KONTES BJBC YOGYAKARTA

Kenari Primadona Cetak Double Winner, Amunisi Satrio Jogja Siap ke Piala Pasundan

Kontes BJBC DPW Ronggolawe Yogyakarta, Selasa (6/10) di Barat Hartono Mall Yogyakarta menjadi ajang pemanasan beberapa jagoan-jagoan tangguh asal Jogja yang akan berangkat ke Piala Pasundan.

Salah satu team yang mempersiapkan amunisinya untuk bertolak ke Piala Pasundan adalah Satrio Jogja. Team besutan Mr. Kuncoro dan kawan-kawan ini mematangkan penampilan kenari Satrio Williz, love bird Kapal Api dan EL.

 

 

MR KUNCORO SATRIO JOGJA. KENARI SATRIO WILIZ MAIN CANTIK

 

Keseluruhan amunisi yang disiapkan mampu tampil bagus, meski berlaga di trek berangin yang membuat beberapa burung-burung saat digantang bekerja tidak maksimal. Hal ini terlihat dari penampilan Satrio Wiliz saat berlaga di kelas Kenari STD Kecil A. Meski akhirnyua finish di posisi runner up, penampilan Satrio Wiliz terbilang mewah dengan speed rapat saat membawakan irama lagu secara tuntas dari awal, tengah sampai akhir penilaian.

Sementara itu, amunisi Satrio Jogja lainnya yaitu love bird fighter Kapal Api yang pada beberapa bulan ini terus stabil di jalur juara seperti di Walikota Cup Probolinggo, Even Kencana Oriq Jaya dan Pipo Pengging Cup juga tampil cukup bagus.

 

 

“Hari ini Kapal Api cukup baik pemanasannya, walaupun kena terpaan angin kencang masih mau nampil dan masuk podium juara, semoga di Piala Pasundan bisa tampil maksimal. Jadi mohon doanya,”ujar Ferry kepada Burungnews.

Gelaran BJBC Jogja menjadi awal baik bagi kenari Primadona, burung milik Ronggo Papa Muda ini seperti bangun dari tidur panjang setelah memungkasi masa mabungnya. Pada penampilan perdananya langsung onfire dan meraih double winner di kelas Kenari STD Kecil.

 

PAPA MUDA. KENARI PRIMADONA DOUBLE WINNER

 

“Primadona terakhir lomba itu bulan Desember 2019 di Watu Putih Cup nyaris hatrik. Habis itu langsung mabung hampir setahun. Alhamdulillah hari ini turun perdana mampu comeback. Semoga semakin stabil,” harap Ronggo.

Aksi takeover burung juara terjadi di kelas Kacer A, Kalacaraka burung muda milik Ari K CPI Jogja ternyata mampu menarik minat Pak Kabul untuk mempersuntingnya, walaupun saat itu hanya berada di posisi runner up penampilan Kalacaraka terbilang mewah dengan aksi buka ekornya. Materi yang dimiliki Kalacaraka pun cukup kumplit. Mainnya eksotis ditunjang volume tembus.

 

VitaMix Extra Care Bird Food, atau dikenal sebagai Singing Formula adalah cara baru untuk menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan. Informasi produk Phoenix, hubungi (WA) Yovie di 0813-8378-3626.

 

Saat berlaga di atas gantangan, Pak Kabul yang di kenal sebagai kier master kacer Jogja ini langsung meminta Ari untuk membuka harga, setelah negoisasi yang tidak lama akhirnya deal dengan angka yang cukup pantas untuk burung yang diharap memiliki prospek bagus ini.

Feri HKS Kalasan yang menurunkan perdana kacer Gareng terlihat puas saat amunisi barunya ini menempati koncer juara, memiliki materi dan kualitas yang baik Gareng didaulat sebagai juara di kelas Kacer A.

“Gareng ini burung baru, ini baru di coba pertama ternyata mau tampil bagus dan dapat juara 1,” ujar Feri HKS sambil tersenyum.

 

ARI K CPI JOGJA. KACER KALACAKRA MEWAH, LANGSUNG DI TAKEOVER

 

Kelas murai batu memunculkan beberapa nama burung bagus sebagai juara, seperti di kelas Murai Batu A, Mutiara milik Endy Jogja menjadi yang terbaik dan meraih juara 1 di kelas Murai Batu A, Mutiara menembakkan beragam isian dengan dominan besetan gereja tarung dan kenari, Endy yang terus memanaskan jagoannya ini juga berencana untuk meramaikan gelaran BnR Road to Japanese Cup 1 tanggal 18 Oktober 2020 mendatang di Kulonprogo.

Cucak hijau Rubicon JR besutan Aan Jabrik Jogja SF menempatkan gaco andalannya di peringkat juara 2 dan 1. Rubicon JR dengan penampilan khas ngentrok jambul rajin bongkar isian dengan volume tembus mampu menarik perhatian juri dan penonton di pinggir lapangan.[Hery]

 

 

PAK KABUL TAKEOVER KACER KALACAKRA

 

HKS KALASAN. GARENG MAIN PERDANA JUARA 1 KACER A

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

ENDY JOGJA. MUTIARA JAWARA KELAS MURAI BATU A

 

A RINGUT & KL JUARA 1 & 2 MURAI BATU B

 

 

 

AAN JABRIK. CH RUBICON JR JUARA 1&2

 

PAK PRI. MASIH SETIA DI CAMPURAN IMPORT

 

PARA JAWARA LB FIGHTER MILTIH TANPA POTONGAN

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp