BONEX BC. BORONG JUARA

DUSUN SEMILIR CUP, #2

Malika Reborn Menangi Kelas Utama, Ambarawa BC Dan Nautica SF Raih Juara Umum

Murai batu Malika Reborn berhasil meraih podium pertama di kelas utama Dusun Semilir Cup 2022 yang diadakan pada Minggu, 28 Agustus 2022 di Dusun Semilir, Bawen, Kabupaten Semarang. Mendapat poin tertinggi, Ambarawa BC dan Nautica SF keluar sebagai juara umum.

Diikuti oleh burung-burung berkualitas dari dalam dan luar kota, Dusun Semilir Cup 2022 menghadirkan laga seru dan menarik di masing-masing kelasnya. Bersaing dengan Lambo dan Wiro, murai batu Malika Reborn milik Andri Bonex’s BC keluar sebagai pemenang di kelas utama Murai Batu Semilir.

 

 

ARIF DAN MANAGEMEN SEMILIR. KAWAL PENUH GELARAN

 

Kemenangan ini menjadi sebuah kejutan tersendiri mengingat Andri dan Bonex BC belum terlalu dikenal di kangangan kicaumania Bawen dan sekitarnya. Menurut Andri, Malika Reborn sendiri merupakan salah satu amunisi baru Bonex’s BC yang baru ditakeover dari Ari Salatiga dua minggu lalu.

Sebelum lomba di Dusun Semilir Cup 2022, murai batu ekor putih ini sudah mengukir prestasi di Latpres P2-3B Boyolali. Potensi Malika Reborn di tangan pemilik sebelumnya sebenarnya sudah terpantau radar sejumlah pemain besar seperti Bintang Pradana dan Andri Bolang.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Sempat menjadi rebutan para pemain besar, Malika akhirnya jatuh ke tangan Andri karena sang pemilik lama membutuhkan uang untuk membelikan mobil bagi istrinya. “Kebetulan Mas Ari lagi kepepet butuh karena istrinya pengen dibelikan mobil. Kebetulan aku ada rejeki, ya wis langsung deal,” ungkapnya.

“Sebenarnya saya sudah lama ingin meminang Malika (nama di pemilik lama-red) namun Mas Ari belum mau menjual. Salah satu alasan ketertarikan saya pada Malika adalah durasi kerja masuk, gaya sujudnya ekstrim, saya sudah berkali-kali ketemu dengan burung ini sebelumnya, jadi sudah paham,” lanjutnya.

Selain Malika Reborn, Bonex’s BC juga berhasil mengukir prestasi di lomba kali ini melalui borneo Abidin (Sigit KNLB) dan cucak hijau Thomo (Andri).

 

SARI KAWUL SF. MB AMPERA COMEBACK

 

 

Di kelas Murai Batu Banyu Biru, penampilan impresif yang ditunjukkan Ampera menandai comebacknya amunisi milik Sari Kawul SF ini setelah selesai mabung. “Kami sangat bersyukur anak lanang mau nampil dan meraih juara. Meski penampilan dan kinerjanya belum semaksimal dulu, saya sudah senang dengan hasil yang diraih Ampera hari ini,” ungkap Joko mewakili Pak Gik Sari Kawul.

Hasil positif juga didapat oleh Leonis, amunisi milik Perwira Muda SF yang berhasil meraih juara pertama dan kedua. Setelah hanya mendapat posisi kelima di kelas utama, Leonis tampil maksimal di kelas Murai Batu Alas Tirta dan Ambarawa.

 

PERWIRA MUDA SF. MB LEONIS JUARA 1 DAN 2

 

Menurunkan murai batu Lambo dan pastol Pajero, Nautica SF berhasil memborong sejumlah gelar juara di gelaran kali ini. Aksi borong juara ini sekaligus mengantarkan tim yang dikomandoi oleh Nanung 45 ini keluar sebagai juara umum SF.

Pajero, salah satu amunisi andalan Nanung 45 ini memang sudah teruji kualitasnya dan sering mengukir prestasi seperti Party The Queen Of Cendet dan Hokky Karfeed Cup 2. “Kami merasa puas dan lega. Jerih payah team tadi langsung terbayarkan. Soal juara sebenarnya kami nomor duakan, yang penting burung tetap sehat, konsisten, dan bisa menghibur,” terang Nanung ketika dihubungi lewat WA.

NAUTICA SF. JUARA UMUM SF

 

Hasil tak kalah apik juga didapatkan oleh murai batu Dragon milik Wahono yang berhasil meraih podium pertama di kelas Murai Batu Pastol A dan podium ketiga Murai Batu Pastol B. Dengan gaya tarung happy dan mendongak ke atas, Dragon sempat mencuri perhatian dengan bongkaran materinya yang utuh dan tuntas.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

CENDET BADJINGAN COMEBACK

 

Di kelas cendet, penampilan stabil dan konsisten yang ditunjukkan oleh Bajingan berhasil mengantarkan amunisi yang dikawal oleh Budi Gaskin ini menduduki podium pertama dan kedua. Membawakan materi lagu roll speed dan ditunjang dengan tembakan panjang dan powerfull, Bajingan berhasil menyingkirkan rival-rivalnya.

Diperkuat oleh burung-burung berkualitas seperti Ampera, Wiro, Jagoan Kecil, MU, Duplicate, Venturer, dan lain lain, Ambarawa BC yang dimotori oleh Agung Gaskin akhirnya dinobatkan sebagai Juara Umum BC.

 

AMBARAWA BC. JUARA UMUM BC

 

Di akhir lomba, Arif mewakili juri dan panitia mengucapkan banyak terima kasih dan meminta maaf bila ada kekurangan selama berjalannya lomba. Sampai jumpa lagi di gelaran lain bersama Juri Independent Terpercaya dan Dusun Semilir. [danu]

 

DATA JUARA DUSUN SEMILIR, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: dusun semilir cup

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp