DUTA PAK DE KARWO, SIAP MENSUKSESKAN 3 STAR DAN PIALA RAJA.

MALANG TEMPOE DOLOE #3

Duta Pak De Karwo Siap Sukseskan 3 Star dan Piala Raja

 

 

Membawa pulang 18 penghargaan pada kontes Malang Tempoe Doloe, Duta Pak De Karwo yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengda PBI Jatim dan Surabaya, Heri Sugihono, SH, MH, siap mensukseskan 3 Star dan Piala Raja.

“Kami ingin menunjukkan bahwa Duta Pak De Karwo adalah tim yang solid dan kompak. Setelah ikut mensukseskan Malang Tempoe Doloe, selanjutnya kita siap menyambut 3 Star dan Piala Raja,” jelas Heri Sugihono kepada burungnews di akhir lomba.

 

 

Delapan belas penghargaan yang dibawa pulang ke Surabaya disumbang oleh anis merah Amarah dan kenari Bon Jovi andalan Heri Sugihono, kacer Bio Solar milik Jimmy Permata, punglor kembang Perdana gaco Kiat dan 8 jagoan Ronny Perkasa.

Ronny perkasa sukses membawa 11 penghargaan, raihan terbaik diperoleh lewat Wulan dan Beauty sebagai juara I dan II kelas Campuran Import. Selanjutnya, Bonex Juara 2 dan 4 kelas murai batu, Kacer Biola juara 2, 6, dan 8.

 

RONNY PERKASA, BAWA 11 PENGHARGAAN YANG MENDOMINASI KELAS CAMPORT.

 

“Bonex pada sesi pertama kurang maksimal dan terlambat start, akhirnya berada di posisi ke empat. Pada sesi berikutnya saya sendiri yang turun tangan untuk menggantang dan hasilnya bisa menjadi juara ke dua,” bangga Ronny perkasa kepada burungnews.

Effendy Tjio dari tim Jali Jali Bro Surabaya, juga meraih sukses dengan membawa 2 penghargaan pada kelas punglor kembang. Gaconya, Casper mampu menjadi juara I pada sesi pertama dan berada di posisi ke empat di sesi ke dua.

 

EFFENDY TJIO, GACONYA CASPER MENDOMINASI KELAS PUNGLOR KEMBANG.

 

“Casper tampil bagus hari ini, tembakkan cililin dan love bird sering dikeluarkan pada sesi per tama. Sesi ke dua sebenarnya juga tidak kalah apiknya, sayangnya hanya mampu di posisi ke empat,” terang Efendy Tjio yang mempersiapkan Casper pada even berikutnya 3 Star, Piala Raja dan Pak De Karwo Cup VII.

Pin Fariz dari Sampoerna Jember juga kesuksesan dengan merebut triple winner pada kelas punglor merah. Eragon gaco Pin Fariz mampu tampil apik pada sesi pembuka dengan menempati peringkat ke tiga dan dua sesi berikutnya mampu disapu bersih sebagai juara pertama alias nyeri.

“Ini adalah kesuksesan besar Eragon, karena banyak punglor merah terbaik di Jatim yang turun pada even ini. Mudah-mudahan Eragon bisa tampil stabil dan saya berencana menurunkan pada even berskala Nasional,” bangga Pin Fariz.

 

JUARA MALANG TEMPOE DOLOE, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

 

PIN FARIZ & ERAGON, SUKSES MERAIH TRIPLE WINNER.

 

MR GOJIR FAMILY, SAKMASEK MENJADI BINTANG DI KELAS LOVE BIRD.

 

KRU HADI SENATOR, MERAJAI KELAS CUCAK HIJAU.

 

KRU MR FAJAR BALI, ARAK BALI DAN MIO MONCER DI KELAS KENARI.

 

PANITIA MALAG TEMPOE DOLOE, MENGUCAPKAN TERIMAKASIH ATAS KEHADIRAN KICAU MANIA YANG TURUT BERPARTISIPASI.

 

 

BROSUR 3 STAR SEMARANG, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA RAJA JOGJAKARTA, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: malang tempoe doloe

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp