ABABIL BF SAMPANG

Jaga Eksistensi di Lapang & Kandang, Palapa & Adiknya (Tikno) Ditransfer Dengan Mahar Fantatis

Untuk menjaga eksistensinya orbitkan burung jawara produk sendiri, H. Aziz Ababil Sampang juga masih terus berburu jawara-jawara potensial lintas blok. Hasil pantauannya di Latnil Tragah Bangkalan, Kamis (23/5/24), H. Aziz langsung memboyong hasil bidikannya, burung bernama Palapa (ring: Tikno) milik Hari Kamal. Palapa di-take over dengan mahqr fantastis. 

Meski meraih juara 2 piyik bebas, namun penampilan menjanjikan Palapa membuatnya optimistis burung muda ini memiliki masa depan cerah. Selain akan dijadikan amunisi andalan ke arena konkurs, kedepannya juga diproyeksikan jadi bibit unggulan di markas Ababil BF untuk mencetak burung jawara generasi berikutnya.

Menurut H. Aziz, Palapa dibelinya karena memperlihatkan bakat istimewa. "Kemarin di Latnil Tragah ini burung dapat nilai 3 warna hitam usulan ke 4 warna. Meski juara 2 tetap saya beli," ujarnya. 

Saat ini produk Ababil sedang moncer di arena konkurs nasional lintas blok, yang diwakili Camelia (H. Sunahwi Sumenep), Ruby Star (Dede Prima Rasa Bandung) dan Satria Ababil (Ababil Team Sampang). Meski begitu, H. Aziz yang dikenali bertangan dingin ini, tidak pernah putus asa dan masih terus berburu burung-burung jawara di lapangan. Hal ini tetap dilakukannya untuk menjaga kualitas produksi. 

Aziz menambahkan, pemilik Palapa yang bernama Heri Tikno mau melepas burung ini juga karena ingin mengembangkan materi-materi unggulan Ababil. "Jadi Tikno juga mengambil materi-materi pilihan Ababil. Makanya mau melepas Palapa karena berniat mengisi kandangnya dengan materi Ababil," pungkasnya. 

Sehari setelah take over Palapa (Tikno 856), H. Aziz juga akhirnya memboyong adik Palapa (Tikno 877). Adiknya masih piyik, akan diproyeksikan di kandang Ababil. H. Aziz optimis diambilnya adik Palapa bisa menambah kekuatan materi Ababil. 

Ababil BF selama ini dikenal sebagai salah satu peternak di blok Timur yang produktif melahirkan burung jawara nasional. Makanya, tak mengherankan jika Ababil BF selalu jadi incaran kungmania dan peternak dari berbagai blok Tanah Air. Produk-produk Ababil tidak hanya banyak yang moncer di lapangan, tapi juga untuk dikembangkan di kandang bagua hasilnya. 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: ababil bf sampang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp