NARUTO MENCURI DUA GELAR PADA SESI AKHIR BABY M2.

LAUNCHING METEOR ORGANIZER SEDATI – SIDOARJO

Naruto dan Pak RW Nyeri, Es Cream Nyaris Ambil Dua Gelar

Naruto dan Pak RW meraih dua kemenangan, sedangkan Es Cream melejit di dua sesi love bird dewasa di Launching Perdana Meteor Organizer, Sabtu, 23 Maret 2019 di gantangan RKN  jalan Abd. Rahman, Pabean Sedati - Sidoarjo.

Dua gaco andalan Kacong Poseng benar-benar tampil perkasa. Meski datang terlambat, namun Naruto dan Es Cream nyaris memenangkan semua lomba yang diikuti. Tiga gelar utama dan sekali juara dua dipersembahkan kepada Kacong Poseng.

 

Pastikan JANGKRIK yang diberikan untuk burung Anda bersih, sehat, dan mengandung nutrisi terukur. Lihat video bagaimana sebaiknya memperlakukan jangkrik yang baru dibeli, dengan klik gambar di bawah ini.

 

 

Naruto gaco baru yang masih berumur kurang dari tiga bulan milik Kacong Poseng tampil impresif. Durasi kekean lecek dan jeda rapat yang diperlihatkan pada sesi B membuat dewan juri terperangah dengan kehebatannya, hingga tak ragu menobatkan Naruto sebagai pemenang dengan nilai mutlak.

Kembali tampil bagus pada sesi akhir love bird baby M2 C, membuat sang pengadil lapangan untuk kali kedua memberikan bendera merah mutlak buat Naruto. "Mudah-mudahan penampilan Naruto tetap stabil hingga dewasa," bilang Kacong Poseng.

 

ES CREAM DAN NARUTO MERAIH EMPAT GELAR UNTUK MEMBANGGAKAN TIM KACONG POSENG.

 

Sementara satu gaco yang lain, Es Cream, amunisi lama yang sudah dua tahun tidak mau jalan. Semenjak dipegang Ayik Krucil yang dipercaya oleh Kacong Poseng untuk merawatnya,dari hari ke hari penampilan Es Cream makin bagus. "Tidak rugi saya percayakan burung saya kepada Ayik Krucil," ungkap Kacong Poseng.

Turun pertama di Sesi love bird B, langsung menggebrak dengan kekean panjang berulang-ulang membuat Es Cream langsung ditasbihkan sebagai pemenang, diikuti Snowa dan Sri sebagai juara dua dan tiga.

 

PAK RW BERHASIL MEMBORONG SEMUA GELAR KENARI.

 

Masih stabil dengan gaya lecek, ngekek panjang berkali-kali tanpa jeda, kembali memuaskan sang pemilik meski hanya berada di posisi dua. "Penampilannya sedikit menurun dari yang pertama tadi," bilang Ayik Krucil sang perawat kepada Burungnews.

SSC-Sby yang dikawal oleh Renaldi Andre masih bisa tersenyum dengan membawa pulang beberapa penghargaan. Wisang Geni, Adella dan Sukhoi mampu membanggakan tim dengan meraih juara 1, 1, 2, 2, 2 dan 8.

 

 

Untuk sesi paruh bengkok, Wisang Geni dan Adella bisa mengambil juara pertama di sesi A kelas paud dan baby M2, serta juara dua di sesi C. Sedangkan untuk sesi cucak hijau hanya mampu berada di posisi dua dan delapan lewat gaco utamanya Sukhoi milik Achib. "Allhamdulillah masih dikasih rejeki untuk lomba kali ini," bilang Renaldi Andre.

Snowa burung hasil ternakan sendiri milik Satria Kelana dari BAR Rungkut, ikutan tampil cantik dengan membawa pulang juara 1, 2 dan 3. Tampil stabil pada semua kelas membuat Snowa kurang beruntung pada sesi awal lomba dan harus puas berada di posisi ketiga.

 

SSC-SBY MEMBORONG BANYAK PENGHARGAAN.

 

Langsung menyodok pada sesi B dengan durasi paling panjang untuk sesi love bird dewasa, namun hasil yang diinginkan belum memuaskan sang pemilik. Showa hanya mampu berada di posisi kedua. Akhirnya pada sesi terakhir love bird C, Snowa berhasil mengambil podium utama yang ditunggu-tunggu. "Saya selalu mensyukuri apapun rejeki yang kita dapatkan," ucap Satria Kelana.

Kenari Pak RW milik Dhowo dari Rawe SF tampil bagus dengan menyapu bersih semua kelas kenari. Tembakan roll speed panjang, tembus, membuat Pak RW mampu menghipnotis dewan juri untuk memberikan gelar pertama sesi kenari A. Disusul oleh Melody gaco milik Bram dari Kutisari dan Direktur kepunyaan Bang Ocid dari WH Coffe sebagai juara dua dan tiga.

 

SNOWA DAN MARLENA MEMBAWA PULANG EMPAT GELAR PENGHARGAAN.

 

Selanjutnya kembali tampil cantik pada sesi B, gaya nagen satu titik yang diperagakan oleh Pak RW membuat pengadil lapangan untuk kali kedua memberikan bendera merah mutlak. "Allhamdulillah hari ini dewi fortuna berpihak kepada saya," bilang Dhowo kepada Burungnews.

Untuk kategori kicauan, cucak hijau dan murai batu terdapat juara yang berbeda-beda untuk setiap kelas yang dilombakan. Cucak hijau Samba milik Ridwan dari Wani Perih tampil bagus dengan selalu berada di jalur juara meraih tiga gelar sebagai juara 1, 2 dan 3.

 

 

Batik Mandrim milik Wawan dari Arjuna SF dan Dragon Jr andalan Izulia dari Kureksari berhasil mangamankan juara pertama pada sesi cucak hijau A dan B. Burung yang sama-sama memiliki gaya jamtrok dan tonjolan lagu isian kenari, tengkek buto dan gereja tarung dinobatkan sebagai pemenang untuk sesi A dan B.

Sementara cucak hijau Samba yang dari awal selalu tampil bagus dan stabil hanya bisa meraih juara dua dan tiga di sesi awal kelas ini. Baru pada sesi akhir cucak hijau C Samba bisa mengambil posisi pertama. "Akhirnya gelar yang saya tunggu-tunggu datang juga meski pada sesi terakhir," ujar Ridwan kepada Burungnews.

 

SRI DAN JADI RUPIAH JAWARA SESI PEMBUKA LOMBA LOVE BIRD A.

 

Begitu juga pada sesi murai batu Muslang dan Labobar harus berbagi juara pada sesi ekor panjang. Mempertontonkan gaya sujud disertai tembakan lagu komplit, membuat Muslang amunisi Abah Yanto dari JBC dinobatkan sebagai pemenang pada sesi awal murai batu A. "Burung ini pernah ditawar 150 Juta namun tidak dikasihkan," ujar Faiz sang pangawal burung.

Giliran Labobar gaco milik Adi Azhari dari Pager (7371) yang pada sesi awal hanya berada di posisi kedua, akhirnya mampu mengamankan podium pada sesi murai batu B diikuti oleh Leak amunisi milik Dony KRM sebagai juara kedua. "Amunisi saya ini khusus buat lomba latber dan Latpres aja," terang Dony KRM kepada Burungnews usai lomba sesi B berakhir.

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

MUSLANG JUARA SESI AWAL MURAI BATU A.

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

LABOBAR DAN LEAK AMANKAN PODIUM TERATAS MURAI BATU B.

 

CUCAK HIJAU SAMBA MEMBANGGAKAN SANG PEMILIK DENGAN MERAIH JUARA 1, 2 DAN 3.

 

 

BATIK MANDRIM DAN DRAGON JR JUARA SESI CUCAK HIJAU A DAN B.

 

YOHANES YKS MEMBERIKAN POTONGAN TUMPENG KEPADA ABAH HADI.

 

 

 

KATA KUNCI: launching meteor organizer sedati – sidoarjo naruto pak rw es cream

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp