MAKAN MINUM SANTAI DEKAT GANTANGAN

DATA JUARA BANANA GARDENS CUP

Lokasi Super Nyaman, Banyak yang Ketagihan Ingin ke Sini Lagi

“Enak sekali ya, nyaman di sini. Tak perlu kuatir panas dan hujan,” ujar Topik Gombloh, kicaumania dari kota Solo. Hal yang sama juga disampaikan hampir semua yang datang, termasuk para senior seperti Ko Miming, Subur Puspa, Rudy Jago, Joko Kompas, Nanda Wonogiri, Pur Jenggot Kalasan.

Begitulah kesan-kesan pertama dari para kicaumania yang hadir ke Banana Gardens Cup, Minggu 17 September 2023, kolaborasi HMD Event Organizer dengan Poros Tengah. Banyak kicaumania yang belum tahu dengna Banana Garden, yang terletak begitu dekat dengan kota Solo, hanya menyeberang Bengawan Solo dari arah Semanggi, kemudian belok kanan sekitar 1 kilo meter.

 

MANTAU BURUNG SAMBIL DUDUK MANIS

 

Sebuah hanggar besar berdiri di sini, dilengkapi dengan café, resto, dan sarana hiburan keluarga lainnya. Gantangan pun dipasang di dalam hanggar yang begitu luas. Di samping gantangan ada banyak pilihan kuliner yang dilengkapi dengan banyak meja kursi.

Panitia menyiapkan sejumlah papan petunjuk, berikut personel untuk berjaga di sepanjang jalan menuju lokasi, mulai di beberapa gerbang akses dari jalan utama Solo – Bekonang (jalan Kyai Mojo) hingga ke lokasi. Para petugas yang tampak tegap dan terlatih itu, dengan ramah akan mengarahkan para peserta hingga ke titik parkir terakhir.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Gantangan juga keren, didatangkan darei Kediri, yang biasa dipakai untuk event-event SMM. Begitu sampai, para kicaumania langsung merasa teduh, nyaman, dan betah.

Selain dari Solo Raya, Wonogiri, Yogyakarta (Kalasan), tampak pula peserta asal Magetan, Madiun, hingga kawasan Pantura seperti Semarang, Kudus dan sekitarnya. Secara umum mereka mengaku terkesan dengan lokasi ini, dan berharap ada lagi gelaran di sini.

 

AGUNG HMD MENYERAHKAN TROPI JUARA

 

Proses pembangunan dan pengembangan kawasan Banana Garden sesungguhnya belum selesai sepenuhnya. Menurut Itok, Hepi dan Agung dari HMD, pihak owner akan segera menyelesaikan sekaligus melakukan beberapa pembenahan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan para kicaumania.

Sejumlah burung mapan juta turun di sini. Di kelas murai batu, ada nama X-Pander milik H. Totok Caruban, Badai Twister milik Wawan Setyadi, Sambo milik Sigit Kedung Mulyo Klaten, Rojo Koyo milik Andi Tower, dan lainnya.

 

 

Di kelas cucak hijau, ada nama Boxer milik Joko Kompas, Reborn milik Andi Tower, dan lainnya. Di kelas anis merah, ada nama-nama keren seperti Casper milik Subur Puspo, Raja Tuak milik Damar, hingga sejumlah gaco seperti Angkara dari BFT Semarang.

Seperti di gelaran Poros Tengah yang membuka kelas Bursa, kali ini juga terjadi transaksi. Meski belum juara 1, Safety F24 milik Adi Saputro Kartasura, deal dengan Carel. Menurut Adi, Carel sebelumnya sudah beberapa kali membeli burung darinya.

 

CAREL TAKE OVER GACO ADI SAPUTRO

 

Carel juga tampak tertarik dengan jago milik Pur Jenggot Klaten, yang kini tinggal di Kalasan Yogyakarta. “Belum deal, masih sedikit tarik menarik di harga. Soalnya mintanya lumayan tinggi, kalau di bawah harga maksimal sih tidak mikir panjang,” ujarnya kepada burungnews.com

“Insya Allah, kami akan menyiapkan lagi event dengan kemasan yang lebih keren di sini, selain sejumlah lokasi yang tak kalah keren, seperti Kebun Hanoman Cup Karangpandan pada 8 Oktober besok. Semua kelas 24-G dengan hadiah utuh tanpa potongan. Ayok ramai-ramai kita lomba dengan suasana baru dengan udara segar kaki gunung,” ujar Itok. [maltimbus]

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

DATA JUARA BANANA GARDENS CUP:

 

 

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

AJUAN TERBUKA, REAL AJUAN JURI

 

ANIS MERAH FULL

 

CAREL MEMERIKSA BURUNG MILIK ADITYA - PUR JENGGOT

 

HUSAIN DAN SEBAGIAN PEGIAT ANIS MERAH RED FANATIC

 

WAWAN SETYADI - WS TEAM, BADAI TWISTER DAN MEGATRON BORONG JUARA

 

X-PANDER JUARA KELAS UTAMA

 

 

GALERI FOTO LAINNYA:

 

BROSUR KEBUN HANOMAN CUP 8 OKTOBER:

 

BROSUR ROAD SHOW BAROMETER AWARD SALATIGA 15 OKTOBER:

 

BROSUR DAN JADWAL LOMBA LAINNYA, KLIK DI SINI 

 

KATA KUNCI: banana gardens cup

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp