SUASANA LOVE BIRD FIGHTER PADA SPESIAL KEBOKICAK
LATBER SPESIAL KEBOKICAK BC
Peserta LB Fighter Meluber, Singo Barong dan Mutiara Tampil Mewah
Love bird mania Jombang kembali bangkit! Di gelaran spesial Kebokicak BC hari ini, sesi Love Bird Fighter A dan P1 A nyaris penuh 64 gantangan. Suasana makin meriah dengan hadirnya para pemain top seperti LB Fighter Meliber, Kacer Singo Barong, dan Murai Batu Mutiara yang tampil mewah di kelas masing-masing.
Berlokasi di SDN Kwaron 2 Diwek Jombang—markas besar Kebokicak BC—suasana gantangan terasa nyaman banget. Area luas buat seting burung juga jadi nilai plus. Panitia pun all-out, sistem lomba rapi, sinkron dengan keinginan para kicau mania, dan yang paling penting mutlak tanpa teriak! Mantap, kan?
JAWARA MURAI BATU VIP
Di sesi LB Fighter, suasana makin hidup dengan kembalinya para pemain lawas ke arena. Burung-burung kualitas mewah kembali ramaikan gantangan, menandai kebangkitan era keemasan love bird. Salah satunya adalah Vario, andalan Samuel dari tim 5758 SF, yang sukses cetak poin tertinggi 1.250 berkat pukulan panjangnya yang konsisten dari awal sampai akhir.
Di kelas Kacer, Singo Barong andalan H. Awim dari Jangkar Merah tampil gahar. Turun dua kali, langsung borong nominasi 1 dan 2! Didampingi joki senior Pak Dhe Tholip, Singo Barong tampil dominan. Tembakan variatif, gaya ngotot, buka paruh, dan isian lengkap—dari keprek, love bird, sampai variasi lainnya—bikin juri melongo.
Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.
“Alhamdulillah mas, Pak Dhe Tholip emang konsisten di perawatan dan setingan. Kali ini cuma bawa Singo Barong dan hasilnya maksimal. Jokinya juga senang,” ujar H. Awim.
Di sesi Murai Batu, giliran Mutiara milik Mr. Arik Ganam (Dt Anniversary SMP Pare) unjuk kualitas. Turun di Murai Batu VIP, Mutiara sapu bersih juara! Dari awal sampai akhir tampil konsisten dengan gaya sujud dan buka paruh yang elegan. Aksi mewahnya bikin juri, termasuk Cak Lan, sampai geleng-geleng kepala.
JAWARA KACER SPESIAL
“Alhamdulillah Mutiara tampil mewah di sesi pertama. Ini masih pemanasan buat minggu depan karena ada event luar kota. Mohon dukungan dari rekan-rekan kicau mania, terutama di blok timur, untuk gelaran Anniversary SMP (Seduluran Murai Pare) yang akan kami adakan tanggal 8 Juni 2025. Tiketnya mulai dari Rp 330 ribu sampai Rp 25 ribu. Yuk, disupport bareng-bareng!” tutup Mr. Arik. (ANGGA)
BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI
JAWARA KENARI A
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: latber spesial kebokicak bc singo barong mutiara