BINTANG BARU SAPU BERSIH SEMUA GELAR KEJUARAAN.
SPESIAL PJB – SURABAYA
Tampil Garang, CH Bintang Baru & Cendet Jaya Borong Semua Gelar
Cucak hijau Bintang Baru milik Yudi ST 912 dan cendet Jaya milik Falik, tampil garang keduanya berhasil memborong semua gelar pada lomba spesial PJB di gantangan Night Jagger, Unmer - Surabaya hari Rabu, 16 April 2025.
Gaco baru milik Yudi ST 912 cucak hijau Bintang Baru, mampu tampil gemilang untuk menyapu bersih semua gelar kejuaraan sebagai juara pertama. "Sesi awal mainnya lumayan bagus, baru pada sesi kedua mainnya lebih bagus lagi," ucap Andri sang pengawal burung.
ANDRI ANTARKAN BINTANG BARU BORONG DUA KEMENANGAN.
Tembakan pendek-pendek dengan banyak lagu disertai durasi yang rapat, Bintang Baru berhasil mengembok satu kemenangan pertama di kelas cucak hijau A. Usai mengalahkan Jojo milik Adi dan Minaksopal milik Haris yang berada di posisi kedua dan ketiga.
Tampil lebih bagus lagi dari sesi pertama, untuk kedua kalinya Bintang Baru mampu dinobatkan sebagai sang juara dengan kemenangan mutlak 4 bendera merah. Kali ini diikuti oleh Horeg milik Kaji Munib dari Team Hore dan Raja Perang milik David Chivas di peringkat kedua dan ketiga.
Penampilan apik juga diperlihatkan oleh cendet Jaya milik Falik dari Bejo BC, setelah minggu kemarin bisa meraih juara 1 dan 3. Kali ini Jaya tampil bagus lagi untuk bisa memborong semua gelar kejuaraan. "Allhamdulillah, pada sesi kedua kita menang tos saat memperebutkan juara 1 dan 2," ucap Aziz sang pengawal burung.
Roll tembak dengan durasi yang rapat, Jaya mampu mengunci satu kemenangan pertama di kelas cendet A dengan kemenangan mutlak. Masih tampil konsisten pada sesi selanjutnya, Jaya harus bertarung ketat dengan Warior hingga pemenangnya harus ditentukan lewat jalan tos.
JAYA DUA MINGGU BERTURUT-TURUT MENJADI JUARA.
Pada kategori ekor panjang, Satria milik Fadil dari Oyek SF mampu menyegel satu gelar di kelas utama murai batu A. "Tadi tidak sempat saya setting tapi masih bisa juara. Allhamdulillah, peserta bolong 4 hadiah keluar 2,4 Juta," girang Fadil.
Mengandalkan tembakan panjang-panjang, Satria bisa mengunci satu kemenangan pada kelas utama dengan kemenangan mutlak unggul atas Kian Santang kepunyaan Fiky Tangker dan Batistuta milik Ghofur.
FADIL ANTARKAN SATRIA JUARA DI KELAS UTAMA.
Sayangnya, pada sesi selanjutnya penampilan Satria sedikit menurun hingga harus puas berada di posisi ketiga kelas murai batu G. Pemenangnya diamankan oleh Saiko milik Bambang Honda dari BHS BF.
Sementara untuk pemenang dua kelas bursa, jawaranya direbut CR7 milik Abah Eko dari Eko SF dan Baladewa milik H Nasir dari Randu. CR7 yang turun di kelas murai batu C, berada di gantangan nomor 18 bermain apik untuk menduduki puncak podium. "Saya tertarik dengan burung ini, kalau sesi kedua mainnya stabil saya siap untuk membelinya," jelas Abah Tatuk.
TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.
Ketika bermain di kelas busa yang kedua, CR7 mainnya kurang maksimal hingga Abah Tatuk tidak jadi untuk membelinya. Pemenangnya diraih oleh Baladewa milik H Nasir serta sempat dipantau Kaji Jaddab untuk transaksi dilapangan.
Setelah transaksi di padok antara Kaji Jaddab dan H Nasir, akhirnya Baladewa tidak jadi dijual kalau harganya 50 Juta. "Apabila pingin burung ini 250 Juta akan saya lepas," bilang H Nasir kepada Burungnews. [diks]
BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI
DATA JUARA SPESIAL PJB – SURABAYA, KLIK DI SINI
CR7 JAWARA KELAS MURAI BATU C.
SELENDANG MAS PEMENANG SESI PENUTUP LOMBA.
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: spesial pjb surabaya ch bintang baru cendet jaya