CENDET BEATLES MILIK PANGLIMA SF, SUKSES JADI YANG TERBAIK

MAKIN STABIL Cendet Beatles Raih Best of Best di 1st Anniversary Batas Kota Magetan

Masuki Masa Mabung Cendet Mandala bakal Diistirahatkan

Jumlah peserta di kelas Cendet di berbagai even di Karesidenan Madiun yang dihelat belakangan ini terus meningkat, tak pelak, persaingan kualitas antar Cendet di ini juga makin ketat dan memanas. Hal ini juga terjadi di even 1st Anniversary Batas Kota Magetan, Minggu (8/12/2019).

MAIN TERAKHIR. MANDALA USAI MENAYABET JUARA DI 1ST ANNIVERSARY BATAS KOTA SF MAGETAN, DAN MENJADI PERMAINAN TERAKHIR KARENA MASUKI MASA MABUNG.

Salah satu bukti makin meningkatnya tren Cendet (Pentet) di berbagai lomba, peserta yang turun di even yang digelar di gantangan GOR KI Mageti Magetan ini terbilang cukup banyak, lebih dari 25 burung yang turun di masing-masing kelas (ada dua kelas). Bahkan sejak awal dibuka kelas Best of Best (BOB) demi mencari cendet terbaik yang diambil dari burung-burung yang masuk peringkat 5 besar.

Total ada 10 burung yang akhirnya masuk dalam partai "neraka" BOB termasuk dua Cendet milik Panglima SF, Cendet Mandala dan Beatles. Keduanya lolos masuk kelas BOB karena dua-duanya sempat bertengger di posisi 5 besar pada dua sesi yang digelar. Bahkan Mandala sukses menjadi juara 1 di sesi perdana sementara team matenya Beatles tuntas di posisi ketiga saat turun di sesi kedua.

Saat keduanya turun di BOB, Beatles tampil lebih bagus ketimbang saat di dua sesi di kelas-kelas reguler. 'Tantangan' rival-rivalnya berhasil diladeni Beatles dengan mudah. Beatles tampil dominan dari Cendet fighter-fighter lainnya. Hingga para pengadilpun tak segan memberikan koncer A pada Beatles.

JUARA SF. SELAIN SUKSES MENGUSUNG CENDET-CENDET JAWARNYA, PANGLIMA SF JUGA RAIH JUARA SF.


Lantas, ada apa dengan Mandala yang sepertinya hanya mampu tampil satu sesi, sementara disesi-sesi lain seperti tak sanggup merespon tembakan para pesaingnya? Ternyata saat dikonfirmasikan pada Mr. Adi selaku pemilik Mandala, burung itu mulai memasuki masa mabung, jadi secara stamina tak akan mampu mau main lama.

"Sebenarnya saat sesi pertama sudah mulai ngos-ngosan, tapi saya lihat masih belum nyata tanda-tanda jelang mabungnya. Saat tampil di sesi kedua, mulai terlihat karena nyaris tak kuat lagi melontarkan tembakan. Dan puncaknya saat main di kelas BOB sudah mulai ada yang "netes" bulunya, sampai mau saya turunkan tadi, kasihan, cuma nggak enak kan lagi main," papar Mr. Adi usai gelaran.

Direncanakan, lanjut Mr. Adi, setelah even ini Mandala akan diistirahatkan dulu sampai masa mabungnya tuntas. Dan giliran Beatles yang sudah makin stabil usai mabung, bakal diturunkan di berbagai even termasuk yang berskala nasional. "Yah semoga usai mabung nanti Mandala bisa makin stabil dan tampil lebih bagus," harapnya, yang diamini Mr. Ronny.

KATA KUNCI: batas kota sf lomba burung magetanjalaratupanglima sfcendet beatlescendet mandala

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp