AXING. MB TOPSD JUARA 1 KELAS UTAMA

TRISULA WITH KAMBING HITAM

Juara 1 Anis Merah Langsung Transaksi, MB Top SD & CH Pengembara Naik Podium

Gelaran Trisula Cup Minggu, 30 Juni 2019 berjalan meriah dan kondusif. Panitia Kambing Hitam hanya menyiapkan 36 gantangan saja, sehinga burung benar-benar bisa terpantau dengan baik. Peserta benar-benar menikmatinya, bahkan juga ketiban berkah langsung. Seperti yang dirasakan oleh pemain anis merah.

Jago yang kebetulan meraih juara 1itu, sejak awal tampil ternyata sudah membuat Sapta kepincut. Tanpa ragu, Sapta pun langsung mencoba meminang dan ternyata jodoh, si empunya bersedia menjual hingga terjadi kata sepakat, alias deal. “Burung memang bagus, layak juara pada waktu ini. Teler penuh ke kanan-kiri dan ngisi. Saya beli bukan karena juara 1, tapi karena mantau sendiri lihat kualitasnya oke. Harga pun wajar, sesuai kualitas burung,” jelasnya pada burungnews.com

 

 

OONG, ARTHA, BENZ WIRA. EVEN MENGAKOMODIR KICAUMANIA PEMULA

 

”Gelaran ini kita adakan untuk  lebih mengakomodir bagi kicaumania pemula. Kita sengaja membatasi 36 gantangan agar benar-benar bisa terpantau dengan baik. Jadi peserta yang sebagian memang pemula bisa sama-sama belajar bersama kami, bagaimana memantau dan memilih burung yang bagus. Jadi, kita sama-sama belajar, tidak memposisikan diri lebih pinter dari peserta. Makanya mesti dibatasi biar hasilnya lebih efektif, sama-sama bisa saling mencerdaskan. ” jelas Benz Wira didampingi Nanank Artha dan Oong selaku ketua panitia. Banyak kelas yang peserta full, atau kalau pun ada kosong satu dua gantangan.

Tampil langung mendobrak dan berhasil meraih posisi puncak pada kelas Murai Batu Trisula, kelas utama, adalah TopSD milik Axing/Frfy. Meski sempat mendapat perlawanan keras dari Aqua milik Totok/Nixko dan Kaisar milik H.Kojin Spd SH, Top SD tetap bisa menghadang laju keduanya.

 

PURBO KRU. VARIUM TEBAR ANCAMAN SERIUS MB PAPAN ATAS

 

Tak kalah dahsyat penampilan murai batu Varium milik Purbo. Penampilanya sangat mencolok, ditunjang volume keras hingga terdengar dari luar pagar. Sayang masih ada nakalnya, sehingga Varium pun harus puas di urutan ke dua hingga dua kali.” Masih terlalu kencang setelan Varium, sehingga sedikit agak nakal.  Besok coba kita kendorkan sedikit,” ungkap Agil seusai menurunkan sangkar dari gantangan.

Ragil, R3 Pontianak, Iful, dan kawan-kawan makin rajin menyambangi lomba. Ini sekaligus untuk menggalang dukungan Gelaran KM Yogyakrata yang akan digelar Minggu,14 Juli 2019 di Sindu Kusumo Edupark. ”Alhamduillah kawan-kawan yang kita temui siap berikan dukungan dan akan hadir,” jelas Ragil sambil tersenyum

 

Masih merawat dan nyeting Paud? Cobalah berikan EGG MORE. Mereka yang sudah mencoba dan berhasil mengatakan burung jadi lebih rajin/gacor, langganan juara. Tapi banyak yang menyampaikan pesan sambil bisik-bisik, "Tolong ini rahasia, buat kamu saja, jangan bilang-bilang yang lain ya."

 

Kacer  Sabda Langit milik Suyatno dari KMN Kendal tampil begitu mengesankan, hingga hampir meraih hatrik juara 1. Sayang satu kejuaraan harus lepas dari genggaman, di kelas Trisula. Sabda Langit harus mengakui keunggulan Paradise milik Luky (BI).

Sabda Langit ternyata sudah sering menjadi juara, tropi dan piagamnya sudah seabreg. Banyak di antara juga menang di even besar dan penting, seperti di KM Jateng Unggaran Semarang bisa bertengger di juara 1 dan 3. ”Juaranya banyak, tidak hapal kalau harus nyebut satu-satup. Piagamnya sudah bertumpuk-tumpuk,” tutur Suyatno, kacer mania yang sudah cukup umur namun semangatnya tak kalah dengan muda-muda.

 

PANITIA

 

Sementara itu, Toyib pulang membawa juara 1 lewat jagoan handal cucak hijau Cokro yang melesat di kelas Cucak Hijau Tamkul. Ada pun kicaumania yang termasuk tokoh seperti Pak Gino menggantang cucak hijau Pengembara yang merebut juara 1, 2, dan 5.

Juara umum akhirnya diraih oleh Bintang Utara. ”Terimakasih untuk semua sahabat atas semua dukungannya, mohon maaf bilamana masih banyak kekurangan di sana-sini,” jelas Nanank Artha mewakili rekan-rekan panitia.

 

JUARA 1 ANIS MERAH KH LANGSUNG DILIPAT

 

 

SUYATNO.SABDA LANGIT TAMPIL GANAS

 

DUTA KM YOGYAKARTA, 14 JULI 2019

 

TOYIB. COKRO SIAP GEBER LOMBA BESAR

 

Problem sering menghampiri love bird, mulai NYILET/KURUS, suara SERAK hingga BISU, hingga mata kena SENOT. Apa pun penyakitnya, LEMAN'S siap membantu mengatasinya. LEMAN'S juga dilengkapi vitamin, sehingga mampu mendongkrak perfoma burung. Jangan ragu, sudah banyak yang membuktikannya.

INFORMASI: 0822.4260.5493, 0811.3010.789, 0857.3383.2888, 0815.7833.9142, 0813.2799.2345. Ingat, ini BUKAN ramuan ajaib pencetak konslet!

 

BENZ WIRA

 

JUARA KACER

 

BINTANG UTARA JUARA UMUM

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: trisula with kambing hitam

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp