PIALA JATENG #7

Turun Perdana di Blok Tengah, LB Pendatang Baru Ini Langsung Bawa Pulang Piala

Di kalangan love bird lovers tanah air, nama Rembo mungkin belum terlalu dikenal. Turun pertama kali di blok tengah, pendatang baru milik Yudistira - Delta Sari Sidoarjo ini berhasil mencuri kemenangan di kelas Love Bird Umum Bung Karno.

Datang jauh-jauh dari Sidoarjo, Mr. Yudistira Delta Sari SF akhirnya bisa tersenyum lega setelah Rembo, amunisi barunya berhasil meraih podium pertama di kelas Love Bird Umum Bung Karno. Setelah di dua kelas sebelumnya hanya masuk 5 besar, pendatang baru ini mau tampil maksi dan mengumpulkan poin tertinggi di sesi love bird umum terakhir.

 

 

MR. YUDISTIRA. LB REMBO CURI KEMENANGAN DI KELAS LB UMUM BUNG KARNO

 

Selain mengejutkan, kemenangan ini menjadi bukti apabila pendatang baru ini mampu bersaing dengan love bird-love bird papan atas tanah air. “Sebenarnya Delta Sari ini sudah lumayan lama main love bird, tetapi mainnya masih di seputaran Sidoarjo, Probolinggo, dan Surabaya. Baru awal tahun ini, kita mulai fokus ke burung-burung bahan dan konslet dan mulai berani main luar kota. Rembo ini salah satu materi kandang Delta Sari yang dibuat dari nol,” ungkapnya.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

Dengan durasi top sampai satu menit lebih, Rembo memang salah satu love bird konslet durasi andalan Delta Sari. “Kalau biasanya sih 30-40 an detik, tapi kalau pas top perform bisa satu menit up,” lanjutnya. Sebelumnya, di Suroboyo Cup (6/1) Rembo mampu mengimbangi Utun dan Sinchan meskipun akhirnya harus puas di urutan keempat.

 

MR. YUDISTIRA DAN KRU DELTA SARI SIDOARJO

 

Kemenangan di luar kandang sendiri ini tentu saja menambah motivasi Mr. Yudistira dan kru Delta Sari untuk lebih berani turun di event-event besar maupun mencetak “Rembo Rembo” lain dengan kualitas lebih baik lagi. Di kandang Delta Sari sendiri ada beberapa amunisi pelapis yang siap diorbitkan seperti Bomber, Basudewa, Pandawa, Satria, Garuda, Lomborgini, Tengkorak, dan Pangeran.

Kemunculan Rembo dan Delta Sari SF menjadi bukti apabila kekuatan di kelas paruh bengkok ini makin menarik. Munculnya gaco-gaco baru dengan kualitas mumpuni seperti Rembo tentu saja menjadi calon ancaman serius bagi love bird-love bird papan atas yang selama ini menjadi langganan juara.

 

DATA JUARA PIALA JATENG, KLIK DI SINI

BROSUR BUPATI CUP I WONOGIRI, KLIK DI SINI

BROSUR SOLAR CUP PATI, KLIK DI SINI

BROSUR SWEET VALENTINE JOGJA, KLIK DI SINI

 

Jangan sampai ketinggalan sama yang lain. Segera dapatkan  TWISTER  di  kios-kios terdekat. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline  08112663908.

 

 

KATA KUNCI: piala jateng rembo delta sari

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp