ENDRIAN DAN ROY. LB GENDHIS JUARA BOB

SEMANGART DJOEANG LOVE BIRD BEAUTY CONTEST

Sukses Terapkan KLI Go Digital, LB Gendhis Terbaik di Kelas BOB

Semangart Djoeang Love Bird Beauty Contest yang digelar pada Minggu, 9 Oktober 2022 di Pendopo Ageng Taman Budaya Jawa Tengah, Surakarta menjadi even perdana KLI Plat AD yang menerapkan lomba berbasis digital (KLI Go Digital), mulai dari pembelian tiket sampai penilaian langsung terupdate secara digital.

Sebelum diterapkan di Semangart Djoeang Love Bird Beauty Contest Solo, KLI Go Digital sudah digunakan di Bandung dan Bogor. “KLI Go Digital sudah dicoba di Bandung dan Bogor, ini lomba ketiga yang menerapkan KLI Go Digital. Dengan adanya KLI Go Digital, akses informasi untuk anggota pemegang KTA KLI langsung bisa terupdate lewat scan barcode. Semua data dan history akan muncul, love bird jenis apa, dapat juara berapa, bahkan piagamnya juga ada. Kalau piagamnya hilang atau rusak, anggota bisa download dari KLI Go Digital,” ungkap Yunan, ketua baru KLI Nasional.

 

 

SUASANA LOMBA SEMANGART DJOEANG LOVE BIRD BEAUTY CONTEST

 

Datang dari Surabaya membawa beberapa love bird andalannya seperti Rolls Royce, Arcilles, dan Hulk, H. M. Nasir berhasil membawa pulang sejumlah trophi di even kali ini. Bahkan, Rolls Royce berhasil meraih juara di dua kelas yang berbeda.

Rolls Royce berhasil menduduki posisi runner up di kelas Love Bird Fischeri Mutation setelah mendapat total poin 91, kalah tipis dari Semox andalan Cahyo Omah BC Nyasa Jakarta. Kembali diturunkan di kelas Love Bird Fallow Eyering, Rolls Royce berhasil merebut podium puncak dengan total poin 95.

 

H.M. NASIR. BAWA PULANG SEJUMLAH GELAR JUARA

 

Selain Rolls Royce, punggawa Randu 63 Surabaya ini juga berhasil menempatkan Hulk di podium kedua kelas Love Bird Fischeri Opaline Green dan Arcilles di peringkat kelima kelas Love Bird Fischeri Yellow Face. Sayang, di kelas BOB, amunisi milik H. M. Nasir belum hoki karena burung terlihat kelelahan dan sudah malam.

Pemain lain yang berhasil membawa pulang sejumlah gelar juara adalah Cahyo Omah BC Nyasa Jakarta yang berhasil menempatkan Semox dan Jasuke di peringkat pertama. Semox keluar sebagai pemenang pertama di kelas Love Bird Fischeri Mutation dengan total poin 93. Sementara, Jasuke keluar sebagai pemenang pertama di kelas Love Bird Nigrigenis dengan total poin 89.

 

CAHYO OMAH BC NYASA JAKARTA. MONCER BERSAMA SEMOX DAN JASUKE

 

Menurut Cahyo, love bird-love bird yang dibawa ke Semangart Djoeang Love Bird Beauty Contest merupakan hasil ternakan sendiri. Punggawa Omah BC Nyasa Jakarta ini mengakui apabila dirinya memang fokus ke jenis Liliane, Nigrigenis, dan beberapa mutasi lain.

Mempertemukan para pemenang di kelas-kelas sebelumnya, kelas BOB menjadi laga penentu siapa love bird terbaik di Semangart Djoeang Love Bird Beauty Contest. Penentuan pemenang dilakukan dengan mekanisme voting (suara terbanyak), masing-masing juri wajib memberikan satu nama.

 

GENDHIS. PEMENANG BOB

 

Dari 16 peserta kelas BOB, pilihan juri mengerucut pada Gendhis milik Endrian Sofiandi (Fischeri Opaline) dan Anjani milik KTA (Fischeri Green). Mendapatkan suara terbanyak, Gendhis yang baru berusia sebelas bulanan akhirnya dinobatkan sebagai pemenang BOB.

Gendhis sendiri merupakan amunisi baru Endrian Sofiandi yang ditakeover dari tangan Roy Prasetyo Cinta LBF dengan nilai 40 juta rupiah. “Gendhis itu jenis Opaline Green. Umur sebelas bulan. Ternakan sendiri. Ring saya sendiri. Mamanya juara Eropa, blood line Andreas Velner Jerman. Mamanya di Indonesia juga juara terus, tapi mamanya jenis Fischeri Green lho. Papanya namanya Flamboyan, jenis opaline. Makanya Gendhis bisa muncul Fischeri Opaline. Dulu papanya juga dapat tiga kali Best Of The Best. Jadi papanya tiga kali juara BOB, anaknya sudah dua kali juara BOB,” ungkap Roy.

 

PENYERAHAN TROPI BOB

 

Endrian mengaku memberanikan diri untuk memeli Gendhis dalam rangka memperbaiki kualitas karena blood line dari ternakan Roy Prasetyo sudah terbukti. “Alasannya beli Gendhis tentunya untuk memperbaiki kualitas. Kalau saya berani ambil Gendhis itu karena blood line dari Om Roy terutama dari Flamboyan itu sudah tak bisa dibohongi lah. Ini tadi saja tiga anakan Flamboyan masuk semua,” jelasnya.

Selain Endrian Sofiandi, salah satu pemain yang tertarik dan berani membeli darah juara Eropa adalah Nosi Solo. “Kalau Om Nosi ini beli line sebetulnya, beli darah, karena burung yang dibeli ini mama papanya juara Eropa. Karena memang masih muda, dia belum bisa juara satu, berat. Masuk tadi nomor tujuha, tapi masih muda ini, burung ini baru dua bulan,” ungkap Roy.

 

NOSI, ROY, DAN ENDRIAN

 

Untuk memperbaiki kualitas breedingnya, Nosi memang mengumpulkan love bird dengan blood line Eropa seperti Harry Mulder, Han De Frizz, dan Andreas Velner. “Alasan beli burung ini untuk memperbaiki kualitas breeding di ternakan saya. Kalau kemarin nggak pernah juara, ini mencoba untuk mencari anakan dari yang juara. Untuk sekarang ada tiga blood line, Harry Mulder, Han De Frizz, sama Andreas Velner,” ungkap Nosi.

Di akhir obrolan, Roy mengungkapkan agar para pemain baru di dunia Love Bird Beauty menghargai sebuah proses untuk mencetak love bird berkualitas. “Hargai sebuah proses, karena proses untuk membuat seekor burung yang berkualitas itu nggak bisa cepat, butuh waktu tahunan. Harus sabar, tetap semangart, dan satu hal yang harus dicatat, pasangkanlah burung anda dengan line yang benar,” pesannya.

 

DIDIK PAIDHIN, BEN KLI, DAN SISWADI ZLD

 

Mewakili segenap panitia Semangart Djoeang Beauty Contest, Didik Paidhin mengucapkan terima kasih pada para sponsor yang telah mendukung gelaran kali ini dan love bird lovers yang telah datang di Pendopo Ageng Taman Budaya Jawa Tengah. Semoga gelaran hari ini menjadi awal semangat dan motivasi untuk rekan-rekan dalam mencetak love bird-love bird berkualitas. [julus, asept]

 

 

PANITIA SEMANGART DJOEANG LOVE BIRD BEAUTY CONTEST

 

JURI SEMANGART DJOEANG LOVE BIRD BEAUTY CONTEST

 

SAM NANANG. BORONG JUARA DI KELAS FISCHERI MUTATION

 

KLI BOGOR BORONG JUARA

 

PLSR RAMAIKAN GELARAN

 

PERWAKILAN KLI YOGYAKARTA

 

PEMENANG LOVE BIRD RING KLI

 

PEMENANG DOOR PRIZE

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: semangart djoeang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp