KICAUMANIA BERJUBEL ANTRI MENGAMBIL PESANAN TIKET

PIALA PASUNDAN III

Sebagian Besar Tiket Sudah Diambil, Hari Minggu Buka Jam 07.00

Sebagian besar peserta sudah mengambil pesanan tiketnya pada Sabtu, 21 April 2019. Banyak pula pembelian langsung. Bagi yang belum ambil, diharapkan bisa datang lebih awal, tiketing sudah dibuka jam 07.00.

Menurut ketua pelaksana Asep DM, sebagian yang belum mengambil pesanan sudah mengkonfirmasi akan mengambilnya pada Minggu pagi. “Kami berharap peserta benar-benar bisa datang lebih awal, agar tidak terburu-buru dalam mempersiapkan burung untuk lomba, terutama yang lomba di sesi-sesi awal.”

Peserta luar kota yang masih dalam jangkauan sehingga tidak menginap, pagi akan langsung ke lapang dan mengurus tiket. “Secara umum kami sudah lega, karena sebagian sudah diambil, jadi bisa mengurangi beban pada Minggu pagi, apalagi lomba akan digelar tepat jam 09.00."

 

 

PETUGAS MELAYANI PENGAMBILAN PESANAN TIKET

 

Para juri RGN pada Sabtu siang juga sudah dikumpulkan di lapangan, untuk mendapatkan pengarahan dari Ketua Divisi Juri RGN Koko Hunaedi. Setelah itu, dilakukan simulasi penilaian, bagaimana menempatkan diri, memantau burung, serta arah putaran/rotasi. Seperti dalam lomba sungguhan, dalam simulasi itu juga ada peserta/penonton yang mencoba menekan juri dengan cara berteriak.

Dalam lomba sesungguhnya, panitia akan menerapkan aturan tanpa teriak dengan ketat. Namun dalam simulasi, dibuat seakan ada teriakan untuk menekan juri, untuk mempersiapkan mental agar benar-benar kuat sehingga bisa menilai dengan baik.

Persaingan ketat diperkirakan akan terjadi disejumlah kelas / jenis burung. Yang paling berat dan menegangkan, diperkirakan akan terjadi di kelas murai batu dan love bird. tetapi di kelas lain pun tensinya tak kalah tinggi, mengingat yang hadir adalah burung-burung terbaik dari berbagai daerah.

 

SIMULASI PENJURIAN. TAMPAK BANYAK PENONTON/PESERTA YANG MENCOBA MENEKAN

 

Panitia juga menggelar konferensi pers yang dipimpin langsung oleh Mr. Prio Sutrisno. Disebutkan burung-burung terbaik di tanah air berkumpul untuk membuktikan diri siapa yang paling baik. “Saya yakin akan banyak burung hebat yang turun di sini, siapa yang juara di sini, akan jadi burung terhebat,” ujar Prio.

Menurutnya, semua persiapan sudah dilakukan hingga sedetil-detilnya. “Sampai Sabtu siang sudah 90 persen, insya Allah besuk pagi sudah 100 persen. Kita berharap gelaran Piala Pasundan III ini bisa sukses, sehingga membawa EO dan produk-produknya bisa melaju pesat. Selain itu, ke depan kami juga punya misi ingin menjadikan Piala Pasundan sekaligus juga bisa menjadi sarana promosi pariwisata dan budaya di Kabupaten Bandung.”

 

CHRIST MURDOCH, PRIO SUTRISNO, RUDY NRS. USAI KONFRENSI PERS PIALA PASUNDAN

 

Hal penting yang perlu kembali digarisbawahi adalah, bahwa peserta yang belum mengambil pesanan tiket diharapkan datang lebih awal, karena bagian tiketing sudah dibuka mulai jam 07.00. Konfirmasi bisa menghubungi saudara Rully di  0857.9907.3692 dan/atau Asep DM di 0857.1212.9777. Peserta juga wajib menyimak dan menguasai JADWAL terbaru yang berlaku, sebagaimana bisa dilihat di bawah ini.

 

JADWAL TERBARU YANG BERLAKU:

BROSUR PIALA PASUNDAN III, KLIK DI SINI

 

KADIV PENJURIAN RGN KOKO HUNAIDI MEMBERIKAN PENGARAHAN

 

 

KAOS BURUNGNEWS & PIALA PASUNDAN BISA DIDAPATKAN DI STAN TREND KICAU

KATA KUNCI: piala pasundan iii prio sutrisno koko hunaedi rudy nrs. christ murdoch asep dm

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp