PENYERAHAN TROPI CUCAK HIJAU TERBAIK KEPADA DRAGON PANTURA

PUTRA ZAKY AWARD PEKALONGAN #1

CH Queen Berjaya di Partai Neraka, LB Aliska, Marcos, & Algojo Makin Bersinar

Meski sepanjang lomba dihiasi mendung dan hujan, Queen tampil gagah dan sukses membawa pulang tropi juara terbaik di kelas cucak hijau dalam laga Putra Zaky Award Pekalongan, Minggu 26 November 2017.

Lomba yang dihelat di belakang grosir batik Setono, Pekalongan tersebut memang menyuguhkan kelas cucak hijau sebagai partai neraka. Hal ini tidak terlepas dari sosok Putra Zaky selaku tuan rumah lomba yang dikenal sebagai cucak hijau mania. Tak heran, bila even ini pun dihadiri para cucak hijau mania nusantara dan tentu saja dengan jagoan terbaiknya.

 

 

TARMO DRAGON. CH QUEEN CETAK HATRIK, JADI BURUNG TERBAIK DI PARTAI NERAKA

 

Queen milik Tarmo Dragon Pantura kali ini bisa dikatakan sedang on fire, sehingga dengan mudah dia melalui pertarungan di kelas cucak hijau. Sepanjang lomba, Queen tampak ngentrok-ngentrok jambul dalam membawakan seabrek lagu mewah yang berhasil mencuri hati para pengadil lapangan. Alhasil, 3 gelar juara 1 pun sukses dipersembahkannya bagi sang pemilik dan sekaligus mengantarkannya sebagai burung terbaik di partai neraka, kelas cucak hijau.

“Puji syukur sebesar-besarnya atas pencapaian Queen kali ini, mudah-mudahan juga menjadikan momentum bagi team kami Dragon Pantura agar lebih solid dan terus mencetak burung-burung jawara,” ujar Tarmo bangga.

 

ANDIKA MPR SF. MARCOS TERBAIK KELAS LOVE BIRD BURSA

 

Tidak kalah serunya dengan pertarungan di kelas cucak hijau, di kelas love bird pun berlangsung seru, Alisha milik Said berhasil mencatatkan namanya di deretan teratas dengan mengungguli Robot Gedeg milik Ari Bejo BF dan Bujel milik Faruq Abil Fifa SF pada kelas Love Bird A Single Figther sekaligus mengibarkan Duta Piala Kapolsek Weleri.

Pada kelas love bird bursa Marcos besutan Andika MPR SF menjadi yang terbaik diikuti Shepa Nopa milik ABK Hokky Karfeed SF. Pada kelas Love Bird Paud Halo-Halo besutan Faruq Abil Fifa SF merajai diantaranya lewat Algojo, Ghozol yang menjadi juara 1 dan 2. Ada pun Mahadewi milik Pee Bulgary meraih juara 3.

 

FARUQ ABIL FIFA BF. ANDALKAN HASIL KANDANG SENDIRI

 

Di kelas Kacer Batik, giliran Mahadewa milik Dian SRG menjadi yang terbaik diikuti Kalah Start milik H. Imam Failasuf dan Athena milik Nugroho Baret Hijau SF di posisi 2 dan 3. “Alhamdulillah puas dengan kinerjanya Athena karena mampu bersanding dengan burung-burung terbaik dan masih kebagian nomor kecil,” ucap Nugroho dengan wajah sumringah.

 

 

SAID (KIRI) DAN NUGROHO BARET HIJAU SF. GEMILANG DI KELAS LOVE BIRD & KACER

 

TAVIN JUANG PUTRA DAN PRINCES MAWAR SANTI. HIDUPKAN EVEN PUTRA ZAKY AWARD

KATA KUNCI: putra zaky award pekalongan

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp