KREMBOL BC. DENADA DAN JAPA MANTRA STABIL DI JALUR JUARA

ZONA KICAU MANIA WONOSARI

Japa Mantra Nyaris Hatrik, Toa SF dan Krembol BC Juara Umum

 

Keberhasilan Japa Mantra meraih dua kali podium pertama dan sekali podium kedua mengantarkan Krembol BC meraih juara umum Bird Club di Launching Zona Kicau Mania Wonosari. Dominasi kelas ocehan, Toa SF meraih juara umum Single Fighter.

Didominasi oleh pemain lokal, Launching Zona Kicau Mania Wonosari yang digelar pada Minggu, 21 Mei 2017 berlangsung tertib dan kondusif. Bertempat di Kajar, Aji Indah, even yang diprakarsai oleh Endri Pitiq ini menjadi awal hadirnya Zona Kicau Mania di Wonosari.

 

 

PANITIA ZONA KICAU MANIA WONOSARI

 

“Meski independen, kita nggak mau kalah dengan EO-EO mainstream. Besarnya potensi kicaumania di Wonosari menjadi salah satu pertimbangan kita membuka gantangan baru di sini,” ujar Pitiq. Jika melihat antusiasme peserta, Ia optimis ZKM Wonosari akan menjadi salah satu gantangan alternatif.

Tampil ngedur dengan durasi panjang dan volume dasyat, kenari Japa Mantra keluar sebagai bintang lapangan. Bersaing dengan Sunset dan Lolipot, gaco milik Dina OMW ini meraih podium pertama di kelas Kalitan A. Di kelas Bebas, Kenari berjenis AF ini raih podium pertama dan kedua.

 

KREMBOL BC. JUARA UMUM BIRD CLUB

 

Krembol BC juga berjaya di kelas Bebas A melalui Denada milik Mbol Mbol yang berhasil menempati podium teratas. Meski hanya mengandalkan kenari, tim yang berhomebase di Wonosari ini berhasil keluar sebagai juara umum Bird Club.

Diesell, gaco milik Bintang Gading berhasil mencuri kemenangan di kelas Kalitan B setelah bersaing dengan Hoki dan Dominic. Bermaterikan mantenan dan kenari, Barcode mencetak double winner di kelas pleci setelah tampil menonjol dari awal sampai akhir lomba.

 

BAMBANG ARWANA. MONSTER JUARA KELAS MURAI BATU

 

Monster, gaco andalan Mr. Bambang Arwana meraih kemenangan di kelas murai batu setelah tampil menonjol dengan isian cililin, kapas tembak, gereja tarung dan love bird. Punggawa Semut Merah SF ini juga berhasil meraih kemenangan di kelas love bird B melalui Sanjaya.

Bersaing dengan Jablay dan Dawilah, love bird Corona milik Syayid keluar sebagai pemenang di kelas PAUD A setelah ngekek rajin dengan durasi mumpuni. Di kelas lain, gelar juara diraih oleh Monik dan Kembang Lambe.

 

TOA SF. JUARA UMUM SINGLE FIGHTER

 

Memborong juara melalui cucak hijau Biadab, kacer Kitaro, kacer DJ dan cendet Ancaman, Heru PT dari Toa SF keluar sebagai juara umum Single Fighter. Meski tak seramai kelas lain, Heru mengaku senang dengan hadirnya kelas ocehan di Zona Kicau Mania Wonosari.

Panitia mengucapkan terimakasih atas kehadiran peserta di launching kali ini. Mohon maaf apabila masih ada kekurangan selama berlangsungnya lomba. Zona Kicau Mania Wonosari akan menggelar kontes rutin setiap hari Rabu dan Sabtu mulai pukul 14:00 WIB.

 

JUARA ZONA KICAU MANIA WONOSARI, 21 MEI 2017 LIHAT DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DI SINI

 

 

 

AVIS. BARCODE CETAK DOUBLE WINNER

 

PUTRA KELANA GK. EKSIS DI KELAS LOVE BIRD

 

DIESSEL. CURI KEMENANGAN DI KELAS KALITAN B

 

MERANK TEAM. TETAP EKSIS DI BERBAGAI LOMBA

 

ALTECO. JUARA KELAS CENDET

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp