KATOK SUWEK MERAIH DUA KEMENANGAN.
RMI BRAWIJAYA REBORN – SURABAYA
MB Katok Suwek & CH Giga Menggondol Dua Kemenangan
Dua jawara murai batu Katok Suwek milik Andi dan cucak hijau Giga milik Viky, sama-sama berhasil meraih dua kemenangan pada latber rutin RMI Brawijaya Reborn di lapangan Kodam V Brawijaya, Surabaya pada hari Sabtu, 23 November 2024.
Bertarung dua sesi pada kelas murai batu B dan C, Katok Suwek milik Andi dari Duta Liar Party berhasil meraih dua kemenangan pada gelaran latber RMI Brawijaya Reborn. Mengandalkan tembakan berdurasi, Katok Suwek bisa menyegel satu kemenangan pertama di kelas murai batu B usai unggul atas Ki Projo dan Zorro.
Kembali bermain pada sesi terakhir kelas murai batu C, dominasi Katok Suwek tidak bisa dibendung oleh lawan-lawannya untuk bisa menyegel kemenangan yang kedua setelah mengalahkan JGR milik Ipat dari Kenik SF.
Penampilan apik juga diperlihatkan oleh Guntur milik Wiyono, bermain pada sesi pembuka lomba Guntur mampu mengunci satu kemenangan di kelas murai batu A. Diikuti oleh Bomber milik Sulis dan Jero Jr milik Arron, yang berada di posisi kedua dan ketiga.
ZORRO PEMENANG KELAS UTAMA MURAI BATU RMI.
Bertarung lagi pada kelas utama sesi murai batu RMI, Guntur masih bertarung bagus seperti sesi sebelumnya. Tapi penampilan bagus juga diperlihatkan oleh Zorro gaco milik Ming Basket, untuk dinobatkan sebagai sang juara. Sedangkan Guntur harus puas berada di posisi kedua.
Begitu juga dengan cucak hijau Giga milik Viky dari Arlas SF, bermain dua sesi Giga bisa memborong dua kemenangan di kelas cucak hijau RMI dan cucak hijau B. Langsung bertarung di kelas utama, Giga mampu mencatatkan namanya di puncak podium usai unggul atas Jay dan Pancasona.
GIGA AMANKAN DUA GELAR KEJUARAAN.
Kembali bermain pada sesi cucak hijau B, lagi-lagi Giga tampil bagus untuk bisa menggondol kemenangan yang kedua di kelas cucak hijau B. Setelah mengalahkan Ken milik LBS dari Ijo Koplak yang berada di posisi kedua.
Sedangkan pada sesi awal cucak hijau A, Legend milik Gus Nico dari NC berhasil dinobatkan sebagai sang juara dengan mengalahkan lawan-lawannya. Pancasona milik Abah Totok dari Wonokitri, membuntuti di posisi kedua.
Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.
Sementara untuk kategori cendet, Rewe juga kepunyaan Andi dari Duta Liar Party tidak mau kalah dengan murai batu Katok Suwek. Bermain tiga sesi Rewe, mampu tampil stabil untuk bisa merebut tiga gelar sebagai juara 1, 2 dan 3.
Bermain pertama di kelas cendet A, Rewe bisa tampil bagus untuk bisa menduduki puncak podium sebagai sang juara dengan mengalahkan Bintang Timur dan Warrior. Masih tampil konsisten pada sesi yang kedua, Rewe harus puas turun satu peringkat di posisi kedua di kelas cendet B kalah dari Biang Kerok.
Pertarungan sengit antara Rewe, Warrior dan Biang Kerok kembali terjadi pada sesi cendet C. Hasilnya, Warrior mampu duduki di puncak podium usai unggul atas Biang Kerok dan Rewe jawara dua sesi sebelumnya. [diks]
BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI
NICO ANTARKAN LEGEND MENCURI SATU KEMENANGAN.
REWE BAWA PULANG TIGA GELAR SEBAGAI JUARA 1, 2 DAN 3.
BIANG KEROK NYARIS MEREBUT DUA KEMENANGAN.
KATOK SUWEK KETIKA MERAIH JUARA DI KELAS PENUTUP LOMBA.
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: rmi brawijaya reborn surabaya mb katok suwek ch giga