PANITIA DAN JURI SPESIAL HARI RAYA HONGGONILO ENTERPRISE

SPESIAL HARI RAYA HONGGONILO ENTERPRISE

Ajang Silaturahmi dan Halal Bi Halal Kicaumania Akar Rumput, Kacer Capten Morgan Cetak Double Winner

Honggonilo Enterprise menggelar lomba burung berkicau bertajuk Spesial Hari Raya pada Minggu, 6 April 2025 di Halaman Kelurahan Gonilan, Kartasura. Selain adu kualitas gaco, lomba kali ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus halal bi halal kicaumania.

Puluhan bahkan ratusan kicaumania terlihat memadati Halaman Kelurahan Gonilan, Kartasura untuk mengikuti lomba burung berkicau Spesial Hari Raya Honggonilo Enterprise. Masih dalam momen hari lebaran, mereka terlihat saling bermaaf-maafan satu sama lain.

 

[adop_konten]

 

SUASANA LOMBA DI HONGGONILO ENTERPRISE

 

Di tengah padatnya lomba di Solo dan sekitarnya, Honggonilo Enterprise masih menjadi kandangnya kicaumania akar rumput terbukti dengan penuh dan ramainya peserta di kelas murai batu. Lomba ini pun menjadi momentum bagi gaco-gaco prospek untuk unjuk gigi.

Teror, amunisi milik Mr. Sholeh membuka gelaran kali ini dengan meraih kemenangan di kelas Murai Batu A. Bersaing dengan Sakral Sakti dan Boxer, murai batu ekor putih ini mampu mencuri perhatian juri dan diganjar koncer A. Penampil lain yang berhasil naik podium di kelas murai batu adalah Simba (Mrs. Stella), Marques (Raja Baut), dan Bodhas (W-One).

 

SEDULUR 4 SF. CH NAGA SAKTI JUARA CUCAK HIJAU A

 

Di kelas lain, penampilan maksimal cucak hijau Naga Sakti berhasil mengantarkan amunisi milik Mr. Yunif Sedulur 4 SF ini keluar sebagai pemenang di kelas Cucak Hijau A. Bongkar materi dengan gaya tarung ngentrok jambul, Naga Sakti berhasil mengalahkan lawan-lawannya.

Laga sengit antara Sapu Bumi (Gustave Solo), Setan Alas (Ahmad Rivai), dan Petruk (Adi Family SF) di kelas Cucak Hijau B dan C pun tak terelakkan. Sama-sama onfire, ketiganya dilirik oleh juri dan selalu masuk posisi 3 besar. Hasilnya, Sapu Bumi meraih juara 1, Setan Alas juara 2, 1, dan 3, Petruk juara 3 dan 2.

 

RIZKY SF. KACER KAPTEN MORGAN DOUBLE WINNER

 

Kapten Morgan, amunisi milik Rizky SF berhasil sapu bersih gelar juara di kelas kacer. Tampil impresif dengan membawakan materi lagu variatif dan durasi kerja tuntas, Captain Morgan terlihat mencolok dan terbendung oleh lawan-lawannya di kelas Kacer A dan B.

Di akhir gelaran, Rinto mengucapkan terima kasih atas kehadiran peserta di gelaran ini dan meminta maaf apabila ada kekurangan selama berlangsungnya lomba. Tak lupa, Ia mengucapkan Selamat Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin. [jls]

 

GALERI PEMENANG

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: spesial hari raya honggonilo enterprise

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp