R TEAM KAWAL KENARI SEPOR LEMPONG HATRIK

ROAD TO BUMI BUNG KARNO CUP 2, KOTA BLITAR, #2

Kenari Sepor Lempong Hatrik, LB Ronggeng dan Bogoh Berbagi Podium

Sepor Lempong membabat semua kelas kenari, jadilah jawara hatrik. LB Ronggeng kuasai G-24 dan runner up sesi A, di bawah Bogoh yang tampil lebih durasi. Setelah datang dari even lain, cucak hijau Rocky langsung puncaki sesi C.

Even Road to Bumi Bung Karno Cup 2 berlangsung meriah dan lancar, terutama di kelas kenari. Dari 3 sesi yang di helat, semuanya disapu bersih oleh Sepor Lempong alias SL milik R Team dari Srengat Blitar. Kenari yang baru 3 bulan di tangan R team ini, sekarang telah menjadi jagoan di berbagai even.

 

 

 

R team terdiri dari Teguh, Kenu, Acil, cak Pri, dan Andi. Mereka sangat bangga dengan keberhasilan yang diraih SL, karena burung ini awalnya burung rusak alias tidak mau jalan. Menurut Acil, setelah mengetahui  kunci menangani kenari yang suka nakal lantaran birahi, baru akhirnya mau jalan,.Durasinya panjang, seperti kereta api alias sepor.  Itu sebabnya diberi nama Sepor Lempong.

Treatmen yang diberikan untuk mengendalikan birahi, saat akan ikut lomba atau H-1, diberi ketimun. Tujuannya, untuk menurunkan birahinya. “Selain itu, penempatan SL di gantangan harus tepat, kesukaannya di posisi pojok, kerjanya bisa optimal, ngedur tanpa jeda,” terang Acil.

 

PARA JUARA KENARI G24

 

Sementara itu Ronggeng, lovebird milik Putra Cendet (nama akun FB) alias Roden dari Kesamben Blitar tampil ciamik di kelas Fighter G-24. Panjang keke’annjya bisa sampai P2. Ronggeng prestasinya telah banyak, di antaranya juara 1 di even Wlingi Tengah, BRT Malang juara 1, Segenggeng BC juara1.

Ronggeng burung hasil penangkaran sendiri. Menurut Putra Cendet, indukan lovebird yang menghasilkan Ronggeng indukan biasa saja, namun anakan yang dihasilnya kebanyakan konslet, seperti Sego Pecel dan Nagin yang telah ngorbit lebih dulu.

 

PARA JUARA KENARI B

 

Sayang, ketika turun di sesi A, Ronggeng harus puas sebagai runner up, membayangi Bogoh milik Fauzi dari LBMM (Lovebird Menang Menang). Penampilan Bogoh di sesi B sangat dominan, burung lepas Balibu ini baru berusia 9 bulan, sudah bisa jadi kampiun dengan durasi yang dikeluarkannya P3, jedanya rapat.

Menurut keterangan Fauzi, Bogoh pernah meraih juara 1 dan 2 di Putra Panji BC. Burung ini sukanya mandi malam dan kena embun malam. ”Bogoh saya dapatkan dari Jombang dengan mahar 80 ribu rupiah saja. Sekarang sudah ada yang menawar 800 ribu, belum saya kasihkan,” ungkapnya.

 

Segera dapatkan, KAOS PIALA RAJA KE-21 paling eksklusif dan terbatas. Dijamin TIDAK KECEWA! Segera selagi masih bisa kebagian.

 

Masih di kelas lovebird, di sesi M3 B muncul jagoan baru, Anindy, besutan Sony dari Putra Panji. Anindy hasil ternakan Sony sendiri. “Usianya baru 7 bulan, type koloni,” terang Sony yang akan menurunkan di even Anniversary ke-10 Armada BC. 

Meski hujan, partai cucak hijau tetap seru. Dalam kondisi cuaca seperti ini kondisi burung harus benar-benar fit dan on fire. Laga pertama G-24, Densus milik Mr. Ardhiansyah berhasil meraih juara 1 mengalahkan Srompet milik Purwakanda. 

 

LOVEBIRD RONGGENG JUARA 1 FIGHTER G24

 

Sesi cucak hijau yang paling seru terjadi di sesi C. Cuaca sedang hujan, kondisi mulai petang, di sini burung dituntut dalam kondisi prima agar bisa kerja maksimal untuk mengalahkan para rivalnya. Rocky milik Angga dari Joss SF akhirnya didaulat sebagai juara 1.

Rocky hari ini hanya turun sekali di even Road to Bumi Bung Karno Cup 2, di even sebelumnya dia belum datang karena mengikuti lomba burung di Papungan dan berhasil meraih juara 2. Saat tampil di gantangan New PB Dimoro, meretas prestasi puncak di sesi C, dengan kerja hyper, dan jamtrok, melibas Sabuk Merah milik Muji dari SG SF. Namun di sesi D, Sabuk Merah ganti yang menjadi kampiun.

 

FAUZI (BAWA SANGKAR), BOGOH PUNCAKI FIGHTER A

 

Bagi Anda para pembaca burungnews.com, kabar gembira senantia disampaikan terus menerus. Saat ini, kesempatan semakin terbuka luas bisa meraih MOBIL, MOTOR, dan ratusan hadiah menarik lainnya, langsung tanpa diundi.

Beli terus TWISTER (burung berkicau, lovebird, merpati) dan/atau NICE (kucing, anjing). Perhatikan baik-baik saat membuka kemasan, siapa tahu Anda yang beruntung mendapatkan kuponnya. Kupon yang diterima setelah 31 Desember 2021 tetap berlaku. [ferry]

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

DATA JUARA ROAD TO BUMI BUNG KARNO CUP, KLIK DI SINI

 

 

SONY (KIRI), LOVEBIRD ANINDY KAMPIUN M3 B

 

ARDIANSYAH KAWAL CUCAH HIJAU DENSUS JUARA 1 G24

 

Cari penginapan untuk Piala Raja yang bersih, sehat, harga wajar dan pantas, akses langsung halaman sehingga mudah untuk merawat burung, tenang / tidak berisik, dekat ke lokasi lomba Taman Candi Prambanan. Segera hubungi Nanang Kusuma di 0812.2786.1515. Segera book sebelum penuh.

 

ANGGA (KANAN), ROCKY PODIUM SATU CUCAK HIJAU C

 

CUCAK HIJAU WALIKOTA JUARA 1 SESI A

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

PANGLIMA MILIK ABAH HENDRA JUARA 1 CH B

 

CUCAK HIJAU SROMPET MILIK PURWAKANDA JUARA 2 SESI B

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

PARA JUARA KACER A

 

CREW CIKEN SF KEDIRI, RAMAIKAN ROAD TO BUMI BUNG KARNO CUP 2

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

PERTAMA di Surabaya dan Jawa Timur, lomba menyediakan DUA UNIT MOBIL! Siapkan jagoan Anda, tiket 3,5 juta (36-G) dan 5 juta (24-G). Tunggu brosur lengkapnya.

 

KATA KUNCI: road to bumi bung karno cup 2 kota blitar kenari sepor lempong lb ronggeng bogoh

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp