PANDAWA CUP 1 KLATEN

CH Hipnotis, CDT Setan Kredit, dan KN Bengawan Solo Cetak Double Winner, MB Lowe Terbaik di Kelas BOB

Cucak hijau Hipnotis, cendet Setan Kredit, dan kenari Bengawan Solo berhasil mencetak double winner di Pandawa Cup 1 Klaten. Bersaing dengan para pemenang kelas sebelumnya, murai batu Lowe terbaik di kelas BOB Murai Batu.

Pandawa Cup 1 yang dilaksanakan pada Sabtu, 18 Februari 2023 di Pandawa Enterprise, (Karang Kulon, Puluhan, Trucuk, Klaten) berlangsung ramai dan kondusif. Diawali dengan kelas komunitas seperti Love Bird LKB, Kenari Ghoib, Cucak Hijau Suka Suka, Kenari KKB, dan Cendet Komunitas, event yang dimotori oleh Wawan RI ini diserbu oleh kicaumania Klaten dan sekitarnya.

 

 

KOMUNITAS CUCAK HIJAU SUKA SUKA

 

Sejumlah gaco berhasil mencetak double winner di gelaran kali ini antara lain cucak hijau Hipnotis (Mr. Andang), cendet Setan Kredit (Djepy), dan kenari Bengawan Solo (Dika Pom Mini SF). Tampil konsisten, mereka mampu mencuri perhatian juri dan diganjar bendera koncer A.

Tampil impresif di kelas Cucak Hijau Puntodewo, Hipnotis milik Mr. Andang yang dikawal oleh Agung S dan kawan-kawan berhasil keluar sebagai pemenang setelah bersaing ketat dengan Gembel dan Santa Hokky. Selain tampil mencolok dengan gaya tarung ngentrok jambul sampai keder-keder, Hipnotis juga terlihat unggul dari segi durasi kerja.

 

GEMILANG BF. CH HIPNOTIS DOUBLE WINNER

 

Hipnotis berhasil menggandakan kemenangan dan mencetak double winner setelah kembali tampil oke di kelas Cucak Hijau Bimo. Keberhasilan Hipnotis memborong sejumlah gelar juara di even kali ini makin melengkapi squad Gemilang BF setelah sebelumnya moncer bersama murai batu Batara dan Osama.

Santa Hokky, gaco milik Ananta HSSF berhasil mencuri kemenangan di kelas Cucak Hijau Arjuno. Dengan hasil akhir juara 1 dan 3, Santa Hokky melanjutkan tren positif di jalur prestasi. “Meski main di luar kota, Santa Hokky masih mau nampil dan bawa pulang dua tropi,” ungkapnya.

 

SOS KLATEN. CENDET NEW JUARA 1 DAN 2

 

Kehadiran komunitas Cendet Mania Klaten (CMK) membuat laga di kelas cendet berlangsung ramai dan meriah. New, amunisi milik Opank SOS Klaten yang masih dorong ekor berhasil menduduki posisi kedua di kelas Cendet Komunitas setelah berikan perlawanan sengit pada Raja Tembak (Aan KCS).

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Tampil stabil dan konsisten di tiga kelas berikutnya, New berhasil menduduki peringkat 4, 2, dan 1. Hasil ini membuktikan apabila New merupakan salah satu cendet berkualitas yang mampu bersaing meskipun kondisi ekornya belum utuh. King, amunisi lain milik SOS Klaten juga meraih posisi ketiga di kelas Cendet Nakulo Sadewo.

 

DJEPY. CENDET SETAN KREDIT DOUBLE WINNER

 

Keberhasilan Setan Kredit milik Djepy meraih dua kali juara pertama alias double winner di kelas Cendet Bimo dan Arjuno menjadi kejutan tersendiri. Bersaing dengan gaco-gaco hebat dari berbagai kota, Setan Kredit mampu menampilkan kerja terbaiknya dengan membawakan materi lagu kenari, love bird, gereja tarung, jangkrik, dan seabreg materi lagu rancak lainnya.

Selain powerful, cendet yang dikawal oleh Adit dan Mario ini berhasil meluluhkan hati juri dengan kerja nerus dan main ekor sehingga terlihat bagus dari kejauhan. Dalam beberapa pertemuan terakhir, Setan Kredit memang on fire dan selalu masuk nomor kecil. “Sebelum nyeri di sini, Setan Kredit juga masuk di Latpres Akaratu dan Joleno,” ungkap Djepy ketika dihubungi burungnews.

 

TOPIK CMK. CENDET NOGOROJO MAMPU BERSAING

 

Nogo Rojo, amunisi andalan Topik CMK berhasil membuktikan kualitasnya sebagai salah satu pendatang baru dengan kualitas mumpuni dan harus diperhitungkan. Dengan materi lagu gereja, prenjak, love bird, jangkrik, dan burung kecil-kecil dengan rol speed dan irama sahdu, Nogo Rojo berhasil menembus posisi tiga besar.

Topik mengungkapkan apabila di kalangan cendet mania Klaten dan sekitarnya, Nogo Rojo sudah dikenal dan diperhitungkan seiring dengan berbagai prestasi yang diraih baik di latber, latpres, dan event. “Kalau pas kerja bagus, Nogo Rojo ini pasti masuk nomor kecil. Burungnya lumayan stabil,” terangnya.

 

DIKA POM MINI. KENARI BENGAWAN SOLO DOUBLE WINNER

 

Bengawan Solo, amunisi milik Dika Pom Mini SF menjadi satu-satunya gaco yang berhasil meraih double winner di kelas kenari. Tampil apik di kelas Kenari Standar Kecil Arjuna dan Kenari Standar Bebas Nakulo Sadewo, kenari warna kuning ini berhasil mencuri perhatian juri dengan kinerjanya yang ngedur, goyang kiri kanan, dan buka tutup rapat.

Menurut Dika, Bengawan Solo merupakan salah satu tipe kenari kekinian yang tak hanya mengandalkan irama lagu dan durasi kerja namun juga terlihat indah dengan gaya goyang kiri kanan. “Pelan-pelan, Aku upgrade gaco-gaco milikku biar nggak ketinggalan zaman. Bengawan Solo ini salah satunya. Moga-moga bisa stabil dan konsisten kedepannya,” harapnya.

 

 

Diikuti oleh gaco-gaco hebat dari berbagai daerah, laga kelas murai batu berlangsung seru dan menarik. Berbedanya nama pemenang di masing-masing kelas menunjukkan betapa ketatnya persaingan di kelas murai batu. Nama-nama seperti Lowe, Cimpira, Sanjaya, dan Begal Jr keluar sebagai pemenang.

Tampil mencolok di kelas Murai Batu Rajawali dengan membawakan seabreg materi lagu rancak, murai batu Lowe milik Mr. Paul Intan langsung menjadi pusat perhatian. Materi lagu yang dibawakan panjang dan variatif, powernya juga keluar, durasi kerjanya dari awal sampai akhir.

 

ROYAL MERAPI. MB LOWE JUARA BOB

 

Kembali dimainkan di kelas utama Murai Batu Pandawa, Lowe hampir saja menggandakan kemenangan setelah kembali tampil impresif di awal digantangkan. Tembakan panjang dan kristal yang dilesatkannya langsung mencuri perhatian juri. Sayangnya, di pertengahan penilaian, performanya mulai menurun dan kurang greget sehingga disalip oleh Cimpira milik Tira PMBS yang akhirnya keluar sebagai juara. Di kelas ini, Lowe harus puas di peringkat ketiga.

Bersaing dengan para pemenang di kelas-kelas sebelumnya, Lowe yang telah diistirahatkan setelah kelas utama langsung tampil menggebrak di kelas Murai Batu BOB. Gelontoran materi lagu panjang dan kristal yang dibawakan langsung mencuri perhatian baik juri maupun penonton. Dengan kombinasi gaya tarung sujud dan ndangak, Lowe merupakan paket sempurna untuk murai batu jawara. Di akhir penilaian, Lowe dinobatkan sebagai yang terbaik di kelas BOB.

 

MR. DDN SAWIT. MB DOGER DUA KALI RUNNER UP

 

Keberhasilan Doger meraih dua kali podium pertama di kelas Murai Batu Pandawa dan Rajawali menjadi bukti bila amunisi milik Mr. DDN Sawit ini mempunyai kualitas mumpuni. Selain materi lagu panjang dan variatif, durasi kerja Doger juga berani diadu. Dengan prestasi ini, Mr. DDN Sawit mulai membidik Umbul Ponggok Cup sebagai destinasi selanjutnya.

Menurunkan murai batu Samurai, Putra Mangun BF akhirnya dapat tersenyum bahagia setelah amunisi andalannya berhasil menduduki posisi kedua kelas Murai Batu Puntodewo dan posisi ketiga kelas Murai Batu Arjuno. Meski belum menjadi yang terbaik, Putra Mangun BF mengaku puas dengan hasil ini sebab lawan yang dihadapi memang kelas berat semua.

 

PUTRA MANGUN BF. MB SAMURAI JUARA 2 DAN 3

 

Begal Jr, amunisi milik Mr. SWD berhasil naik podium di kelas Murai Batu Bimo setelah tampil menonjol dengan memberondong lawan dengan materi lagu panjang dan tembus. Materi lagu dan tekanan Begal Jr di kelas ini begitu terlihat sehingga membuat juri tak ragu memberikan bendera koncer A.

Dikenal sebagai penghasil anakan berkualitas, Begal SF juga berhasil menempatkan Panser Jr di podium pertama kelas Pastol Bimo. Meski berhasil mengukir prestasi di sesi-sesi akhir, Mr. SWD mengaku kalau penampilan amunisi-amunisi miliknya tak seperti biasanya.

 

THEO SNACK. PASTOL CHEETOZ STABIL DI JALUR JUARA

 

Cheetoz, amunisi milik Theo Snack kembali menunjukkan potensinya sebagai salah satu gaco berkualitas setelah meraih podium pertama di kelas Murai Batu Pastol Puntodewo. Dalam beberapa pekan terakhir, Cheetoz menjadi bahan pembicaraan di kalangan murai batu mania karena kinerjanya yang luar biasa.

Sebelum menang di Pandawa Cup 1, Cheetoz sudah menorehkan prestasi di Anniversary BBC Klaten dan Anniversary Gela Gelo New York Colomadu. Menurut rencana, Theo Snack akan menurunkan Cheetoz di Semarang Vaganza awal bulan depan.

 

 

DUTA UMBUL PONGGOK. SIAP BERKOLABORASI DENGAN RI 5 MARET 2023

 

Secara keseluruhan, Pandawa Cup 1 berlangsung lancar dan kondusif. Mewakili seluruh juri dan panitia, Wawan RI mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran dan partisipasi kicaumania di event kali ini. Ia mengingatkan apabila RI Pandawa menggelar latber rutin setiap Selasa dan Sabtu.

Dalam kesempatan ini, Wawan RI juga mengajak kicaumania Klaten dan sekitarnya untuk berpartisipasi dan meramaikan Umbul Ponggok Cup yang akan digelar pada Minggu, 5 Maret 2023. Segera pesan dan amankan tiketnya sekarang juga. [asept]

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

PANITIA DAN JURI PANDAWA CUP 1

 

KOMUNITAS LKB

 

KOMUNITAS KENARI KKB

 

KOMUNITAS CENDET MANIA KLATEN

 

KOMUNITAS KENARI GHOIB

 

TIRA. MB CIMPIRA MENANGI KELAS UTAMA

 

BEGAL SF. MONCER BERSAMA MB BEGAL JR DAN PASTOL PANSER JR

 

DUTA AKARATU. SILATURAHMI ANTAR EO

 

KICAUMANIA KLATEN RAMAIKAN GELARAN

 

BROSUR SOLO KOTA BUDAYA (LOKASI PINDAH TAMAN BALEKAMBANG, GANTANGAN SHELTER):

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: pandawa cup 1

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp