KOPDAR RAMADHAN JOGJAKARTA SELECTION (JS) + DATA JUARA
MB Naga Timur Nyaris Hatrik, MB Muda Sonic Double Winner, Teroris Kembali Berkibar
Murai batu muda Sonic tampil menawan hingga borong juara. Adapun Naga Timur yang baru ganti baju langsung meroket curi juara 1, 2, dan 2, sementara Teroris memimpin kelas utama.
Kopdar Ramadhan Jogjakarta Selection (JS) Sabtu, 15 Maret 2025 yang digelar di Taman Kuliner Condong Catur Yogyakarta berjalan lancar dan kondusif. Walau tidak semeriah even JS sebelumnya, namun beberapa kelas Murai Batu meriah, kehadiran para anis merah mania menambah suasana menjadi lebih gayeng.
“Kita mengisi jadwal kosong aja, sekaligus menunggu buka puasa,” jelas Rizal Novianto, ketua JS.
Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.
Rizal dan keluarga ternyata punya agenda buka puasa bersama. Begitu lomba selesai, panitia dan juri diajak berbuka puasa bersama di rumah makan Kapuas. Sampai di sini, H. Kirno dan keluarga yang sudah sampai lebih dahulu menyambut dengan ramah.
Sembari menunggu waktu berbuka, H. Kirno memberikan sambutan. “Hari ini kami sangat berbahagia sekali melihat rekan-rekan, baik angota maupun media, kelihatan ceria sekali. Semoga berkumpulnya di sini membawa keberkahan kita semua. Kami mewakili dari keluarga mas Rizal mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,”
Murai batu muda Sonic milik Arman Hoko dari Temanggung yang digantang Tono, langsung menghentak, hingga berhasil memborong dua gelar juara 1. Sonic memiliki tembakan tajam dengan suara kapas tembakan, dikombinasikan suaran kecilan, dilontarkan dengan garang.
ARMAN HOKO DAN TONI. MB MUDA SONIC DOUBLE WINNER
Aksi ngotot Sonic memang tak terkejar oleh lawan, mesikipun beberapa serangan tajam dilontarkan oleh lawan. Berkat aksi menterengnya, Sonic akhirnya bisa melewati jalan terjal, memborong dua gelar juara 1 kelas Murai Batu Muda Ramadhan dan Murai Batu Muda Selection.
Tono yang juga seorang juri dan dipercaya merawatnya, mengungkapkan bila Sonic burung masih muda, baru dua kali mbrodol. “Melihat penampilannya tadi, rasanya makin yakin ke depan tambah prospek dan siap gas ke lomba yang lebih besar lagi,” ujarnya.
Tak kalah cemerlang penampilan murai batu Teroris milik Musthofa dari Musthofa Mobil. Teroris tampil beringas dan agresif, berkali-kali mengeluarkan serangan tajam membuat lawannya kewalahan. Keperkasaan Teroris diperlihatkan di kelas Murai Batu Jogjakarta, merupakan kelas utama. Para juri terlihat mantap memberikan koncer A persis di bawah sangkar Teroris.
Aksi borong juara juga nyaris diperoleh murai batu Naga Timur milik Mamad TO dari Bakso Mandolin, timur terminal Condong Catur. Naga Timur yang baru saja ganti baju alias paska mabung, langsung meroket tajam.
Di kelas utama Jogjakarta, penampilan apiknhya diganjar peringkat 2. Penampilan maksimal ditunjukkan di kelas Selection A, Naga Timur pun menjadi yang terbaik, juara 1.
Sayang saat turun di kelas Selection B dan kelas utama, di akhir-akhir sedikit kendor, harus puas berada di peringkat dua. Juara 1 diraih oleh Haya Busa milik Wijaya dari Mabes Balker dan Teroris milik Kaji Musthofa.
MAMAD MANDOLIN. BARU RAMPUNG MABUNG, NAGA TIMUR LANGSUNG MENGHENTAK
Mamad mengaku sangat puas dengan aksi Naga Timur. “Bulu baru saja sudah begini, besok Insya Allah bisa lebih garang dan stabil. Susah kalah dan serakah rebut juara pokoknya. Siap melawat ke mana saja tidak pilih EO, tidak pilih musuh, tiket mahal juga siap gas, libas semua yang menghalangi,” ujar Mamat dengan nada mantap.
Masih di kelas Murai Batu, walau belum menjadi yang terbaik, penampilan Predator milik H. Puji patut dicungi jempol. Beberapa kali mengeluarkan pukulan keras sehingga menyedot perhatian banyak orang, khususnya para penggemar ekor panjang. Predator berhasil menempati peringkat 3 kelas Murai Batu Selection A.
Kehadiran anis merah mania makin menambah meriah, gantangan terlihat paling ramai. Anis Merah Zeneta milik Wawan Wims berhasil teler cepat, buang kanan kiri pules, akhirnya memimpin barisan terdepan kelas Anis Merah Ramadhan, diikuti Amnesia milik Jatmiko dan Valene milik H. Fahmi.
Naufal membawa pulang dua gelar juara 1, lewat dua jagoan handal kenari Princess dan Lontong. Kedua jagonaya milik Leon dari Granat SF Semarang. Keduanya sehari-hari berada di Yogyakarta, dipercayakan kepada Naufal. [busro]
WAWAN WIMS. AM ZENETA JUARA
GRANAT KRU. KENARI PRINCESS DAN LONTONG CURI JUARA
BERITA LAINNYA
KATA KUNCI: jogjakarta selection kopdar ramadhan js taman kuliner yogyakarta taman kuliner condong catur mamat to mamat mandolin mb naga timur mb muda sonic wawan wims mb teroris h fajar musthofa musthofa mobil