GSL BERSAMA KICAUMANIA LOKAL SRAGEN GALANG DANA BANTUAN

KONTES SPESIAL AMAL GSL KALIJAMBE SRAGEN

Kicaumania Lintas EO Mendukung, Ribet BC dan Sajang SF Juara Umum

Kicaumania itu memang istimewa. Tidak hanya kompak dalam berlomba, tetapi juga kompak dalam beramal. Hal ini terlihat dalam even Spesial Amal GSL Kalijambe Sragen pada Senin 22 April 2019.

Tanpa melihat EO-nya siapa dan darimana, kicaumania dari berbagai EO, khususnya yang ada di wilayah Sragen, turun kompak mendukung suksesnya acara amal untuk membantu korban kecelakaan maut Candi Sukuh Karanganyar yang terjadi 27 Maret 2019 lalu.

“Alhamdulilah, even amal ini mendapat dukungan penuh dari kicaumania. Terbukti, dari berbagai EO turut hadir memberikan dukungannya untuk dik Desta dan dik Yuke yang orangtuannya meninggal dalam kecelakaan Maret lalu. Terima kasih untuk semua rekan-rekan yang turut meringankan beban saudara kita yang kemalangan. Semoga apa yang kita lakukan bersama ini bisa diikuti oleh rekan-rekan kicaumania lainnya. Tunjukkan bahwa dunia perburunganpun bisa turut andil dalam hal yang bersifat kemanusiaan,” ucap Bambang selaku ketua GSL yang didampingi oleh Yuli selaku ketua pelaksana lomba.

 

 

CEZ JUNA. LB RAJA KOPLAK MAKIN EKSIS

 

Pada even amal kali ini, kelas love bird masih menjadi primadona dengan rata-rata peserta 50an. Cez Juna Team Sajang SF bersama gaco Raja Koplak meraih prestasi dengan menduduki peringkat juara tiga sebanyak dua kali. Raja Koplak yang pada beberapa pekan ini selalu stabil di jalur juara penampilannya makin matang dan siap menjadi ancaman baru di kelas dewasa.

Serupa dengan gaco yang dimiliki Cez Juna, Lek Pan dari Gagaso SF juga mulai mengorbitkan kembali gacoan dari hasil breedingnya sendiri, bersama love bird Dino berhasil menyodok di peringkat ke dua kelas Love Bird Favorit Bintang membayangi Traktor milik Adit Samporan BC yang menduduki peringkat pertama.

 

LEK PAN GAGASO SF. DINO RUNNER UP LB FAVORIT A

 

Putra Joko Tingkir BC yang beberapa krunya juga berasal dari Duta KMP RI Sragen turut berpartisipasi dalam gelaran amal GSL, sukses meraih juara pertama seperti kacer Sephia Muda milik Nardi Kismi, Abakura milik Angga nyaris meraih double winner di kelas cucak hijau. “Silaturahmi lomba sambal beramal di gantangan GSL sekaligus memanaskan amunisi,” ucap Kaper Perka yang kali ini di damping Nardi Kismi dan crew KMP Plupuh lainnya.

Dasan Solo bersama Brama sukses membayangi Sephia Muda di posisi runner up kelas Kacer Spesial, prestasi yang di raih oleh Brama tentunya membahagiakan bagi Dasan karena gaco andalannya ini mampu menjadi pesaing kuat bagi Sephia Muda yang diakui sebagai salah satu kacer terbaik di wilayah Sragen bahkan blok tengah.

 

 

Kelas kenari cukup menarik untuk diikuti, selain ramai peserta jagoan-jagoan yang turun juga mempunyai kualitas diatas rata-rata. Galoco Roke yang mengawal Plimas milik Singgih RSC cukup puas dengan prestasi yang diraih oleh Plimas di posisi jaura kedua dan ketiga. Sementara itu Toa Badang milik Rudi Ribet BC berhasih meraih double winner membuatnya dinobatkan sebagai kenari terbaik di gantangan GSL.

Duta IKM Cup 2 juga turut hadir mendukung gelaran spesial amal GSL Kalijambe, beberapa juri yang bertugas seperti Donat, Okta, Dika turut mengawal gelaran ini. Begitu pula ketua IKM Gemolong yaitu Cokrek Rosyid bersama Sigit turut hadir untuk memberikan donasi di akhir acara.

 

KEDUA JUARA UMUM SUMBANGKAN SELURUH HADIAH

 

Pada akhir lomba, setelah dilakukan perhitungan poin menobatkan Ribet BC dan Sajang SF sebagai juara umum. Kedua juara umum ini pun dengan sukarela memasukkan seluruh hadiah yang di dapat ke kotak amal.

“Terima kasih atas partisipasi rekan-rekan yang hadir dan semua donatur yang tidak bisa kami sebut satu persatu, semoga amal dan perbuatan kita hari ini menjadi berkah buat kita semua. Maaf apabila masih ada kekurangan dalam berjalannya lomba, sampai berjumpa kembali di gelaran GSL berikutnya, “ ungkap Julek menutup gelaran spesial amal GSL pada sore hari itu.[HR-Y]

 

BAMBANG (Kanan) LEGA GELARAN SPESIAL AMAL BERJALAN LANCAR

 

DUTA KMP SRAGEN TURUT SUPORT GELARAN

 

DASAN SOLO. BRAMA RUNNER UP KACER VIP
 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

GALOCO ROKE. KN PLIMAS STABIL DIJALUR JUARA

 

DUTA IKM CUP 2 SUMBANG DONASI

 

HENDRAT FBC KAWAL TEAM FORTUNA BC SUPORT GELARAN

 

   

RIBET BC RAIH JUARA UMUM BC

 

SAJANG SF REBUT JUARA UMUM SF

 

 

PANITIA GSL KALIJAMBE SRAGEN

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp