BENZ WIRA & ANAS. TERIMA KASIH ATAS SEMUA DUKUNGAN KICAUMANIA

DATA JUARA BACK TO RADJA

Kapal Oleng BC dan Bakpia Jr Rebut Juara Umum

Kawasan Taman Kuliner Condong Catur Yogyakarta kembali dibanjiri kicaumania. Tak hanya dari Yogyakarta dan sekitarnya, datang pula peserta jauh seperti dari Jepara. Ini menunjukkan lomba yang digelar Anas, Hengki, Benz Wira dan kawan-kawan RGN DPW Kedu-DIY penuh greget.

Sesungguhnya, di Yogyakarta dan sekitarnya pada Minggu 1 Desember cukup ramai lomba. “Kami tidak sendirian, hari ini banyak yang menemani menggelar lomba bersama-sama. Alhamdulillah, cukup kompak he he he, dan masih banyak kicaumania yang merapat ke sini, ” terang Anas.

 

BAKPIA Jr, JUARA UMUM SF

 

Hal yang sama juga disampaikan oleh Benz Wira, selaku Ketua DPW RGN Kedu – DIY. “Soal banyak teman-teman E yang kompak “menemani” kami, sih tidak masalah. Itu hak masing-masing tentu saja, meskipun kami sebelumnya sudah berupaya melakukan koordinasi. Toh, mungkin situasinya akan lebih baik dan oke bila tidak saling menemani, kicaumania yang hadir ke tempat kami masih banyak, bisa dibilang masih mendominasi.”

Benz mengakui, kesadaran peserta untuk tertib seperti tidak saling tunggu, segera keluar setelah menggatang, dan tidak berteriak, belum sepenuhya bisa ditaati. “Sebenarnya peserta sendiri yang rugi. Di kelas murai batu utama misalnya, mereka terlalu lama untuk segera keluar dan tidak teriak, padahal burung sudah digantang dan ngegas, kami konsisten menahan juri untuk tidak masuk dan menilai selama lapang belum steril dari peserta. Saat jri masuk, sudah banyak burung yang mulai kelelahan.”

 

 

Joko Kapal Oleng kembali meraih juara umum. Baru masuk pertengahan lmba, pin yang diraih sudah aman. Kali ini Joko Kapal Oleng, mendapatkan dukungan luas dari kicaumania. Hans Oli dari Jogja yang ikut mengawal jagoan dari Kapal Oleng, sukes dalam menggalang dukungan hingga mengumpulkan poin tertinggi di Bird Bird.

Ini adalah prestasi yang diraih secara berturut-turut. Dalam dua pekan terakhir, Joko Kapal Oleng terus meraih gelar juara umum di kota Yogyakarta. Pekan lalu di Puri Mataram, juara Single Fighter, beberapa bulan sudah lebih dulu juara Umum di KMS Srowolan.

 

JOKO POLENG TEAM RAIH JUARA UMUM BC

 

“Senang sekali dari jauh di tengah lautan dikabari bisa merebut Juara Umum di dua lokasi berbeda. Tambah semangat, pokoknya tahun depan siap berburu gaco lagi biar makin kuat dan terus bisa bersaing memburu uara umum baik BC maupun SF,” ujarnya kepada burungnews melalui sambungan telepon.

Sementara itu, Juara SF direbut oleh Bakpia Jr dari Magelang. Kevin Jr, putra dari om Juni, pemilik Bakpia Junior, memimpin langsung para punggawanya hingga poin yang terkumpul tak terkejar oleh yang lain.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Atas nama seluruh panitia, Benz juga ingin megucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung gelaran ini. Ia mencontohkan Komunitas Sogon/sogok ontong, yang kurang populer, bisa memenuhi gantangan di Back to Radja.

Secara keseluruhan, event ini berjalan lancar dari awal sampai akhir, tanpa ada komplain serius. “Tentu ada satu dua keluhan, lebih tepatnya pertanyaan. Hal yang sangat wajar. Kami sangat mengapresiasi cara mengungkapkan keluhan atau pertanyaan dengan cara yang sopan dan beradap. Para penghbi seharusnya memang begitu sikapnya,” tandas Benz lagi.

 

JUARA 1 & 2 SOGOK ONTONG

 

Anda para kicaumania, kutut mania dan burung anggungan lainnya, merpati, anjing, kucing, berpeluang makin besar meraih 7 MOTOR (1 dari 8 motor sudah ada pemenangnya) dan 1 MOBIL baru, langsung tanpa diundi dari Twister dan Nice.

Kesempatan semakin besar karena batas akhir periode tinggal sekitar 3 pekan saja, dari total periode 1 tahun. Secara resmi, periode gebyar hadiah dimulai 1 Januari dan akan berakhir pada 31 Desember 202. Bagi yang baru mendapatkan kupon setelahnya, masih tetap berlaku, bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan Twister (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan Nice (kucing, anjing). [busro, maltimbus]

 

JUARA BOB KENARI

 

PERTAMA di Surabaya dan Jawa Timur, lomba menyediakan DUA UNIT MOBIL! Siapkan jagoan Anda, tiket A dan B @ hanya 2,5 juta (36-G). Untuk brosur lengkapnya, KLIK DI SINI.

 

DATA JUARA BACK TO RADJA YOGYAKARTA

 

 

 

 

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

KATA KUNCI: back to radja kapal oleng bc bakpia jr

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp