(foto kolase) PARA JUARA KELAS LOVE BIRD BALIBU FIGHTER

JUARA DI SEMULWO TEAM PONOROGO

Kelas LB Petarung Membludak, Elbow Nyeri di Kelas Dewasa

Jumat, 17 Januari 2020 cuaca Ponorogo yang cukup bersahabat seakan menjadi pengobat rindu kekek dan Kenari mania Ponorogo untuk menggantang burungnya digelaran rutin tiap Jumat malam gantangan Semulwo Team. Peserta pun membludak, bahkan di kelas Love Bird fighter atau petarung terisi oleh peserta.

Kelas Fighter A dan B full gantangan, sementara Fighter C hanya menyisakan seperempat slot gantangan yang disediakan. "Ya mungkin karena cuaca yang cukup mendukung sehingga teman-teman banyak yang hadir di Latber kali ini. Terima kasih atas kehadirannya," ucap Mr. Ismanu selaku komandan gantangan Semulwo, ditemui usai gelaran.

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD BALIBU FIGHTER

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER A

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER B

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER C

 

 

Menariknya pula, untuk pertama kalinya kelas pleci berhasil digelar meski belum maksimal dalam raihan jumlah peserta. "Memang cuma ada 4 burung yang ikut, namun kita apresiasi semangat teman-teman pleci mania dan semoga pada latihan berikutnya baik latber maupun latpres akan makin banyak peminatnya," tanda Mr. Ismanu.

Dibuka kelas Balibu Fighter, Love Bird belia Ronggeng milik Cak Met dari Sentana SF sukses menjadi burung pembuka kemenangan. Di kelas ini Ronggong mempecundangi Kasanah milik Kulkasana dari Siber Team dan Exotis dari Moncer SF yang nampaknya bakal menjadi gaco anyar Jajang sang pemilik.

PARA JUARA KELAS KENAR FREESTYLE

PARA JUARA KELAS PLECI A


Di sesi kedua yang diisi kelas Love Bird fighter A (dewasa), Bunda milik Fendi dari Pribumi SF tuntas di posisi pertama. Bunda mampu membungkam perlawanan Semir milik Catur dari Sidorejo SF dan Karyo milik Miko dari 32. Sedangkan di leg kedua Love Bird Fighter, Nayla milik Semo dari Tonatan tampil maksimal. Penampilan Nayla kali ini mampu membuat bangga sang pemilik usai menyudahi perlawanan Gajah Oling milik Denny dari Dor Anom SF. Nayla berhak atas tropi juara 1 di kelas Fighter B.

Baca Juga : GAMAL TAPAL KUDA PONOROGO FEAT BOPO KUN NASIKIN : Tiket Murah Doorprize Meriah, Digelar 20 Januari 2020

Semangat para petarung kekek mania tetap membara hingga memasuki leg ketiga, kelas Fighter C. Dan giliran Minten milik Mr. Dafa dari Netral SF yang berhasil unggul dari para rivalnya. Minten unggul poin atas Gayatri milik Deny dari Door Anom SF dan Nayla mMilik Semo, yang masing-masing harus puas di posisi kedua dan ketiga.

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD A

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD B



Di kelas Dewasa reguler, satu-satunya burung yang terpantau paling banyak memuncaki posisi teratas untuk burung dewasa adalah Elbow milik Edy dari Fortuna SF. Elbow tercatat nyeri dengan membukukan dua kemenangan di kelas Dewasa A dan B. Sementara Monky milik Wasis dari Netral SF dan Wik Wik milik Koyek dari 47 Reog SF wajib puas bercokol di posisi dua dan tiga.

Sedangkan di kelas Dewasa B, podium dua dan tiga diisi Maria vania milik Tomy dari Konslet SF dan Pahabol milik Yopie Cepek dari Rujak 27.

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD BALIBU A

PARA JUARA KELAS LOVE BIRD BALIBU B

 

Kelas Balibu reguler kali ini membuka dua kelas, A dan B. Di dua kelas ini juga terjadi double winners alias nyeri juara 1 yang kali ini dicetak oleh Baramza milik Latif dari Mangge SF. Baramza berhasil memboyong dua tropi juara usai menyingkirkan para rival terdekatnya seperti Ronggeng milik Cak Met yang menjuarai kelas Balibu Fighter, Kasanah milik Kulkasana dari Siber Team dan Honggo Lono milik Rehan dari Anoman SF.

 

Untuk dua kelas Kenari yang dibuka kali ini berlangsung tak terlalu seru, jumlah peserta juga nggak sebanyak even-even sebelumnya, total ada sekitar 8 peserta yang gantang. Dua burung asal Rampok SF banyak menuai kemenangan. Di kelas kenari freestyle, Sentyaki milik Nugi meraih juara 1 sementara di kelas berikutnya, Kenari Bebas giliran Nagasaki milik Endra CN dari tim yang sama, Rampok SF tuntas sebagai juara.

KATA KUNCI: semulwo team ponorogolomba burung ponorogojalaratu ponorogo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp