SUASANA KONTES TIGA PILAR PARE KEDIRI, 13 MARET

TIGA PILAR PARE CUP, KEDIRI 13 MARET

Kacer Galaxi Hatrik, 7 Burung Nyeri

 

 

 

Lapangan Pujasera, Argobel, Pare, Kediri pada Minggu 13 Maret kemarin lebih ramai dari biasanya. Parkiran penuh, banyak orang lalu lalang menenteng burung. Hari itu, Ina Logistic dan Kicau Mania Pare menggelar konter burung berkicau bertajuk Tiga Pilar Pare Cup I.

Hujan lebat sempat mengguyur arena lomba dan kota wilayah Pare lainnya. Namun para peserta tetap bertahan sampai lomb berakhir. Rupanya, banyak yang penasaran ingin tahu seperti apa penampilan gaco-gaco terbaik di parti pamuncak BOB.

 

PANITIA TIGA PILAR PARE, SIAP GELAR SERI BERIKUTNYA

 

Kacer Galaxi milik Gendut RR dari Tulungagung menjadi satu-satunya burung yang berhasil meraih juara 1 sebanyak tiga kali, alias sapur bersih semua kelas kacer yang dibuka panitia. Kacer sekelas Singo Edan dari Trenggalek dipaksah menempati urutan kedua.

 

 

Sementara itu, ada 7 jago lain yang berhasil meraih juara 1 dua kali alias nyeri. Mereka adalah Cucak Hijau Casper milik Yudha BRI dari Trlenggalek, cendet Westerling milik Temox dari Juana Pati, kemudian love bird Lecek Dowo milik Bidin Jacky dari Mojokerto.

 

Mr. BAMBANG RESMOB JOMBANG.MAAF, TORNADO BELUM AKAN DILEPAS

 

Berikutnya, ada nama love bird Angel milik Sogleng Sexy dari Sidoarjo, muria batu Optimus milik Mr. Djoni dari Antasari, Pleci Parikesit milik Ong Family dari BnR, dan kenari Byson milik Andyka dari Lamongan.

H Sholikhin selaku Owner Ina Logistic sekaligus Ketua Penyelengggara even ini mengaku puas dengan even perdana ini, dan siap melanjutkan seri berikutnya. "Alhamdulillah bisa sukses. Terimakasih atas dukungan dan partisipasi rekan-rekan Kicaumania, para sponsorship, petugas keamanan, media dan para juri yang bekerja keras hingga akhir lomba," ujarnya kepada burungnews.com

Murai Batu dan Sapu Jagad menjadi bintang lapangan di kelas murai batu. Keduanya juga moncer  di kelas BOB yang jadi parti gong di akhir lomba.

 

OPTIMUS & ROCKET SIAP KE SOEHARTO CUP III JOGJA, 27 MARET.

 

"Optimus adalah murai batu debutan, senang dan bangga sekali bisa langsung bisa meriah prestasi puncak. Siap turun lagi di Soeharto Cup bersama cendet Rocket. Tahun lalu, Rocket berhasil merebut juara I di Soeharto Cup, tahun ini saya yakin Rocket dan Optimus bisa meraih piala itu kembali," ujar Djoni dengan nada pede.

Mr Mamek juga tak kalah gembira, kendati Saput Jagad hanya meraih juara 2 BOB, setelah sebelumnya merebut juara 1 di kela Danramil. “Burung ini sangat mudah tampil, punya lagu roll panjang, merdua dengan isian kenari langsung nyambung cililin dan love bird. Kristal dan tembus. Kita siap turun di even mana pun, dari blok timur sampai ke tengah.”

 

Mr. MAMEK. SAPU JAGAD SIAP LOMBA DI MANA SAJA

 

Cucak hijau Tornado milik Bambang Resmob Jombang juga mampu menjadi yang terbaik di kelas Danramail. Andalan utamanya untuk bertarung adalah lagu rol panjang yang disambung dnegan tembangkan keras mirip cililin.

Melihat kualitas materi dan lagunya, ada beberapa yang iseng-iseng merapat ke Bambang dan bisik-bisik tanya apa mungkin mau dilepas. Namun Bambang Resmob mengaku belum ada niat melepas, dengan alasan koleksinya masih minim, belum ada pelapis untuk mengganti. Pesaingnya, Casper, cucak hijau milik Yudha BRI kini tampil makin stabil hingga dua kali juara 1 dan di kelas BOB masuk posisi ketiga.

 

MAJAPAHIT ALL STAR. EKSIS DI MANA-MANA

 

HASIL LENGKAP TIGA PILAR PARE:

 

BROSUR TERKAIT: 

SEMEN INDONESIA CUP GRESIK, 20 MARET

LAUNCHING BnR KEBUMEN, 20 MARET

AKAKOM CUP JOGJA, 20 MARET

IMLEK CUP JAKARTA, 20 MARET

SOEHARTO CUP III JOGJA, 27 MARET

KAPOLRES CUP 2 BOJONEGORO, 10 APRIL

KAPOLRES CUP TANGERANG SELATAN, 10 APRIL

TANI JAYA CUP 5 BALIKPAPAN, 10 APRIL

PIALA BUPATI JEPARA, 17 APRIL

BHIRAWA YUDHA CUP KOPASSUS SOLO, 24 APRIL

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp