DONNY (BAJU BATIK) TOLAK PINANGAN KOJIN (PALING KANAN).

MAESTRO BC JOMBANG

Jangan Remehkan Cucak Hijau Pasar

 

 

Cucak hijau pasar bisa juara I di Maestro BC Jombang, asal, kualitasnya harus oke. Seperti gaco debutan Dony Budi Santoso dari Jombang. Meski baru saja dapat dari Pasar Burung, begitu digantang langsung juara I.

Donald Trump, cucak hijau debutan milik Donny Nusantara ini baru dibeli dari Pasar Burung Tunggorono dua hari yang lalu. Dengan perawatan ala kadarnya, Donald Trump langsung dinaikkan di kelas A. Hasilnya bukan hanya para juri yang dibuat terpesona, tapi banyak penonton yang berdecak kagum.

 

 

Kojin, nahkoda Maestro BC juga turut kepincut. Malah, Kojin langsung mengajukan penawaran. "Kalau boleh, gaconya buat saya saja ya," ujarnya. Sayang, lamaran ini tak bersambut. Donny yang mengaku baru turun gunung ini masih enggan. "Wah, saya kan baru kembali ke lapang, baru punya gaco bagus masak harus dilepas? Jangan dulu deh, sabar ya Bang Kojin," jawab Donny yang juga breeder kenari Yorkshire.

Even pada Jumat Sore, 28 Juli di Gantangan Maestro BC di Keras, Jombang ini terbilang meriah. Tak hanya dijejali gaco debutan, cukup banyak gaco kawak yang merapat. Salah satunya Jagal, muray batu andalan Mopy RBF dari Tim JBC Jombang. Jagal adalah gaco handal yang sudah dua kali menyabet gelar jawara Liga Kebokicak. Di berbagai arena, termasuk Maestro BC, Jagal juga langganan juara I.

 

PESERTA TERTIB MENIKMATI AKSI GACOANNYA.

 

Tapi yang menarik kali ini, Jagal diturunkan dengan kondisi baru saja dikeluarkan dari kandang. Kebetulan, betinanya langi mengeram, jadi Jagal dipaksa bertarung. Hasilnya cukuop mengejutkan, Jagal tetap dahsyat dan menyabet juara I. "Ternyata Jagal masih belum lupa cara karaoke, ha haa," tulis Moppy di akun Fb-nya.

Di kelas Love Bird A yang sarat peserta, Bintang Tamu orbitan Tim P2H KSR berhasil menyabet juara I. Gaco ini mengalahkan Konslet milik Gondrong dari 201 SF serta Jojo milik H Temon dari Tim Rea Reo Hore (RRH).

Giliran di kelas Love Bird B yang juga dipenuhi kontestan, Si Blue milik Okky dari Tim Pasar Pon Jombang berhasil moncer diikuti Ariyah milik Suwal Suwek diperingkat II dan Gondes milik Adi Santoso dari Kampret LBF di posisi III. "Terimakasih atas partisipasi rekan-rekan Kicaumania. Selasa depan Maestro kembali menggelar Latber rutin bersama BNR dan Jumat depan buka seperti biasa. Monggo yang mau booking tiket," bilang Kojin.

 

JUARA MAESTRO BC JOMBANG JUMAT 28 JULI, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

SESI LOVE BIRD MASIH TETAP MERIAH.

 

TIM JURI MAESTRO BC.

 

KATA KUNCI: maestro bc jombang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp