JOHN LEGEND. NYARIS HATRIK DI KELAS MURAI BATU.

IWAN TROPHY CUP CEPU

John Legend nyeri, Mio Soul Hatrik

Bermain di kandang sendiri, John Legend membanggakan sang pemilik Huda Jibril. Dimainkan 3 kali, murai yang sudah langganan juara itu menyabet juara 1.3.1. Tetap stabil dan tetap mampu mempersembahkan piala yang cantik.

"Kita genjot terus lomba tiap Minggu. Sepekan kemarin, kita lomba di BnR Sidoarjo dan Alhamdulillah juara runner up. Semestinya kala itu John Legend layak juara 1 namun karena kita hormat keputusan juri, ya akhirnya terima saja prestasinya,"papar Ryza, mekanik John Legend.

 

 

KRU PANITIA. MERIAH DAN SUKSES.

 

Ledok Raya tetap terdepan dalam perebutan juara umum team. Itu karena sejumlah jagoannya mampu bertengger di posisi atas. Seperti lovebird Mio Soul milik Didik Ciprut yang mampu cetak hatrik. Murai Cangculidin milik H. Saiful juara 2, kacer Black White meraih 1 dua kali, kenari Panglima juara 1.2, anis kembang Harmoni juara 1 dan yang lain. "Terima kasih pada team juri yang telah mengcover penilaian burung-burung dengan baik,"kata Galuh Setiawan, ketua Ledok Raya BC.

Sementara itu juara SF disambar 33 SF, berkat Arjuno yang meraih juara beberapa kali di kelas cucak hijau. Juga, cendet Matic yang berhasil menang nyeri. "Berkat kekompakan dan koordinasi yang baik sehingga 33 SF bisa juara,"tandas Puguh 33 SF Bojonegoro.

 

BOB PLECI. TETAP SEMANGAT.

 

Ir. Moh Yahya bersama krunya selain menggantang jagoannya juga mensosialisasikan lombanya yang akan digelar 11 Februari mendatang. Tiket utama 70 ribu hadiahnya 1 juta, tentu dengan syarat dan ketentuan berlaku. "Kita juga buka kelas trucukan, jenggot dan kapas tembak,"tandas ketua Plat S Kabunan Bojonegoro itu.

Secara umum lomba berlangsung meriah dengan peserta yang menyentuh angka 1000 lebih. Tak ada protres serius, kalaupun ada yang tanya-tanya soal penilaian di ruang juri, itu wajar. Ibarat bumbu dalam sebuah pagelaran lomba.

 

BERIKAN PENGHARGAAN. IWAN (DUA DARI KIRI) DAN HUDA JIBRIL.

 

Even ini juga memberikan penghargaan kepada sejumlah pemain dari berbagai kota di Jatim dan Jateng. Juga membuka kelas BOB Pleci. Tiketnya gratis tapi tetap diberikan piala eksklusive dari Iwan Trophi.

"Kami yakin tanpa dukungan teman-teman, lomba tak akan sesukses seperti ini,"jelas Iwan, pengusaha trophi yang produknya banyak dipakai panitia lomba di Bojonegoro dan sekitarnya. Bahkan juga Sragen dan kota-kota lain di Jatim dan Jateng.

 

PLAT S KABUNAN. JANGAN LUPA 11 FEBRUARI.

 

"Pemasaran trophi selama ini kita manfaatkan jaringan teman-teman yang bikin lomba. Juga lewat media online,"kata Iwan yang terus berinovasi mengemas tampilan trophi supaya kelihatan lebih menarik lagi dan membanggakan bagi pemenangnya.

Akhirnya, atas nama panitia Joko dan Iwan Trophy menyampaikan terima kasih kepada semua fihak yang telah mendukung suksesnya even ini. "Bila ada kesalahan, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Insya Allah kita akan bertemu di even berikutnya yang lebih heboh,"tandas Iwan di ujung rilis.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: iwan trophy cup cepu

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp