KHO KHO KARDUS SF. KENARI BEGUNDAL BORONG JUARA

HAR KENARI HAR SHOW, #2

Kelas Kenari Membludak, Begundal Borong Juara, Panorama Uji Nyali di Blok Tengah

Sesuai tema, laga kelas kenari di Har Kenari Har Show benar-benar ramai dan membludak. Hal ini tak lepas dari peran dari Mr. Hartadi sebagai pemain kawak di dunia perkenarian tanah air. Siapa sajakah pemenangnya?

Diikuti oleh kenarimania dari berbagai kota seperti Semarang, Salatiga, Boyolali, Sragen, dan lain-lain, laga kelas kenari di Har Kenari Har Show berlangsung ramai dan meriah. Kedatangan gaco-gaco bagus dan berkualitas membuat laga menjadi seru dan menegangkan.

 

 

HARYADI. KAWAL PENUH JALANNYA LOMBA

 

Salah satu laga yang menarik perhatian adalah partai utama Kenari Fellow Hobby G-16 yang akhirnya dimenangkan oleh Begundal, amunisi milik Kho Kho Kardus SF. Tampil maksimal dengan durasi cukup panjang, buka tutup rapat, dan volume di atas rata-rata, kenari warna kuning ini berhasil meluluhkan hati juri dan diganjar koncer A.

Kembali tampil oke di kelas tambahan Kenari Tantangan G-16, Begundal menduduki peringkat kedua. Meski debutan baru, kenari jenis rasmy impor ring 2023 ini mulai menunjukkan aura sebagai burung jawara dengan postur mbongkok, warna cerah, dan kinerja mumpuni.

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

Berbagai prestasi telah diraih Begundal yang dirawat oleh Darmawan Bom Bom ini seperti mencetak hatrik di Magelang Canary Festival. Selain Begundal, Darmawan juga berhasil menempatkan amunisi miliknya yang Bernama Cindelaras di podium pertama Kenari Lancar Mandiri Poles.

Dengan durasi satu menitan lebih sekali bunyi dan gaya ngawet goyang tipis-tipis, pesona Cindelaras mampu menghipnotis juri. Sebagai perawat dan kir master yang jitu dalam memilih gaco, Darmawan sudah mengorbitkan berbagai gaco berkualitas.

 

KENARI PANORAMA MILIK IQBAL JAMBI DUA KALI RUNNER UP

 

Salah satu pemain yang patut mendapat apresiasi di lomba kali ini adalah Iqbal Zeo SF Jambi. Datang jauh-jauh dari Sumatra, Iqbal ingin merasakan seru dan kerasnya lomba burung kenari di blok tengah. Dengan membawa gaco yang bernama Panorama, Iqbal ingin menguji kualitas burungnya.

Turun di kelas Kenari Lancar Mandiri Poles dan VIP, Panorama berhasil meraih dua kali podium kedua. Dengan durasi panjang, irama lagu bagus, buka tutup rapat, dan goyang tipis-tipis, Panorama sempat menjadi pusat perhatian penonton.

 

TORY, pakan premium untuk Anda yang benar-benar menyayangi burungnya, menyediakan varian sesuai kebutuhan. Merapat ke kios burung terdekat atau hubungi agen dengan KLIK DI SINI

 

Meski belum menjadi yang terbaik, hasil yang didapat Panorama di blok tengah ini merupakan bukti apabila kualitas burungnya memang mumpuni. Sebelum di Har Kenari Har Show, Panorama turun di Clash Of Canary Salatiga.

“Selama seminggu di Jawa, saya sudah mengikuti dua event. Pengalaman yang saya dapatkan di sini tidak mungkin bisa saya lupakan. Memang benar kata orang-orang, kiblat kenari mewah ada di Jawa Tengah. Tapi alhamdulillah, kenari dari Kota Jambi bisa bersaing sehat dengan kenari mewah-mewah yang ada di Pulau Jawa,” ungkapnya.

 

DIMAS LGM CANARY. KENARI TOMI MASIH STABIL DI NOMOR KECIL

 

Penampilan apik yang ditunjukan oleh Tomi di Kelas Kenari Bintang berhasil mengantarkan amunisi milik Adimas LGM Canary Salatiga ini keluar sebagai pemenang. Di kelas Kenari Fellow Hobby G-16, Tomi harus puas menempati posisi empat.

Mempunyai durasi kerja panjang, mencapai 1 menit up ketika digantangkan, buka tutup rapet serta didukung gaya goyang kekininan, Tomi menjadi salah satu burung yang menjadi sorotan. Kestabilan Tomi dalam beberapa minggu terakhir ini juga membuahkan hasil yang memuaskan. Berbagai gelar juara diraih oleh Tomi seperti Clash OF Canary Salatiga, Samudera Cup 6, GKMS Salatiga, dan masih banyak lagi lainya.

Di akhir lomba, Hartadi mengucapkan banyak terima kasih kepada semua panitia dan juri yang sudah bertugas. Terima kasih juga kepada semua rekan-rekan kicau mania yang sudah datang. Mohon maaf apabila ada kesalahan yang tidak disengaja, semoga kedepan bisa dibuat lebih baik lagi. [ags]

KATA KUNCI: har kenari har show

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp