JAWARA MURAI BATU KEBOKICIAK

DATA JUARA LATPRES KEBOCICAK BC

MB Basudewa dan Achilis Berbagi Podium

Tampil hanya di satu kelas murai batu, Achilis menunjukkan performa mewah. Namun, di kelas utama, Basudewa milik Mr. Andik Pom berhasil menyapu bersih podium. Gelaran Latpres Kebokicak BC kali ini berlangsung meriah, dengan tiket bertarif murah dan bersahabat bagi semua kalangan.

Acara digelar rutin setiap Minggu pertama di awal bulan, dan kali ini kembali mencatat kesuksesan besar. Antusias peserta sangat tinggi, terbukti dari ramainya gantangan oleh para pemain, baik dari Jombang maupun luar kota seperti Kediri, Pare, Nganjuk, Mojokerto, Bojonegoro, bahkan ada peserta yang datang jauh-jauh dari Samarinda, demi merasakan atmosfer di salah satu gantangan tertua di Jombang ini.

 

 

Berlokasi di belakang SDN Kwaron 2, Diwek, Jombang, lomba dimulai pukul 11.00 WIB hingga 15.00 WIB, dengan banyak kelas yang dibuka. Menjunjung tinggi kualitas kerja burung di atas gantangan, tim juri tetap konsisten menjaga komitmen—mengutamakan fair play dan penilaian obyektif. Sistem tanpa teriak pun tetap diberlakukan, sehingga juri dapat fokus dalam menilai setiap penampilan burung.

“Sejak dulu saya selalu tekankan saat briefing kepada para juri: cari burung terbaik, jangan sampai ada permainan di belakang. Junjung nilai sportivitas dan kualitas burung saat berlaga. Jaga juga kepercayaan para pemain, baik di event besar, latpres, maupun latber,” tegas Mr. Karyanto, Ketua Kebokicak BC.

 

JAWARA MURAI BATU SPESIAL

 

MB Basudewa yang tampil dominan di kelas utama sukses mencuri perhatian. Dengan gaya ngeplay dan sesekali sujud, burung berdarah Balak ini menyuguhkan isian komplit serta kerja full durasi. Ditambah volume tembus di atas rata-rata, membuat sang pemilik, Mr. Andik Pom, tampak puas tersenyum dari luar lapangan.

Saat diwawancarai oleh tim Burungnews, Mr. Andik mengungkapkan rahasia perawatan Basudewa.
“Burung ini memang fighter banget, Mas. Harian cukup jangkrik 5 pagi dan 5 sore. H-1 lomba saya tambahkan satu sendok makan ulat kandang, hanya sebagai pendongkrak saat tampil. Mandinya hanya kalau mau lomba. Selebihnya full kerodong di ruangan khusus, dan tanpa masteran karena memang karakternya sudah bawaan—sangat fighter,” jelas Mr. Andik.

 

JAWARA MURAI BATU A

 

Tak kalah seru, sesi Murai Batu Spesial juga menghadirkan persaingan ketat. Achilis, andalan Mr. Danu yang juga berdarah Balak, berhasil mengukir prestasi di kelas ini. Tampil di gantangan nomor 47, Achilis langsung unjuk gigi dengan gaya sujud, buka paruh, serta mengeluarkan seluruh isian andalannya seperti keprek, kenari, cililin, kapas tembak, hingga suara kasar cucak jenggot.

Usai tampil di Latpres Kebokicak, Achilis langsung melanjutkan aksinya di gelaran Pendopo BC. (ANGGA)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

 

 

[adop_konten]

 

KATA KUNCI: data juara latpres kebocicak bc mb basudewa achilis

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp