PUTIK, H.ASTONO, H. BAGIYA, SRI PAKUALAM, PAK ARIS, SAMSULHADI, SIGIT DEL

UPDATE PEMESAN TIKET PIALA PAKUALAM

Dibuka Sri Pakualam, Pengambilan Tiket di Lapangan Pemda Sleman

 

 

 

Setelah data awal Pemesan Piala Pakualam dipublish melalui berbagai media online pada 1 Juni, pemesanan tiket masih terus bertambah. Bila sampai 31 Mei tercatat 380 orang pemesan, berselang satu hari bertambah 40an orang menjadi 346 orang pemesan.

Para calon peserta juga sudah bisa melihat wujud fisik Trophy Pakualam 4 yang benar-benar ekslusif dan tiada duanya, hasil karya Sigit Del mulai rancangan hingga penggarapan. Trophy yang benar-benar akan membuat bangga siapa pun yang bisa mendapatkannya.

 

SIGIT DEL MEMPERLIHATKAN TROPHY PAKUALAM 4

 

Pada Rabu 1 Juni kemarin, panitia Piala Pakualam 4, didampingi Ketua PBI Pusat Mr. H. Bagiya Rakhmadi, SH dan Bapak Aris Kepala Dinas Pariwisata DIY, menghadap Sri Paduka Pakualam.

Tampak dalam foto dari kiri, Putik, H. Astono (ketua PBI Bantul), Mr. H. Bagiya Rakhmadi, SH (Ketua PBI Pusat), Sri Paduka Pakualam, Pak Aris (Kadin Pariwisata DIY), Samsulhadi (Ketua Pelaksana Piala Pakualam), Sigit Del.

Kepada Sri Paduka Pakualam, diinformasikan bila even Piala Pakualam ke-4 akan digelar para Minggu 5 Juni 2016. "Kami mohon doa restu dari beliau sekaligus memohon kesediaan untuk hadir dan membuka acara. Alhamdulillah, beliau bersedia hadir," ujar Mr. Bagiya.

Ada pun arahan dari beliau, antara lain untuk terus mengembangkan penangkaran agar burung-burung yang dijadikan hewan kesayangan tidak punah, dan generaasi berikutnya anak cucu kita tetap bisa menikmati indahnya suara burung.

Bagi para calon peserta, diberitahukan bila Pengambilan Kupon dan Penukaran tiket yang pada even-even sebelumnya selalu digelar di Apartemen Sejahtera, untuk even ini dilakukan langsung di lokasi lomba, Lapangan Pemda Sleman, mulai jam 16.00 sampai 21.00. 

 

DATA PEMESAN TIKET LENGKAP SAMPAI DENGAN 2 JUNI, LIHAT DI SINI

BROSUR PIALA PAKUALAM JOGJA, LIHAT DI SINI

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp