MR UD JOKI MB ARCHILLES, BISA UNTUK NGAMEN

ANNIVERSARY NINGRAT SF FEAT PESONA BENING BC MOJOKERTO

MB Archilles Milik H Safik Double Winner, CH President Naik Podium

Murai batu  Archilles kembali membuktikan dirinya sebagai burung yang stabil. Di Anniversary Ningrat SF Feat Pesona Bening BC, Minggu, 13 September 2020, burung kepunyaan H Safik MMM ini menyabet juara 1 sebanyak dua kali. Sedang cucak hijau President milik Risky HS KLB naik podim puncak di salah satu sesi.  

Bertempat di gantangan Pesona Bening BC, yang berlokasi di Desa Sumbertebu, Kecamatan Bangsal, Mojokerto, gelaran Anniversary Ningrat SF berjalan sukses dan lancar. Banyak kicaumania dari berbagai daerah serta burung-burung berkelas yang hadir di even tersebut.

 

 

 

Kelas-kelas yang banyak pesertanya adalah love bird fighter, love bird M2 dan M1. Sedang di kelas ocehan adalah cucak hijau dan murai batu. Cendet dan kenari ikut meramaikan gelaran yang berada di gantangan kepunyaan Herry Psn tersebut.

Kelas cucak hijau boleh dibilang kelas yang sengit persaingannya, naik sampai tiga sesi, dua di antaranya pesertanya full gantangan. Di sesi Cucak Hijau Ningrat, Perdana milik Riduwan menjadi jawaranya. Sementara di sesi Cucak Hijau A, ada President milik Rizky HS KLB yang menjadi pemenangnya.

 

MR UD ARCHILLES MENGGILA DI NINGRAT SF

 

Cucak hijau President yang biasanya dikawal Harahap ini sepertinya sedang kembali top performanya. Sebab, President di beberapa gelaran jarang terlihat. “Mudah-mudahan President bisa kembali ke performa terbaiknya, Mas,” ucap Harahap. 

Di kelas murai batu, ada si ekor hitam Archilles yang kembali mengukir prestasi apik. Burung yang pernah ditawar 80 juta rupiah itu mencetak hasil double winner di sesi Murai Batu Ningrat dan Murai Batu B. Sementara di sesi Murai Batu B, ada Grajakan milik Herry Ismaya yang menjadi jawaranya.

 

VitaMix METABOLIS, atau lebih dikenal sebagai Metabolis Putih, cara baru, mudah, dan cespleng menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan. Informasi produk Phoenix, hubungi (WA) Yovie di 0813-8378-3626.

 

Dengan hasil yang memuaskan itu, H Safik selaku pemilik  Archilles menjelaskan jika burungnya terbilang stabil. Hampir setiap minggu, Archilles selalu membawa pulang tropi juara 1.

“Minggu sebelumnya, di even Walikota Cup 2 Probolinggo, Archilles juga juara 1 di tiket 300 ribu,” imbuh H Safik.

 

CH PRESIDEN KEMBALI ON-FIRE DI NINGRAT SF FEAT PESONA BC

 

Sementara itu, menurut Mr Ud, selaku joki dan juga perawat Archilles, mengatakan jika murai batu yang ada dalam perawatnya tersebut sangat baik jika diajak jalan-jalan tiap minggu. Katanya, jarang sekali zonk. Bahkan jika terpaksa karena gatal ingin ke lomba, kadang dalam seminggu, Archilles bisa diajak ke lomba sampai 2 kali.

Masih menurut Mr Ud, Archilles punya tenaga yang kuat. Dalam sekali lomba, ia bisa naik 3-4 sesi. Hampir setiap minggu, asal perawatannya benar, ia bisa menuju lomba dan selalu membawa pulang tropi juara 1.

 

 

Mr Ud pun menyebutkan jika prestasi ekor hitam di even nasional sudah banyak sekali. Harganya pun tidak tanggung-tanggung, tidak kalah dengan jenis murai batu lain.”Kinerja di lomba itulah yang paling penting menurut saya,” imbuh Mr Ud.

H Safik mengaku sangat sayang dan bangga dengan prestasi Archilles. Jika tidak sayang, ia mungkin sudah melepasnya saat penawaran gaconya ini menginjak 80 juta rupiah. Meski sayang untuk dilepas, namun H Safik mengaku akan melepasnya jika penawaran sampai pada 100 juta. [RANTO]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

SUASANA DI KELAS MURAI BATU

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: anniversary ningrat sf feat pesona bening bc mojokerto mb archilles h safik ch president

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp