MB THOR, DARI RUSAK BERAT SUDAH TAMPIL DAN JUARA

ANNIV. BROTHERHOOD + DATA JUARA

MB Thor, dari Rusak Berat Bisa Pulih Langsung Juara Kelas Utama

Minggu 18 Januari 2026, gantangan Sorowajan Allstar Yogyakarta dibanjiri kicaumania khususnya, dari Yogyakarta. Mereka berasal dari semua kalangan termasuk akar rumput. Beberapa burung ternama juga hadir mengikuti Anniversary Botherhood.

Event ini dinilai oleh juri pilihan Sorowan yang berkolaborasi dengan juri senior. Penilaian merujuk pada penjuri kenari Battle.

“Terimakasih sekali pada rekan-rekan kicaumania atas partisipasinya, mohon maaf bila masih ada kekurangan. Saran dan kritik kami nantikan,” terang Rudy RKJ selaku ketua panitia. Ditegaskan pula, gelaran ini akan dijadikan agenda tahunan.

 

RUDY RKJ. BAKAL JADI AGENDA RUTIN

 

Kelas Kenari meriah. Pada kelas bursa dari Max 3 juta – 10 juta juga terjadi beberapa penawaran. Sayang, tidak satu pun yang deal di lapangan. Selain kelas Kenari, kelas lainya seperti Murai Batu dan Cucak Hijau juga meriah, nyaris full gantangan.

Murai batu Thor milik Nahwan dari Palembang yang dikendalikan Tedy, berhasil menyita perhatian. Tampil garang, begitu mengeluarkan tembakan suaranya seram, lagu kecilan, diakhiri dengan suara lovebird, didukung dengan volume yang lantang.

Aksi mewah di kelas utama Lemon 220K ini membuat para juri terlihat yakin dan mantap memberikan koncer A persis di bawah gantangan  27 yang ditempati Thor. Turun Berikutnya kelas Sagenah Thor masih tetap bertenaga, bertahan di peringkat 2.

 

Menariknya, burung yang sebelumnya milik Sigit Kedung Mulyo dari Klaten ini baru saja pulih dari rusak. Padahal, sebelum rusak sudah langganan juara, termasuk sering ngelayap ke luar kota.

Keistimewaan itulah yang rupanya terdengar oleh Nahwan dari Palembang. Ia kemudian nekad mengambilnya dengan nilai yang cukup fantastis, meskipun dalam kondisi rusak.

Burung kemudian dipercayakan kepada Teddy di Yogyakarta. “Dua bulan ini saya pegang, burung kondisi rusak berat. Ini baru coba dua kali, alhamdulillah sudah mau jalan walau pun belum sepenuhnya, belum mendekati 100%. Optimis masih bisa digenjot lagi,” terang Teddy.

 

KRU KOI RAYA INDONESIA. KENARI KLUWUS MAKIN MENGKILAP

 

Murai batu Badar milik H. Astono dari PBI Bantul berhasil memimpin kelas Saginah, setalah tampil mempesona dengan gaya kepala naik turun. Di kelas ini, Thor dan Ninja milik Ram membuntuti di peringkat 2 dan 3.

Walau belum menjadi yang terbaik, aksi kenari Kluwus milik Sora Loka dari Koi Raya Indonesia berhasil menyita perhatian. Gaya tarung kekinian, kepala gela-gelo, bodi ngawet “bojor” mudah bunyi, masih kebagian bendera merah (A) dan beberapa bendera lainya (B).

Kluwus yang beraksi di kelas Kenari Kecil Saginah, berhasil menempati peringkat 2. Sebelumnya, Kluwus meraih peringkat 4 di kelas utama Standar Kecil 24G 220K.

 

Pada kelas Kacer, Niki Sae mulai menunjukkan tajinya. Kacer milik Firzan yang pada penampilan maksimalnya diyakini bakal meledak ini, sudah makin bertenaga, dua kali juara 1.

Di Jogja, event menantang berikutnya adalah Galatama Murai Mania (GMM) di Garasi Arena. Event lain yang tak kalah menantang, Burungnews Award Feat KMN Reborn di Solo High Class, Minggu 25 Januari 2026. Waspada penipuan dengan modus mengganti nomor admin dan atas nama rekening panitia. Simak brosur dan jadwal, nomor admin yang betul adalah 0817.5186.867, rekening BCA 140.125.9258 a.n Irvan Afandi. [busro]

 

SAMURI TV. KEMBALI JUARA 1

 

KRU H. ASTONO. MB BADAR TAMPIL EKSOTIK

 

KRU FASTER CHIKI. MB VENOM CURI JUARA 1

 

 

 

 

JADWAL BURUNGNEWS AWARD FEAT KMN REBORN, KLIK DI SINI

 

JADWAL GMM LIVE IN GARASI ARENA, KLIK DI SINI 

 

KATA KUNCI: gtg sorowajan rudy rkj burungnews award feat kmn reborn kacer niki sae teddy bks mb thor samuri tv

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp