PANITIA DAN JURI

ANNIVERSARY BONEX’S FEAT KOMBAT BC BOYOLALI

Borneo Mania Horeg di Pasar Cepogo, Setiaji Serap Ilmu Sang Bapak dalam Memoles Cucak Hijau

Murai borneo Tirex, murai batu Kanit, cucak hijau Pak Blangkon berhasil meraih podium pertama kelas utama di Anniversary Bonex’s Feat Gantangan Kombat BC Tumang, Boyolali. Dalam penentuan burung terbaik, terjadi saling susul poin di puncak podium.

Anniversary Bonex’s Feat Kombat BC Tumang yang digelar pada Minggu, 19 Juni 2022 di Komplek Pasar Tumang, Cepogo, Boyolali berjalan tertib dan kondusif. Tak hanya didominasi oleh pemain lokal, lomba kali ini juga dihadiri oleh pemain luar kota seperti: Salatiga, Semarang, Kendal, Temanggung, Magelang, Jogja, Klaten, Solo, Sragen, Kudus, Pati, dan Samarinda.

 

 

SEREMONIAL PEMOTONGAN TUMPENG

 

Ramai dan penuhnya peserta menjadi salah satu tolak ukur kesuksesan event kali ini. Berdasar pantauan burungnews, hampir semua kelas selalu ramai peserta, hanya kelas anis merah yang relatif sepi. Sebagai tim yang fokus di kelas murai borneo, anniversary kali ini mengusung tema pestanya kaum gembung.

Salah satu laga yang menarik perhatian di gelaran kali ini adalah kelas utama Murai Borneo Anniversary. Dengan sistem 20-G, 25-G, dan 30-G, lomba kali ini menjadi magnet tersendiri bagi murai borneo papan atas dari berbagai kota.

 

BOLONE SULTAN. BORNEO TIREX RAIH PREDIKAT BORNEO TERBAIK

 

Penampilan luar biasa yang ditunjukkan oleh murai borneo Tirex di kelas utama berhasil mengantarkan amunisi milik Bolone Sultan ini keluar sebagai pemenang setelah bersaing dengan Syukur (Albatar) dan D’Pirate (Fadhil Wijaya).

Seimbang dan meratanya kekuatan gaco-gaco yang turun di event kali ini membuat perebutan podium pertama dan predikat burung terbaik di kelas murai borneo berlangsung seru. Dengan selisih poin tipis, saling susul poin pun menjadi hal yang lumrah.

 

 

Tirex berhasil memenangkan predikat murai borneo terbaik setelah meraih juara pertama di kelas Murai Borneo Anniversary 20-G dan juara kedua Murai Borneo Anniversary 25-G. Tampil atraktif dengan durasi kerja nutup, Tirex yang dikawal oleh Aries dan Arthur Bosgan Salatiga ini tak pernah lepas dari pantauan juri di setiap sesinya.

 

KHUBITE SEMARANG. BORNEO JEMBLONG NAIK PODIUM

 

Berhasil naik podium di kelas lainnya, Jagoan Kecil (Mbah Moeh BKM Temanggung) dan Jemblong (Andri Kubhite Semarang) sempat menempel perolehan poin Tirex. Sayang, keduanya tampil kurang maksimal di kelas-kelas lain sehingga harapan menjadi murai borneo terbaik pun pupus.

Laga tak kalah sengit yang tersaji di kelas Cucak Hijau Kombat akhirnya dimenangkan oleh Pak Blangkon, amunisi milik Setiaji. Hebatnya lagi, Setiaji juga berhasil menempatkan Banyu Langit di peringkat kedua diikuti oleh Terpesona, gaco milik Malau.

 

Setiaji. SUKSES BERSAMA CH PAK BLANGKON DAN BANYU LANGIT

 

Tampil menonjol dengan membawakan tembakan panjang dan gaya ngentrok jambul hingga kejer-kejer, Pak Blangkon dan Banyu Langit berhasil mengamankan podium puncak. Dengan hasil ini Setiaji mengaku puas sekaligus bangga. Meski masih belajar dan terus belajar, hasil ini merupakan bukti bila dirinya telah menyerap ilmu yang diajarkan Pakde Warjo, sang ayah.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Kekompakan keduanya baik di arena perlombaaan maupun di luar arena sebenarnya sudah terdengar di khalayak umum. Sebagai salah satu tokoh perburungan yang dituakan dengan segudang pengalamannya Pakde Warjo memang mendidik Setiaji untuk menekuni dunia perburungan. Tak mengherankan apabila amunisi-amunisinya baik cucak hijau maupun murai batu bisa moncer lintas EO dan lintas kota.

 

LENDY KEBAL WIRANG. CH BUROX RAIH PREDIKAT CUCAK HIJAU TERBAIK

 

Burox, amunisi milik Lendy Kebal Wirang akhirnya dinobatkan sebagai cucak hijau terbaik setelah meraih juara kedua kelas Cucak Hijau Tembaga dan juara pertama kelas Cucak Hijau Kuningan. Prestasi ini tentu menjadi sebuah kebanggaan tersendiri mengingat daerah Tumang dikenal sebagai salah satu gudangnya cucak hijau berkualitas.

Selain Tirex dan Burox yang berhasil meraih predikat burung terbaik, murai batu Kanit milik Fendi Omah Murah juga berhasil merebut predikat murai batu terbaik setelah bersaing ketat dengan Negro milik Dwi Jalu.

 

FENDI OMAH MURAH. MB KANIT RAIH PREDIKAT MURAI BATU TERBAIK

 

Secara keseluruhan, event kali ini berlangsung sukses. Panitia mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi peserta di event kali ini. Sampai jumpa di event Kombat BC selanjutnya! [danu] 

 

 

SUASANA LOMBA

 

KELUARGA BESAR BONEX'S BC

 

MBAH MOEH. BORNOE JAGOAN KECIL NAIK PODIUM

 

PAKDE WARJO DAN SETIAJI. KOMPAK DI DALAM DAN LUAR PERLOMBAAN

 

PENYERAHAN MURAI BORNEO TERBAIK

 

PENYERAHAN CUCAK HIJAU TERBAIK

 

PENYERAHAN MURAI BATU TERBAIK

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: anniversary bonex’s feat kombat bc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp