MH KECIL SF. JUARA UMUM SINGLE FIGHTER

WAWAN BRI CUP MAGETAN #2

Tembus 1319 Peserta, MH Kecil SF dan Duta Mozza ft Akas Rembang Juara Umum

 

 

Dihadiri burung-burung terbaik dari Jalaratu dan Solo Raya, lomba burung berkicau Wawan BRI Cup I Magetan berlangsung sukses dan diikuti 1319 peserta. Borong sejumlah gelar juara, MH Kecil SF dan Duta Mozza ft Akas Rembang keluar sebagai juara umum.

GOR Ki Mageti, Magetan dipadati oleh kicaumania dari berbagai kota untuk mengikuti lomba burung berkicau Wawan BRI Cup I Magetan. Penuhnya kelas-kelas bergengsi seperti murai batu, cucak hijau, love bird bahkan kacer menjadi bukti apabila even perdana di kota Magetan ini disambut positif oleh kicaumania baik dalam maupun luar kota.

 

WAWAN BRI (KIRI) DAN CHENGOH (KANAN). SUKSES BIKIN GELARAN

 

Dibukanya lima kelas murai batu dan adanya Best Of The Best (BOB) menjadi magnet tersendiri bagi murai batu mania dari berbagai daerah. Di kelas utama Apa Kabar, murai batu Puja Kesuma milik Mr. Kurniawan keluar sebagai kampiun setelah tampil menonjol dari awal sampai akhir penilaian.

“Puja Kesuma ini gaco lawas, tapi sudah lama nggak keluar. Rencananya mau buat main ke Piala Raja, jadi mulai dipanasin dulu,” ungkap Rinto. Untuk memastikan gaco andalannya sudah kondisi, Ia akan menurunkan murai batu dengan ring BRT - Putra Kurma ini ke Andromeda Rembang minggu depan.

 

PUTRA KURMA SRAGEN. MB PUJA KESUMA JUARA KELAS UTAMA

 

Laga sengit sarat tensi panas yang tersaji di kelas Brekele antara Naga Bonar dan Princes harus diakhiri dengan tos-tosan. Sedang dinaungi dewi fortuna, Naga Bonar milik Dua Saudara Bara Bere Team keluar sebagai kampiun.

Di kelas Black Label, Princes besutan Arnis SP yang memperkuat Duta Tzubasa akhirnya keluar sebagai pemenang setelah kembali tampil memukau sepanjang penilaian. Di kelas Ring, Sempak Levis besutan Botuna keluar sebagai jawara setelah berulang kali meluncurkan tembakan cililin panjang.

 

BOTUNA. MB BLOROK MENANGI BOB MURAI BATU

 

Tak hanya Sempak Levis, Botuna juga berhasil menempatkan Blorok keluar sebagai yang terbaik di sesi BOB setelah berhasil menunjukkan kualitas terbaiknya. “Bisa menang BOB di partai neraka seperti hari ini rasanya bahagia sekali. Lawannya bagus-bagus, tapi kalau udah rejeki nggak akan kemana,” ujarnya.

Menurunkan murai batu Bintang, Mr. SWD berhasil meraih dua kali posisi runner up di kelas Apa Kabar dan Black Label. Berikan perlawanan sengit pada Puja Kesuma, Bintang langsung tancap gas sejak awal gantang, sayang di pertengahan lomba sempat kendor dan kurang maksimal.

 

MR. SWD. MB BINTANG DUA KALI RUNNER UP

 

“Awal gantang tadi sudah enak mainnya, langsung bongkar sambil sujud-sujud. Tapi mungkin anginnya kenceng, jadi nggak maksimal tadi,” ungkapnya. Meski demikian, SWD mengaku puas dengan performa pelapis Begal ini dan siap membidik even-even bergengsi lain.

 

 

Di kelas kacer, Wiro Prima Boyolali berhasil mencetak kemenangan nyeri melalui Trinil. Kurang maksimal di kelas Brekele, Trinil langsung mengamuk dan sapu bersih dua sesi setelahnya. Andalkan rol speed dan tembakan dengan volume dahsyat, kacer milik Mr. Totok ini tampil apik dan menang di kelas Black Label dan Cassandra.

 

WIRO PRIMA. KACER TRINIL MENANG NYERI

 

Penampilan tak kalah apik ditunjukkan oleh kacer Black Magic milik Dr. Adi yang berhasil meraih podium pertama dan kedua. Bermaterikan rol speed rapat dan gaya tarung duduk satu titik, pelapis New Trendy ini memuntahkan isian cililin, pelatuk, jalak dan nuri.

Dengan prestasi ini, pria asal Magetan ini makin percaya diri untuk menurunkan amunisi andalannya ke Piala Raja. “Rencana abis ini mau ke Piala Raja, tiketnya sudah dapat. Nomor urut 517,” jelasnya. Untuk rawatan Black Magic sendiri, Dr. Adi mengaku tak neko-neko dan relatif mudah. “Pagi diembunkan, trus jemur, dijangkrik, masukkan umbaran, sore dikrodong. Jadi hidupnya di umbaran,” lanjutnya.

 

DR. ADI. KACER BLACK MAGIC SIAP KE PIALA RAJA

 

Raih podium pertama dan kedua di kelas Cendet, Awas Stroom milik Aji Wibowo kembali menunjukkan kestabilannya di jalur prestasi. Setelah minggu lalu menang di Piala Bupati Klaten, Awas Stroom kembali tampil memukau dengan irama dan tonjolan lagu yang dibawakannya secara fasih.

Menurunkan kenari Kincir Sakti, Aji juga berhasil meraih posisi kedua di kelas Black Label. “Dua minggu terakhir, Awas Stroom dapat juara terus. Mungkin setelah ini lanjut ke Jogja apa Rembang, moga-moga tetap stabil dan konsisten,” harapnya.

 

AJI WIBOWO. SUKSES BERSAMA AWAS STROOM DAN KINCIR SAKTI

 

Di kelas love bird, Sinyo Air Club Madiun berhasil meraih podium pertama di kelas Black Label melalui Sewu Kutho. Tampil rajin dan gacor dengan jeda rapat, love bird hijau kepala hitam ini mendapat nilai tertinggi di akhir penilaian dan diganjar koncer A.

“Sewu Kutho ini bisa dibilang semi konslet, mainnya rajin dan gacor, jedanya rapat. Rencananya mau Aku bawa ke Radja Cup, tapi sebelum kesana mungkin main ke Andromeda Cup dulu,” terangnya. Di kelas PAUD, Sinyo juga berhasil menempatkan Juventus di urutan ketiga.

 

SINYO AIR CLUB. SUKSES BERSAMA SEWU KUTHO DAN JUVENTUS

 

Di kelas Grendo, love bird Jegex milik Amin Irfan Putra SF keluar sebagai kampiun setelah berkali-kali ngekek panjang. Sempat kurang maksimal di kelas-kelas sebelumnya, Amin mengaku kaget love bird andalannya justru tampil luar biasa di sesi terakhir yang digelar malam hari.

 

 

Datang dari Solo, Azhiz Willy dan Beng Beng berhasil menempatkan Shavana di posisi runner up kelas Cassandra dan Raja Goyang di urutan tiga kelas Grendo. “Meski main jauh, Shavana dan Raja Goyang masih mampu bersaing,” selorohnya.

 

AZHIZ WILLY. SUKSES BERSAMA CASSANDRA DAN RAJA GOYANG

 

Keberhasilan love bird Bala Dewa meraih juara pertama dan kedua di kelas PAUD mengantarkan MH Kecil SF keluar sebagai juara umum single fighter (SF). Tampil rajin dan aktif sepanjang penilaian, Bala Dewa tampil menonjol dan sukses mencuri perhatian juri.

Poin kemenangan MH Kecil SF juga didapatkan dari kenari Little Hero, pleci Onda, cendet Awas Stroom dan Doa Ibu. Kemenangan ini kembali melambungkan nama MH Kecil SF sebagai salah satu kekuatan di blok tengah maupun jalaratu yang patut diperhitungkan dan disegani.

 

MH KECIL SF. PAUD BALA DEWA NYARIS NYERI

 

Kejar mengejar poin tersaji antara Duta Mozza ft Akas Cup Rembang dan Duta Tzubasa Cup Nganjuk di perebutan juara umum bird club (BC). Mendulang poin dari murai batu Puja Kesuma, anis merah Bimo, love bird Sewu Kutho, PAUD Cinta 001 serta pleci Nazkleng, Duta Mozza ft Akas Cup Rembang akhirnya dinobatkan sebagai juara.

“Terima kasih atas dukungan kawan-kawan untuk Duta Mozza sehinggga keluar sebagai juara umum di gelaran kali ini. Kami tunggu kehadirannya di Rembang besok Minggu, 30 September 2018,” terangnya. Selain kemasan dan hadiah menarik, Ia menjanjikan sebuah gelaran yang seru dan fairplay di Rembang nanti.

 

DUTA MOZZA FT AKAS REMBANG. SIAP BIKIN GELARAN MINGGU, 30 SEPTEMBER 2018

 

Di akhir lomba, Wawan mengucapkan terima kasih atas kehadiran peserta di gelaran kali ini. “Even kali ini sungguh luar biasa. Pesertanya ramai, situasinya kondusif, nggak ada yang protes. Kalian semua luar biasa, sampai jumpa di Wawan BRI Cup 2 tahun depan,” ungkapnya.

 

GALERI WAWAN BRI CUP MAGETAN

 

 

WAWAN BRI. BERSAMA PERWAKILAN BRI MAGETAN

 

MC PUGUH LIONTIN. KAWAL JALANNYA LOMBA

 

ANDRI BOLANG. TAKE OVER MURAI BATU DI KELAS BURSA

 

DUTA PIALA KAPTEN SAZIME. GALANG DUKUNGAN 16 SEPTEMBER

 

KICAUMANIA NGAWI BARAT. MAKIN PEDE PAKAI SANGKAR RADJA

 

AE 1 MADIUN. AM DOLLAR JUARA KELAS BREKELE

 

MR. BAMBANG. AM BIMO JUARA KELAS CASSANDRA

 

 

AMIN IRFAN PUTRA. LB JEGEX JUARA KELAS GRENDO

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU BREKELE

 

JUARA KELAS PLECI

 

DICKO JOGJA. SUKSES KAWAL LITTLE HERO DAN PAUD CINTA 001

 

DUTA TSUBAZA. GALANG DUKUNGAN

 

DATA JUARA WAWAN BRI CUP MAGETAN LIHAT DI SINI

KATA KUNCI: wawan bri cup mh kecil duta mozza puja kesuma mr. swd andri bolang dr. adi dicko jogja

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp