DENY R2 TEAM. MENANGI KELAS UTAMA, MB JAGUAR DAPAT MOTOR
PAGUYUBAN JURI SOLO RAYA BERMARTABAT
MB Jaguar Bawa Pulang Hadiah Motor, Ki Demang Makin Stabil, Satria Muda Dominasi Kelas Cendet
Penampilan maksimal murai batu Jaguar di kelas utama Murai batu Bermartabat berhasil mengantarkan amunisi milik Mr. Deny R2 Team ini keluar sebagai pemenang dan berhak membawa pulang hadiah satu unit sepeda motor.
Paguyuban Juri Solo Raya Bermartabat yang digelar pada Minggu, 24 November 2024 di Gantangan KMB Tawangsari berlangsung sukses. Event yang diprakarsai oleh Mr. Fitroh ini menarik perhatian kicaumania karena menawarkan hadiah utama satu unit sepeda motor.
SUASANA LOMBA PAGUYUBAN JURI SOLO RAYA BERMARTABAT
Diikuti oleh pemain-pemain dari Sukoharjo, Solo, Boyolali, Klaten, Wonosari, Wonogiri, dan Karanganyar event kali ini menghadirkan laga seru dan menarik di masing-masing kelasnya. Meski sempat hujan lebat di pertengahan lomba, peserta tetap setia mengikuti gelaran sampai selesai.
Salah satu laga yang menarik perhatian di event kali ini adalah kelas utama Murai Batu Bermartabat 16G yang akhirnya dimenangkan oleh Jaguar, amunisi milik Mr. Deny R2 Team Karanganyar. Tampil gemilang dengan membawakan materi lagu variatif dan durasi kerja awal sampai akhir penilaian, murai batu yang mempunyai panjang ekor di atas rata-rata ini mampu mencuri perhatian juri.
DENY R2 TEAM. MENANGI KELAS UTAMA, MB JAGUAR DAPAT MOTOR
Berkat kinerjanya stabil dan konsisten, murai batu yang berada di Gantangan 16 ini akhirnya dinobatkan sebagai pemenang dan berhak membawa pulang hadiah satu unit sepeda motor setelah diganjar koncer A3B1. Di kelas lain, Jaguar berhasil menduduki peringkat ketiga di kelas Murai Batu Paguyuban.
Penampilan tak kalah bagus ditunjukkan oleh Ki Demang milik Mr. Andy AZ yang akhirnya keluar sebagai pemenang di kelas Murai Batu Seduluran. Tampil gemilang dan saling berbalas tembakan satu sama lain, Ki Demang dinobatkan sebagai pemenang setelah menang adu tos dengan Megatron.
ANDI AZ. MB KI DEMANG JUARA 1 DAN 3
Kembali tampil apik di kelas Murai Batu Bermartabat, Ki Demang berhasil menduduki podium ketiga. “Ki Demang ini biasanya top perform kalau sesi kedua tapi ini tadi malah kurang greget. Ini burung lumayan stabil, setiap kali dilombakan pasti masuk nomor kecil. Bulan depan rencana mau turun ke Piala Akaratu, sekalian mencoba pelapisnya Ki Demang di kelas remaja,” terang Andy.
Menurunkan amunisi-amunisi andalannya seperti Suro, Kharisma, dan Pretelan, Mr. Dika Satria Muda SF berhasil menunjukkan dominasinya di kelas cendet dengan memborong sejumlah gelar juara. Suro cetak double winner di kelas Cendet Saklawase dan Cendet Tawangsari, Kharisma menang di kelas Cendet FTR Group, dan Pretelan posisi ketiga di kelas Cendet Tawangsari.
DIKA SATRIA MUDA SF. DOMINASI KELAS CENDET
Dika yang kali ini membawa bendera GGC Kediri ini mengaku jarang muncul di perlombaan karena sibuk pekerjaan. “Akhir-akhir ini memang sibuk kerjaan, jadi jarang gantang. Mumpung lagi longgar, main sini sekalian refreshing,” ungkapnya.
Di akhir gelaran, Fitroh mengucapkan terima kasih atas kehadiran kicaumania di event kali ini dan minta maaf kalau ada kekurangan selama berlangsungnya lomba. Menurut rencana, Paguyuban Juri Solo Raya Bermartabat akan kembali menggelar event pada Minggu, 22 Desember 2024 di Gantangan NJK. [jls]
PANITIA DAN JURI PAGUYUBAN JURI SOLO RAYA BERMARTABAT
FANDI PUTRA BANDAR BUSA SF. MB PICCOLO RAIH RUNNER UP
BERDIKARI SF. CH SINGO EDAN DUA KALI RUNNER UP
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: paguyuban juri solo raya bermartabat