MR. DUWO. MB DEMANG RAIH PREDIKAT MURAI BATU TERBAIK

KONTES PRESTASI TIGER INDEPENDEN KARTASURA

Didominasi oleh Pemain Akar Rumput, MB Demang, CH Petruk, dan Cendet Jazz Raih Predikat Burung Terbaik

Didominasi oleh pemain-pemain akar rumput, kontes prestasi Tiger Independen berlangsung ramai dan kondusif. Murai batu Demang, cucak hijau Petruk, dan cendet Jazz akhirnya dinobatkan sebagai burung terbaik setelah memborong sejumlah gelar juara.

Ramai dan penuhnya peserta kelas murai batu dan cucak hijau di kontes prestasi Tiger Independen yang dilaksanakan pada Jumat, 22 Oktober 2021 di Gantangan Wiroguno Team Kartasura menjadi bukti kalau EO baru ini mulai mendapatkan tempat di hati kicaumania Kartasura dan sekitarnya.

 

 

FAISAL. SUKSES GELAR LATPRES TIGER INDEPENDEN

 

Dengan bandrol tiket terjangkau dan kemasan merakyat, kontes prestasi kali ini memang menyasar para pemain akar rumput di area Kartasura dan sekitarnya. Adanya predikat burung terbaik untuk kelas murai batu, cucak hijau, dan cendet terbukti efektif untuk membuat peserta bertahan sampai akhir gelaran.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

Diikuti oleh gaco-gaco dengan kualitas nyaris sepadan, laga seru dan menegangkan tersaji di kelas Murai Batu VIP. Jet Lie, amunisi andalan Mr. Singgih Cobra SF akhirnya keluar sebagai pemenang setelah tampil powerfull dengan membawakan materi lagu panjang dan utuh. Bahkan, dalam satu kali tarikan nafas, Jet Lie bisa membawakan 3-4 materi lagu yang sambung menyambung.

 

MR. DUWO. COMEBACK BERSAMA MB DEMANG

 

Berikan perlawanan sengit pada Jet Lie, murai batu Demang milik Mr. Duwo berhasil menempati podium kedua. Tampil apik dengan membawakan materi lagu rancak, murai batu yang baru dibeli satu bulan lalu ini mampu menunjukkan ancamannya di kelas ekor panjang. “Lagu yang dibawakan sangat jelas, lagunya gonta-ganti, durasi kerjanya nutup. Jadi semangat lagi main ke gantangan,” ungkapnya.

Kembali diturunkan di kelas Murai Batu Bintang A dan B, murai batu ekor putih ini berhasil menunjukkan kestabilan dan konsistensinya dengan menduduki peringkat kedua. Selain berhasil memborong sejumlah gelar juara, Demang pun dinobatkan sebagai murai batu terbaik di kontes kali ini.

 

AYUB WIBOWO. MB DOMINO JUARA 1 DAN 3

 

Penampilan apik juga ditunjukkan oleh murai batu Domino milik Ayub Wibowo yang berhasil menduduki podium pertama dan ketiga. Dengan tonjolan lagu cililin, kenari, dan love bird panjang-panjang, Domino berhasil mencuri perhatian juri dan mengunci kemenangan di kelas Murai Batu Bintang A.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Meski bisa dibilang sebagai burung pinggiran, berbagai prestasi telah diraih oleh Domino di even-even di daerah Simo dan sekitarnya. Sebelum menang di gelaran kali ini, Domino telah meraih prestasi di kontes Amang Murai. Prestasi ini tentu menambah kepercayaan diri AW SF untuk menurunkan Domino ke even yang lebih besar.

 

CH PETRUK RAIH PREDIKAT CUCAK HIJAU TERBAIK

 

Petruk, amunisi milik Mr. Bagor Soko SF akhirnya meraih predikat cucak hijau terbaik setelah menduduki dua kali posisi runner up. Bongkar isian materi dengan durasi kerja awal, akhir, dan tengah, Petruk hanya kalah dari Rental, amunisi milik Pakde Ganden. Kembali tampil oke di kelas Cucak Hijau Bintang B, Petruk kembali finish di posisi runner up.

Penampilan luar biasa yang ditunjukkan Kaliber 22 di kelas Cucak Hijau Bintang A mengantarkan amunisi milik Mr. Agung Agna ini keluar sebagai pemenang. Selain tampil powerful dengan membawakan materi lagu panjang, Kaliber 22 juga tampil menonjol dengan gaya jambul ngentrok sambil menggetar-getarkan badan.

 

DUTA GANPAS. SUKSES BERSAMA CH KALIBER 22 DAN LB IJO ROYO ROYO

 

Selain Kaliber 22, Duta Ganpas juga berhasil menempatkan love bird Ijo Royo Royo di peringkat pertama dan kedua. Berulang kali meluncurkan tembakan panjang dengan durasi 1 menitan, gaco milik Yuliyanto ini berhasil mengumpulkan poin tertinggi di kelas Love Bird Fighter Bintang.

 

 

Di kelas Love Bird Bebas Aksi, gelar juara didapat oleh Alien (CBSF Zakita) dan Gareng (Imung Bolodewo). Di kelas Love Bird Pemula Restart, love bird Minion (Asep KTS) dan BLT (DJ SF) keluar sebagai pemenang setelah mendapatkan poin tertinggi dan tidak melewati batas poin yang ditentukan oleh panitia.

 

BUZZER TEAM. KENARI GEGE JUARA 1 DAN 2

 

Gege, amunisi andalan Ladusing Buzzer Team kembali menunjukkan potensinya sebagai salah satu calon ancaman serius di kelas kenari setelah tampil mewah dengan gaya khas goyang kiri kanan ekstrim. Meski sempat mendapat penawaran cukup fantastis, Buzzer Team masih enggan untuk melepas Gege.

Berhasil menduduki podium 2, 2, dan 1, cendet Jazz milik Mr. Gunantoro Ngeyel SF akhirnya dinobatkan sebagai cendet terbaik. Kemenangan ini menjadi bukti kalau Jazz sedang dalam kondisi on fire dan tidak mudah dikalahkan.

 

NGEYEL SF. RAIH PREDIKAT CENDET TERBAIK, JAZZ LANJUT KE ROAD TO QUEEN OF CENDET

 

Kestabilan dan konsistensi yang ditunjukkan oleh Jazz dalam beberapa pekan terakhir membuat Ngeyel SF semakin percaya diri untuk menurunkan amunisi andalannya ke Road to Queen Of Cendet Semarang. “Minggu besok rencana mau ke Semarang, Road to Queen Of Cendet. Moga-moga ada hokinya,”.

 

 

Anugrah, amunisi andalan Hokya Team berhasil meraih podium pertama di kelas Cendet Bintang. Tampil powerful dengan membawakan materi lagu rol tembak dengan speed rapat, Anugrah tampil oke di awal, tengah, maupun akhir penilaian.

 

HOKYA TEAM. CENDET ANUGRAH JUARA KELAS CENDET BINTANG

 

Di akhir gelaran, Faisal mengucapkan terima kasih atas kehadiran kicaumania dan memohon maaf kalau ada kekurangan selama berlangsungnya lomba. Ia mengingatkan apabila Tiger Independen mengadakan latihan rutin setiap Jumat mulai pukul 14:00 WIB.  [asept/danu]

 

 

SUASANA LOMBA LATPRES GANTANGAN TIGER INDEPENDEN

 

KRU MR. SINGGIH COBRA SF. MB JET LIE JUARA KELAS MURAI BATU VIP

 

D2 CANARY. KENARI BAR BAR JUARA KENARI BINTANG

 

COCO BALI ZAKITA STEEL. LB ALIEN JUARA KELAS LOE BIRD BEBAS AKSI

 

GALIH. LB WAJAH PRIBUMI RAIH RUNNER UP

 

ASEP KTS. LB MINION JUARA KELAS LOVE BIRD RESTART A

 

ALIT NGEYEL SF. GANTANG DITEMANI ISTRI

 

PANITIA DAN JURI GANTANGAN TIGER INDEPENDEN

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: latpres tiger independen

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp