WIJAYA TEAM JUARA UMUM BC

SOLO RAYA CUP II #1

Battosai, Rolex, dan Speedtronik Double Winner, Hokky Karfeed SF dan Wijaya Team Juara Umum

Murai batu Battosai, kacer Rolex dan cendet Speedtronik berhasil mencetak kemenangan double winner di Solo Raya Cup II. Memborong sejumlah gelar juara, Hokky Karfeed SF dan Wijaya Team keluar sebagai juara umum.

Halaman Dinaskeswan, Balekambang, Solo dipenuhi oleh kicaumania dari berbagai kota untuk mengikuti gelaran BnR Solo Raya Cup 2. Hadirnya gaco-gaco papan atas membuat laga berjalan seru dan sarat tensi panas, khususnya di kelas murai batu.

 

 

MB BATTOSAI IN ACTION

 

Ditempel ketat oleh Halilintar dan ATM, murai batu Battosai besutan Teddy BKS berhasil meraih podium pertama di kelas Kraton setelah prima sepanjang perlombaan. Memiliki materi lagu cililin, gereja, rio-rio dan rambatan, murai batu ekor putih ini mampu menghipnotis juri dengan aksi roll panjang dikombinasi dengan tembakan-tembakan dengan volume dahsyat.

Di kelas Mangkunegaran, Battosai mampu menggandakan kemenangan setelah kembali finish di podium puncak. Setelah sukses memborong juara di Bio Konslet Fiesta dan Solo Raya Cup II, Teddy mengaku siap menurunkan gaco terbaiknya ke BnR Award.

 

NUGROHO. KACER ROLEX MENANG NYERI

 

Penampilan tak kalah menawan ditunjukkan oleh kacer Rolex yang berhasil meraih dua kali juara satu di kelas Balekambang dan Mangkunegaran. Dengan pembawan lagu enak, gaco andalan Mojo SF ini tampil nagen pada satu titik sambil ngerol nembak dari awal sampai akhir lomba.

Meski baru selesai mabung, penampilan apik Rolex bisa membuat Nugroho tersenyum puas. “Langsung di tawar 70 juta tadi, tapi aku senyumin aja. Masih pengen jalan-jalan bareng Rolex soalnya,” terangnya. Melihat performa Rolex yang mulai stabil, Ia mengisyaratkan akan turun ke Wira Aryajaya Cup II Minggu depan.

 

AJI NAGA RI. SPEEDTRONIK STABIL DI JALUR JUARA

 

Speedtronik, gaco andalan Aji Naga RI kembali menunjukan kestabilannya dalam meraih prestasi setelah mencetak double winner di kelas cendet. Lagu walang kecek dan gereja tarung yang dibawakan dengan fasih dan grojog berhasil mencuri perhatian juri dan mendapat koncer A di dua kelas yang berbeda.

“Speedtronik ini sebenarnya sudah ditakeover Robert Pantau, berhubung sudah terlanjur pesan tiket ya tetap aku mainkan. Setiap minggu menghiasi podium juara di burungnews ternyata membuat Om Robert kepincut dan pengen memiliki. Semoga speedtronik bisa membanggakan juragan barunya,” jelas Aji.

 

JOKO KUNG. CH TROLL JUARA KELAS UTAMA

 

Tampil ngentrok jambul sambil bongkar isian, cucak hijau Troll andalan Joko Kung kembali menunjukkan kestabilannya meraih prestasi dengan meraih podium pertama. Bersaing ketat dengan RX King dan Shell, gaco andalan Olala SF ini berhasil menunjukkan kualitasnya sebagai yang terbaik.

Di kelas Mangkunegaran, Troll harus puas di urutan ketiga karena tampil kurang greget dan maksimal. Di kelas ini, Marvel andalan ABK berhasil meraih kemenangan setelah tampil prima sepanjang perlombaan. Kemenangan Marvel ini mengantarkan Hokky Karfeed SF keluar sebagai juara umum single fighter.

 

HOKKY KARFEED SF. JUARA UMUM SINGLE FIGHTER

 

SF asal Salatiga ini juga berhasil mendominasi kelas kenari setelah Alaba, Kalimosodo serta Idola keluar sebagai kampiun. James Bond, gaco milik Feo507 berhasil mencuri kemenangan di kelas Standar Bebas Pasar Klewer.

Selain Hokky Karfeed SF, Wijaya Team yang dimotori oleh Adi Purnomo juga sukses meraih juara umum Bird Club setelah mendulang poin dari kemenangan dari Abraham, Battosai, RX King, Speedtronik, serta Terangkanlah.

 

WIJAYA TEAM. JUARA UMUM BIRD CLUB

 

Mewakili panitia, Iwan Sanubari mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan dukungan peserta yang telah datang di gelaran penutup tahun BnR Solo Raya ini. “Mohon maaf apabila ada kekurangan selama berlangsungnya lomba, sampai jumpa di gelaran-gelaran kami tahun depan,” pungkasnya.

 

DATA JUARA SOLO RAYA CUP II #1 LIHAT DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DI SINI

 

 

MC IPUNK KAWAL JALANNYA LOMBA

 

JBI SOLO RAYA

 

SPEEDTRONIK IN ACTION

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp