HENDRO SEMOLO BARU TEAM, Gaco andalannya Cucak Hijau Genthong mampu tampil apik dan juara pertama pa

KONTES TELAGA BAHARI BC

CH Genthong Koncer, LB Tiwi Nyeri

 

 

Kontes bulanan Telaga Bahari mengantarkan LB Tiwi milik Eko Safe Care dari tim PLN-S sebagai yang terbaik di kelas BOB, setelah sebelumnya merebut juara pertama di kelas E. Cucak hijau yang ramai peserta, dimenangi oleh Markotop dan Genthong.

“Sayangnya dari semua kelas yang diikuti love bird Tiwi, hanya kelas dan BOB yang bisa menempati posisi terbaik. Semog Minggu di ARS Cup I, Tiwi bisa tampil menawan dan meraih hasil yang maksimal,” ujar Eko Safe Care.

 

EKO SAFE CARE (Kiri), LB Tiwi mampu meraih 4 penghargaan serta juara BOB Love Bird.

 

Kemeriahan juga tampak pada kelas Cucak Hijau. Dari tiga kelas yang dibuka, dua di antaranya yaitu A dan B, full 64 peserta.  Di kelas A, burung andalan Zaza yaitu Markotop mampu menjadi yang terbaik. Sedangkan di kelas B direbut oleh Genthong milik Hendro HSB.

“Cucak hijau Genthong mampu tampil menawan di sesi kedua. Rencananya akan kami persiapkan pada even ARS Cup I hari Minggu ini 30 April,” ujar kru Hendro HSB.

Lomba Telaga Bahari BC yang berlangsung Sabtu 29 April, sedianya menggelar 18 kelas termasuk BOB.  Memenuhi permintaan dari kicau mania untuk menambah kelas Love Bird Paud, akhirnya panitia lomba membuka dua kelas Paud atau Balibu (Bawah Lima Bulan).

 

LB SARIME JUARA sesi Love Bird D, andalan Subur Tosa yang mewakili ARS CUP.

 

“Sebenarnya kita buka 18 kelas, tapi sebagai apresiasi buat peserta lomba akhirnya kita membuka dua kelas Love Bird Paud A dan B. Jumlah pesertanya lebi dari 50 gantangan,” ujar Sinyo Bahari kepada burungnews di akhir lomba.

 

JUARA KONTES TELAGA BAHARI BC, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

DENNY BOLOT & ANAK, Hantarkan LB Rinjani milik Khent sebagai runner-up BOB Love Bird.

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: latpres tealaga bahari lb tiwi ch genthong

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp