MB BALISTIC DAN BRUTAL SIAP TURUN DI PIALA MANDOR DAN KEDAI SEMAR CUP

TIRTA BC JOMBANG

MB Balistic dan Brutal Siap Tanding di Piala Bang Mandor dan Semar Cup

Tarung drajat antara murai batu Balistic melawan Brutal dilakukan di gelaran Tirta BC Jombang dengan hasil sama-sama meraih tropi juara I. Karena imbang, Gus E dan Jules sepakat untuk revans di Piala Mandor dan Kedai Semar Cup.

Bertepatan dengan hari libur Nasional dalam rangka 1 Muharam, Sabtu 30 Juli 2022, Tirta BC yang bermarkas di Gantangan Keplaksari Jombang, memanfaatkan momen ini dengan menggelar Latpres.

 

 

MENDUT JUARA 1 CUCAK HIJAU VIP

 

Gelaran ini diluruk banyak pemain dari Kota Jombang dan sekitarnya. Selain kuantitas kontestan  relatif meluber, cukup banyak gaco hebat yang berlaga di gelaran yang digawangi Wawan Gatjen Sang Pengusaha Gantangan, Defarida  RGN, dan Tombo Ati.

Yang menarik adalah pertemuan dua gaco hebat di kelas Murai Batu yang mampu menyita perhatian para pemain. Balistic yang diusung Gus E dari Bochas SF, melawan Brutal orbitan Jules JBC. Kedua gaco tidak hanya sarat prestasi, tapi juga mampu tampil topform dan rajin mengeksplore suara tembakan nyaring yang mampu membuat para juri terus meliriknya.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Berlaga di kelas Murai Batu Vip, ternyata Balistic lebih mampu menarik simpati tim juri yang dikomandani Wawan Gatjen. Di sesi ini, Balistic dihadiahi bendera koncer A mutlak, sementara Brutal diganjar koncer B mutlak.

Tanding ulang diharapkan terjadi di sesi kedua, kelas Murai Batu A. Namun sayang, kedua gaco diistirahatkan oleh sang pemilik yang berniat akan menuntaskan persaingannya di kelas pamungkas.

 

JUARA CUCAK HIJAU A

 

Gaco yang moncer di sesi Murai Batu A adalah Gatotkaca yang diusung Nizar dari Mojongapit, diikuti Cemplis andalan Mas JB dari Plosokerep, dan Cobra orbitan Arif dari Sumber.

Revans yang digadang-gadangpun terjadi di sesi Murai Batu B. Baik Balistic maupun Brutal sama-sama unjuk talent dan pamer lagu roll tembak. Dari duel ini, Brutal terpilih sabagai sang kampiun, mengalahkan Balistic yang harus rela mengisi posisi runner up, diikuti Cemplis sebagai juru kunci podium.

 

JUARA CUCAK HIJAU B

 

Meski sama-sama meraih hasil maksimal, namun prestasi ini makin membuat sang pemilik gaco makin penasaran. Baik Jules maupun Gus E sepakat, akan memnurunkan gacoannya di laga yang lebih prestis.

Targetnya adalah turun di Piala Mandor yang akan digelar di Gantangan Denanyar BC pada hari Rabu 17 Agustus 2022, dan dilanjut ke even Kedai Semar Cup pada hari Selasa, 23 Agustus 2022 di Gantangan Salma BC.

 

 

"Saat ini Brutal lagi top form, saya juga lebih semangat untuk menurunkan di gelaran yang lebih prestis. Tadi saya dan Gus E sepakat untuk ketemu lagi di Piala Mandor dan Kedai Semar Cup," kata Jules yang berteman akrab dengan Gus E.

Pertarungan di kelas Cucak Hijau tak kalah seru dari Murai Batu. Namun, hasil dari pertarungan di kelas Cucak Hijau yang dibuka empat sesi, tidak ada satupun gaco yang mampu mendominasi podium puncak. Tercatat ada empat gaco yang menjadi pemuncak laga dari empat sesi Cucak Hijau.

 

JUARA MURAI BATU A

 

Di kelas Vip, Mendut yang jadi andalan Gogon dari Pandawa 05 sukses meretas prestasi emas. Semrawut milik Wisnu yang juga dari Pandawa 05 nyaris menguntit prestasi Mendut, sayang, peluangnya digagalkan oleh Brama yang jadi andalan Trio dari Kedai Semar Cup. Brama menepati peringkat dua, dan Semrawut di peringkat tiga.

Ternyata kehebatan tiga gaco yang bertahta di podium Cucak Hijau Vip tidak ada yang mampu mempertahankannya di sesi A. Di sesi kedua ini, podium satu direbut Suro yang dikawal Ardi dari Rahasia SF, diikuti Belini milik Prasetyo dari Candimulyo di podium dua, dan Proyek orbitan Sutrisno Banyugalak mengunci podium tiga.

 

JUARA MURAI BATU B

 

Seperti yang terjadi di sesi A, di sesi B ternyata memunculkan nama-nama baru sebagai penguasa podium. Di puncak, ada Wilis yang dikawal Mr Ndulit dari Plandi, sementara podium dua direbut Gombloh, dan podium tiga direbut Zero. Baik Gombloh maupun Zero adalah cucak hijau koleksi Wer Gradak.

Di sesi pamungkas, Cucak Hijau C, podium satu kembali direbut nama berbeda. Kali ini yang jadi pemuncak adalah Pandu milik Dian Coy dari Arkep. Proyek milik Sutrisno dari Banyugalak naik ke podium dua, dan Gimbal milik Pipit dari Peterongan mengunci podium tiga.

"Ketatnya persaingan di Latpres Tirta BC kali ini menampilkan nama-nama jawara yang berbeda. Ini meunjukkan tingkat kompetisi di Tirta BC berlangsung ketat. Selamat atas prestasi yang diraih, dan ikuti terus gelaran Tirta BC," bilang Defarida RGN, Ketua Tirta BC. (CEMIX/RAFFAEL)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

 

 

KATA KUNCI: tirta bc jombang mb balistic brutal piala bang mandor semar cup

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp