GENDAM SUKSES MEREBUT NYERI JUARA PERTAMA DI KELAS LOVE BIRD DEWASA.

PIALA DANKIKAV 3/TSC FEAT RI #1

LB Gendam Kuasai Kelas Reguler, Bintang Matrix Dominasi Kelas Fighter

Gendam milik Rio Putra menguasai kelas love bird dewasa Tarantula dan A Anoa, sementara Bintang Matrix Stabil juara di kelas Dewasa dan Fighter pada even Piala Dankikav 3/TCS di Asrama Kompi Kavaleri 3/Tupai Setia Cakti Sidoarjo, Minggu, 18 April 2019.

Pertarungan sengit di kelas love bird dewasa reguler dan juga kelas fighter terjadi pada even perdana Piala Dankikav 3/TCS yang menggandeng juri Nasional Radjawali Indonesia (RI). Meski diwarnai hujan lebat, tidak menyurutkan animo kicaumania dan kekemania untuk mengantangkan gaconya.

 

 

BMS 12 MALANG MELALUI BINTANG MATRIK JUARA 1, 2 DAN 2 SEKALIGUS JUARA UMUM BC.

 

Even yang dibuka langsung oleh Kapten Kav Rendy Saptohady, S.E dan didampingi oleh petinggi RI Jatim I, Welly Limantara, Imron Brekele, dan Arif Tambang. “Sambutan yang positif dari masyarakat pada even pertama dari kami, mudah-mudahan even ini bisa berlanjut dengan mempercayai juri RI kembali,” terang Kapten Kav Rendy Saptohady, S.E kepada burungnews.

Kapten Kav Rendy Saptohady, S.E merasa bangga, karena tidak hanya peserta dari kota Sidoarjo yang turut meramaikan gelaran kali ini, ada yang dari Surabaya, Gresik, Lamongan, Malang, Madura hingga perwakilan dari Duta Paku Alam yang sukses merebut juara umum BC.

 

GENDAM MEREBUT JUARA PERTAMA DI KELAS PEMBUKA LB ANOA A.

 

Di kelas love bird dewasa yang terbagi menjadi dua kategori dewasa bebas dan fighter terjadi persaingan sengit. Di kelas paling bergengsi love bird dewasa Tarantula, Gendam milik Rio Putra dari Santet SF Banyuwangi mampu tampil apik sebagai jawara disusul Bintang Matrix dan Mamen.

Gendam yang mempunyai ciri khas ngekek sambil putar-putar kepala stabil ngekek dengan durasi 30 detik dan durasi terpanjangnya 60 detikan. “Jarang sekali Gendam ngekek dengan durasi panjang, paling sering ngekek stabil 30 up dengan jeda rapat,” buka Bokir sang perawat ditemani Rio Putra kepada burungnews seusai merebut 2 gelar juara.

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

Meski ditinggal sama jodohnya yang lama, Gendam masih bisa tampil stabil dengan merebut gelar juara pertama pada kelas pembuka love bird dewasa A Anoa. “Kali ini saya harus mencarikan jodoh baru dan ini sudah berjalan tiga hari dia masih bisa tampil seperti biasanya. Semoga proses perjodohannya bisa cepat klik dan performnya kembali bagus dan stabil,” tambah Bokir.

Sayangnya pada dua perform selanjutnya, Gendam rada nakal dan keluar fighternya sehingga tidak bisa tampil maksimal. HJ milik Tyo dan Denok andalan H Samsudin keluar sebagai pemenang di kelas B Anoa, sedangkan di kelas Panhard A disabet Caysar milik H Arifin disusul HJ dan Sholeman.

 

HJ MILIK TYO KUTHO BEDAH JUARA LB ANOA B.

 

“Waduh sayang mas, pada 2 sesi terakhir Gendam keluar fighternya ditambah hujan deras. Mungkin masih butuh waktu untuk bisa adaptasi dengan jodohnya yang baru, maklum masih 3 hari proses perjodohannya mas,” ujar Rio Putra.

Sebenarnya rawatan Gendam yang berusia 3 tahun sangatlah mudah, Bokir wajib mengembunkan setiap pagi plus mandi sendiri tanpa semprot. “Kalau birahinya gak keluar baru saya jemur setelah proses embun dan mandi, tapi kalau terlihat birahi cukup diangin-anginkan saja,” beber Bokir.

 

DEWA LINGLUNG ANDALAN BANG JALI JUARA LB PAUD SALADIN A.

 

Raihan stabil juga diperoleh Bintang Matrix andalan H Emon yang membawa nama Duta Paku Alam, yang stabil juara di kelas love bird bebas dan figther. Dua gelar juara 2 dan 3 diraih Bintang Matrix pada kelas love bird Tarantula dan Anoa A.

Dua gelar lainnya diraih di kelas love bird fighter Anoa dan Panhard. Di kelas love bird fighter Anoa, Bintang Matrix harus mengakui keunggulan dari Mamen gaco Ronny Burangrang yang juga sukses membawa pulang 2 gelar juara di kelas love bird bebas.

 

 

Sedangkan di kelas love bird fighter Panhard, Bintang Matrix sukses berada di podium tertinggi diikuti Caysar milik H Arif dari Punggul Team. “Hari ini Abah Antok tidak bisa hadir dan kami juga sukses merebut gelar juara umum BC atas nama Duta Paku Alam,” terang Pakde Bofas perwakilan dari BMS12 Malang kepada burungnews.

Di kelas love bird muda, ada 4 pemenang dari empat kelas yang dilombakan. Dewa Ling Lung merebut juara dikelas Saladin A, Selor ganti merebut di kelas Saladin B. Bang Jali milik Karno menyabet juara di sesi Saladin C dan di sesi Saladin D mampu diamankan Ki Angsor.

 

KI ANGSOR PEMENANG LB PAUD SALADIN D.

 

Prestasi apik juga diraih PH 26 gaco milik Bernart MAKS, yang sudah malang melintang dilomba-lomba Nasional. Kembali tampil memuaskan dengan menyapu bersih semua kelas yang dilombakan berkat tangan dingin Cak Ali PH 26. "Sudah lama burung ini tidak mau jalan, akhirnya diserahkan ke saya," bilang Cak Ali kepada Burungnews.

Hasil ternakan dari Ring Pak Sarimun kembali membuktikan kedasyatannya di even Piala Dankikav 3/TSC. Langsung melejit dengan variasi lagu serta speed yang rapat membuat PH 26 mampu menyodok diposisi pertama disesi anis kembang Anoa sekaligus membawa nama Duta Paku Alam sebagai juara umum BC.

 

CAK ALI DAN BOLLANG ANTARKAN PH 26 SAPU BERSIH KELAS ANIS KEMBANG.

 

Kembali tampil stabil pada sesi selanjutnya kelas Panhard untuk menghipnotis dewan juri dengan memberikan gelar yang kedua buat PH 26. "Mudah-mudahan pada even selanjutnya penampilannya tetap stabil dijalur juara," ujar Cak Ali diamini oleh Bollang duet maut spesialis kelas anis kembang.

Piala Dankikav 3/TSC feat Radjawali Indonesia Jatim juga diramaikan oleh trucukan mania dari seluruh Jawa Timur. Hampir semua trucukan mania dari berbagai daerah ikut hadir seperti dari Sidoarjo selaku tuan rumah, Surabaya, Gresik, Lamongan, Malang, Madiun dan masih banyak lagi.

 

TRUCUKAN MANIA JATIM TURUT MERAMAIKAN PIALA DANKIKAV 3.

 

Papala sukses merajai kelas trucukan Saracen A dan B dan membawa pulang 2 gelar juara pertama. Pada sesi A Papala bersaing sengit dengan Naga Putih dan Ninja Perak dan pada sesi B ditempel ketat Inul dan Kansas.

 

DATA JUARA PIALA DANKIKAV 3 TSC FEAT RADJAWALI INDONESIA, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

PAPALA NYERI DI KELAS TRUCUKAN.

 

PARA JAWARA DI KELAS PLECI SARACEN A.

 

 

RODA GILA JUARA 2 LOVE BIRD ANOA A.

 

BOY MILIK FAJAR JUARA 2 PUNGLOR MERAH ANOA.

 

 

JUARA UMUM BC DIRAIH OLEH DUTA PAKU ALAM.

 

JUARA UMUM SF DISABET RIDDICK SF.

 

 

KATA KUNCI: dandikav 3/tsc ri radjawali indonesia gendam bintang matrix kapten kav rendy saptohady s.e duta paku alam riddick sf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp