SUASANA BOB TLEDEKAN 36-G

RE MUCI CUP 7 FEAT 7th KTTS + DATA JUARA

Ajang Kumpul Kicaumania dan Komunitas

Cuaca yang awalnya cerah, begitu cepat berubah menjadi gelap, mendung, kemudian hujan deras mengguyur kawasan gantangan Re Muci. Cuaca yang tidak bersahabat ini, tidak menyurutkan para kicaumania dan perwakilan komunitas tetap hadir ke event Re Muci Cup 7, Minggu 12 Maret 2023.

Mereka antara lain berasal dari komunitas tledekan, anis merah, anis kembang, sogon, konin, cipau, pentet, jalak suren, dan cucak jenggot. Re Muci Cup 7 digelar bersamaan dengan ulang tahun yang ke-7 (tujuh) KTTS.

 

PAKDE TULUS DAN PERWAKILAN TLEDEKAN MAGELANG

 

“Inilah komunitas yang membuat saya merasa punya banyak saudara dari berbagai kota, bisa merasakan keakraban yang sangat dalam lebih dari saudara sendiri, itulah KTTS. Alhamdulillah, saya sudah 6 kali hadir di gelaran Anniversary KTTS, semoga masih diberikan kesempatan hadir di event berikutnya. Terimakasih semua sahabat yang telah hadir meramaikan, menunjukkan keakraban dan keguyuban kita semua,” ujar Tulus Subagyo, sesepuh Tledekan di Tangerang.

Acara yang seharusnya bisa dimulai jam 09.30, terpaksa molor hingga jam 10.15 WIB. Peserta yang datang jauh dari Magelang, Banjarnegara, Jabodetabek, Bandung, Banten, serta Tangerang dan sekitarnya sabar menunggu kehadiran rekan kicau mania yang Terlambat karena terjebak hujan.

 

 

Setelah semua peserta hadir dan mencari tempat untuk seting jagoannya, MC mengumumkan agar burung di sesi awal segera dipersiapkan, sebab 10 (sepuluh) menit ke depan akan dimulai.

Event berjalan terus, bergantian sesi per sesi. Fasilitas gantangan sangat lengkap sehingga tetap bisa berjalan meskipun hujan. Ada tenda peserta, juga tenda penggantang.

 

KCT, KOMUNITAS CIPAU TANGERANG

 

Selain tamu luar kota dari komunitas Tledekan, ternyata juga dihadiri Komunitas Cipau Tangerang (KCT), yang nota bene sebagian cipau mania juga penghobi tledekan. “Event ini sungguh ajang silaturahmi yang sangat mengesankan,” ucap Firdaus, ketua KCT beserta Ajay, Pengurus Pusat Cipau Indonesia.

Untuk HUT ke-7 KTTS (Komunitas Tledekan Tangerang Sekitarnya) ini, panitia hanya membuka 3 (tiga) kelas, 1 sesi G-72 dan 2 sesi G-36. Semuanya bertujuan untuk memaksimalkan pantauan penilaian. Hasilnya, terbukti enjoy menikmatinya.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Tledekan Serdadu perwakilan dari Magelang rebut double winner di kelas regular A dan kelas C BOB G36, runner up kelas B BOB G-36, serta posisi 3 di kelas Final. Dua kelas lainnya, dimenangkan oleh Bintang Barat milik Mirza TLMJ (kelas BOB) dan Slow Rock milik Erwan Prasetyo TLMD (Final).

“Secara keseluruhan masing perwakilan komunitas yang hadir mengaku puas, meskipun sempat tertunda karena faktor cuaca,” ujar Jaswadi, ketua panitia HUT KTTS.

Segenap panitia juga mengucapakn terima kasih atas dukungan serta suportnya, hingga selesai acara. “Semoga masih diberi kesempatan bisa berkumpul tahun 2024,” ujar Kuncoro, SH, Ketua Re Muci. [maltimbus, terimakasih Kuncoro, SH]

 

 

DATA JUARA RE MUCI CUP 7 FEAT 7th ANNIV. KTTS:

 

 

 

 

 

 

BROSUR DAN AGENDA LOMBA LAINNYA, KLIK DI SINI

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

BANG JUMAR, KETUA SNIPER, ANIS MERAH TANGERANG

 

BERSAMA PERWAKILAN TLEDEKAN

 

 

CENDET MANIA TANGERANG

 

CUCAK HIJAU SELALU FULL GANTANGAN

 

DI ANTARA PESERTA PENUH KEAKRABAN

 

JASWADI, BERTOPI, TERIMAKASIH KEHADIRANNYA

 

JST, JALAK SUREN TANGERANG

 

JUARA TLEDEKAN BOB G-36

 

KACER MANIA TANGERANG

 

KELUARG CIPAU TANGERANG

 

KENARI TANGERANG

 

KKT, KOMUNITAS KONIN TANGERANG

 

KO AWI TLEDEKAN JAKARTA, DAN AJAY TLEDEKAN BOGOR

 

KST, KOMUNITAS SOGON TANGERANG

 

PENGUNDIAN GTG BOB MURAI BATU

 

PESERTA SELALU TERTTIB, DUDUK MANIS PANTAU JAGOANNYA

 

SESI MURAI BATU, FULL GAISSS...

 

KATA KUNCI: re muci remuci cup 7 feat anniversary ke-7 ktts kuncoro sh

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp