ADRY & KACER SPEED RACER, 4 KALI REBUT KONCER A

Speed Racer Quatrik, Adry Rebut Juara SF di Palembang

LAUNCHING RONGGOLAWE SUMATERA SELATAN

 

 

 

Adry Riadi berangkat ke Palembang seorang sendiri dari Pangkalpinang, Bangka. Yang dibawa pun hanya seekor saja, kacer Speed Racer.

Yang dituju adalah Kampus Universitas 1BA, di jalan Mayor Ruslan Palembang. Di situlah digelar kontes Launching Ronggolawe Sumatera Selatan, Minggu 3 April 2016.

Hasilnya ternyata sungguh memuaskan dan membanggakan. Speed Racer rupanya sudah kembali lagi ke perfoma semula, pada masa jayanya dulu.

Di even Launching Ronggolawe Sumsel ini, Speed Racer memborong juara 1 sebanyak 4 kali, alias quatrik. Dengan raihan poin ini, Adry pun dinobatkan sebagai juara umum single fighter.

 

ADRY RIADY. BERANGKAT SENDIRI, CUKUP DENGAN SATU BURUNG

 

“Ini benar-benar the real single fighter ya. Berangkat sendirian, hanya bawa satu burung lagi, dan meraih juara 1 sebanyak 4 kali,” ujarnya sambil tersenyum puas.

Speed Racer pernah merajai jagad kacer di tanah air. Jago yang ditulis sebagai milik H. Sadat Jakarta, tapi bolak-balik pulang ke Bangka bersama Adry ini, nyaris tak terkalahkan di berbagai even yang diikutinya.

Apakah itu di Sumatera, hingga ke Jawa khususnya blok barat dan blok tengah. Speed Racer pernah merebut jaura di even paling prestise sejagad, Piala Raja. Hingga kemudian mabung dan lama tak tampil.

Awal tahun 2016, sepertinya menjadi awal kebangkitan Speed Racer. Menurut Adry, setelah mabung, tutun di Imlek Cup Bangka pada  6 Maret, juara 1 dan 1. Kemudian pada 20 Maret yang lalu, turun di Palembang juara 2 dan 1.

“Setelah tampil makin stabil dan powerful, insya Allah cari waktu yang baik buat turun ke Jawa lagi. Semoga bisa ke Paku Alam Cup Jogja pada 1 Mei. Sudah lama sekali nih tidak ke Jogja lagi.”

 

 

BROSUR LOMBA TERKAIT:

PAKU ALAM CUP PBI JOGJA, 5 JUNI 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp