DUTA PLAZA CUP JUARA UMUM BC, 14 JANUARI SIAP JADI TUAN RUMAH DI SEMARANG

BUPATI CUP 1 KULONPROGO #2

Meriah Dengan Beragam Doorprice, Faizin DM Tegal & Duta Plaza Cup Rebut Juara Umum

Lomba burung berkicau dalam rangka HUT Kabupaten Kulon Progo ke-66 bertajuk Bupati Cup 1 Kulonprogo, Minggu 19 November 2017 ditutup dengan penyerahan gelar juara umum kepada Faizin DM SF Tegal dan Duta Plaza Cup Semarang.

Meski sepanjang lomba diselingi gerimis dan hujan, even perdana hasil kolaborasi PBI cabang Kulon Progo dan Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo ini tetap berjalan lancar dan meriah.

 

 

FAIZIN DM SF TEGAL. JUARA SF, LANJUT KE WIRARAJA LUMAJANG & BnR AWARD

 

32 kelas yang dibuka panitia tuntas terlaksana sekitar jam 5 sore. Faidzin DM SF Tegal sejak awal langsung memimpin perolehan poin juara SF lewat kemenangan Badai Salju di sesi pertama, kelas Love Bird Menoreh.

Sesi demi sesi berikutnya pun mampu dilewati para jagoan DM SF Tegal. Beberapa jagoan DM SF Tegal yang akhirnya finish di urutan pertama dan menjadi penyumbang poin untuk membawa pulang gelar juara umum SF adalah love bird Badai Salju dan Hokky Chan, kenari Putra, anis kembang Gempar, cucak jenggot Enduro, anis merah Aloha, kacer Cinta Hitam, dan beberapa lainnya.

 

 

Sementara itu, Duta Plaza Cup yang akan menjadi tuan rumah lomba 14 Januari 2018 mendatang di Semarang sukses membawa pulang tropi juara umum BC lewat aksi borong juara murai batu Batosai milik Fitri BKS Samarinda dan beberapa jagoan lainnya.

di akhir lomba, panitia yang dipandu MC Bimbim membacakan nama kicaumania yang sukses membawa pulang beragam doorprice mulai dari anak love bird, sangkar, kambing dan boom doorprice 1 unit sepeda motor yang akhirnya didapatkan oleh Caboo, kicaumania asal Pekanbaru.

 

DOORPRIZE UTAMA. 5 EKOR KAMBING & 1 UNIT SEPEDA MOTOR

 

MC BIMBIM MEMBACAKAN PARA PEMENANG DOORPRIZE

 

CABOO PEKANBARU (KAOS HITAM). JAUH DARI SUMATERA, HOKI DAPAT SEPEDA MOTOR

 

KATA KUNCI: bupati cup 1 kulon progo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp