MR. HAKIM (KANAN), POLES CH HOREG KONDISI MABUNG BISA JUARA
SPESIAL KEMERDEKAAN FEAT PUTRA CANDI BC BLITAR, #2
Kenari Seger Nyodok, Horeg Kondisi Mabung Tetap Menangan + Vidio
Cucak hijau Horeg kondisi mabung tetap bisa tampil ciamik, dan bisa menang. Kenari Seger nyodok juara pertama di sesi B.
Cucah hijau Horeg milik H. Bobby dari Berkah Telur Blitar yang sudah sering meraih juara pertama di berbagai event ikut ambil bagian di partai neraka tiket 110K. Selain kualitas suara, lagu dan gaya, stamina juga harus mumpuni saat di gelarnya tiket utama dengan cuaca yang sangat panas.
MR. ADAM BACHTIAR, KENARI SEGER PODIUM SATU DI SESI B
Kerja Horeq kali ini cukup stabil, roll tembak dengan bongkar isian kapas tembak, pelatuk, dan cililin. Horeq yang menempati gantangan nomor 40 ini mendapat persaingan ketat dari gantangan 17 yang ditempati Patollo milik Mr. Agus dari Penataran.
Saat penentuan burung yang masuk nominasi, Horeg mendapat 3 ajuan juri, sedangkan Patollo 4 ajuan juri. Namun saat pengonceran Horeg dan Patollo sama-sama mendapat koncer A2 dan B1. Maka kampiunnya harus di tos. Hasil tosnya Horeq lebih beruntung dan dinobatkan sebagai juara pertama sedangkan Patollo sebagai runner up-nya.
Menurut Mr. Hakim sang joki dan perawat, Horeg dalam kondisi mabung, “Kerjanya lumayan. Burung ini dalam kondisi mabung. Kondisi sayap 8, ekor 3 lepas. Tapi kerja masih 80%,” ungkapnya. “Kalau rawatan type hyper ekstrim seperti ini cukup rendah hariannya, jangkrik 2, mandi seminggu 3x.”
“Minggu depan Insya Allah kalau tidak ada halangan akan ke lomba, namun harus lihat kondisi hari Jum’at, rencana tetap mainlah untuk buang birahi buat event 1 September di Malang,” pungkasnya.
MR. SATRIA, CENDET METEOR PUNCAKI LEG DUA
Cucak hijau Labrador milik H. Tunang dari Sumber Makmur juga ambil bagian, gaco ini bahkan berhasil menyapu bersih dua sesi sekaligus, yaitu sesi B dan C yang ditempel ketat oleh Rocket milik Mr. Aris dari Akar Langit.
“Labrador turun di tiga sesi, juara 3, 1, dan 1. Persiapan ke Semarak Kemerdekaan di PB Dimoro Kota Blitar,” kata H. Tunang. Sedangkan Rocket merangkum juara 4, 2, dan 2 juga siap beradu kualitas kembali di Semarak Kemerdekaan feat PB Dimoro.
PARA JUARA SOGON A
Kelas kenari kembali menyuguhkan pentas yang ciamik. Panitia kali ini membuka dua sesi, sesi A dijuarai Frea milik Mojang dari Malang, sedangkan di sesi B dipuncaki Seger milik Mr. Dony dari BSF Canary yang dikawal Mr. Adam Bachtiar.
Seger hari ini diturunkan dua kali, namun saat di leg pertama kurang maksimal. “Alhamdulillah yang di sesi B menang mutlak, pengajuan 4. Seger kenari baru, di tempat saya masih 5 bulan. Kalau istimewanya gaco ini goyang, durasi, volume, sama lagunya standart cengkok, pokoknya komplit. Minggu depan ke PB Dimoro,” kata Mr. Adam.
Cendet Meteor yang sudah 5 tahun di tangan Mr. Satria dari Sedeng SF kembali mengiukir prestasi, kali ini meraih juara satu di sesi B. Sebelumnya di Pare Kediri juara 3, lalu mabung, dan ini mulai aktif kembali.
Burung yang memiliki lagu restu alias raja getar, dan kenarian ini rawatannya mudah, “Rawatan pakan pakai pellet, jangkrik pagi sore 7, mandi seminggu sekali, jemur dua kali seminggu. H-1 mandi malam sekitar jam 19.00 WiB. Insya Allah, Minggu (11/8) ke Semarak Kemerdekaan di PB Dimoro,” kata Satria pada burungnews.com.
Komunitas sogon membanjiri event Spesial Kemerdekaan feat PCBC ini. Janur Kuning milik Mr. Fredy berhasil meraih hatrik dan dinobatkan sebagai BOB sogon. Sedangkan sogon Uchia milik H. Firza jadi runner up sebanyak dua kali. Sedangkan sogon trotol di puncaki Rocca X besutan Mr. Uzi dari BW Nectar. [Ferry]
BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI
PARA JUARA SOGON TROTOL
CUCAK HIJAU LABRADOR MILIK H. TUNANG RAIH DOUBLE WINNER
Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.
KENARI FREA MILIK MOJANG JUARA 1 SESI A
ANIS MERAH BEDUGUL MILIK MR. GUNTUR JUARA 1 SESI A
MR. BOLANG KAWAL CENDET TEROR JUARA 1 SESI A
KACER DOMPENG MILIK GUNAWAN JUARA 1 SESI B
VIDIO AKSI CUCAK HIJAU HOREG DLM KONDISI MABUNG BISA MENANGAN:
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: spesial kemerdekaan putra candi bc blitar kenari seger horeg