Mr. ONE-D & LOVE BIRD GIDEUG. SIAP LANJUT KE SOEHARTO CUP III

Fitri BKS & 279 Rebut Juara Umum , LB Gideug Tampil Hebat!

IMLEK CUP CIBUBUR JAKARTA 20 MARET

 

 

 

Aksi borong juara kembali dilakukan lovebird Gideug. Burung ini kembali meraih hasil fantastis, lima kali juara pertama. Benar-benar tampil hebat dan jadi bintang di Imlek Cup 2567 (20/3) Cibubur Jakarta.

Gideug turun enam kali, lima gelar juara pertama alias pentatrik dibawa pulang oleh  One-D, sang pemilik dari Bandung. Gideug menjadi peraih juara 1 terbanyak.

Seperti tagline yang tertulis jelas di kaos One-D dan kru, “Ngekeknya Bikin Melek”, ternyata memang terbukti. Begitu digantang, Gideug langsung narik, ngekek panjang sambil goyang kepala kiri kanan dengan power full.

 

Pekan lalu, di even HUT TVRI Cup (13/3) Bandung, Gideug juga juara 1 sebanyak 5 kali. Kali ini, bahkan n nyaris saja Gideug menggenapkan jadi enam kali. Sayangnya di Lampion B harus mengakui keunggulan Pinotston milik Adi 279.

Kemenangan Pinston sekaligus ikut membantu 279 Team meraih juara BC. Poin 279 lainnya, di antaranya 3 juara pertama dari hattrick Rimba Sakti di kelas Cucak Hijau Imlek, Sahabat, dan 12 Shio.

 

EDY PLN. 279 TEAM JUARA BC

 

Di kacer juga ada Black Diamond, kelas cendet ada Ali Topan, semuanya koleksi Fitri. Masih di kelas murai batu, sesi MB Barongsai  juga Best One milik Adam, dan MB Imlek B menampilkan Ultraman milik Adi WPS.

 

Juara runner-up BC diboyong Rongolawe BC, yang hari itu dikomandani Budi Indo yang unggul di kelas MB Angpao lewat aksi Kaisar dan Top Speed yang unggul dua kali juara pertama di kelas Cendet 12 Shio dan Imlek. Dua poin lainnya dari kelas cucak hijau berkat aksi Jagger.

 

BUDI INDO & AKPB HIMAWAN. RONGGOLAWE TEAM RAIH RUNNER UP BC

 

Juara Umum SF atau perorangan diperoleh H Fitri dari V3 BKS Samarinda. Tanpa dikawal sang pemilik, tim SF yang digawangi H Nendra ini sukses mendulang banyak poin di beragam kelasnya.

 

Mulai dari kelas Kenari Standar Besar Barongsay lewat aksi Super Star yang dua kali juara pertama, di kenari standar kecil 12 Shio melalui debut Morgan, dilanjutkan kelas Yorkshire Golden Boy,  Rayben dan Ting Ting di dua kelas pleci serta kacer dengan aksi Black Diamond nya.

 

H. NENDRA WAKILI H. FITRI TERIMA TROPHY JUARA SF

 

Sedangkan juara umum runner-up SF diraih Owen SF lewat aksi Beno yang unggul di kelas Kacer Angpao. Beno di kelas  itu bersaing ketat mengalahkan Black Diamond di urutan kedua serta Mosnter milik Willy di posisi tiga besar.

 

ANDY OWEN. RUUNER UP SF

 

Persaingan yang ketat juga terjadi di kelas kenari, ada 5 kolektor-kolektor kenari handal yang selama ini merajai di even nasional yang turun hari itu di antaranya, koleksi Fitri BKS, Owen SF, Sien Rony, JrC Halim, dan Bintang Jagad.

Tim Bintang Jagad misalnya hari itu sukses mengantarkan Kapal Oleng andalan Fahmi/Casol. Burung ini menurut Fahmi baru saja selesai mabung. Sudah banyak prestasi nasional yang sudah dikatongi burung tersebut.

 

FAHMI BINTANG JAGAD. SUKSES BERSAMA KENARI KAPAL OLENG

 

Juara 1 di kelas Imlek, dan tos 1-2 di sesi Kenari Standar Kecil Lampion. “Akhirnya ke dua karena kalah tos karena kalah di nomor gantangan. Tapi nggak papa lah, namanya juga lomba, apa pun hasilnya kita terima,” jelas Fahmi.

Burung lain yang tampil gemilang hari itu juga ada Jegger milik Somad dari Duta Ronggolawe BC. Dia sukses mengantarkan Jagger 2 kali juara pertama. Di kelas Cucak Hijau Angpau dan Cucak Hijau Lampion.

 

SOMAD & CUCAK HIJAU JEGGER

 

Kelas murai batu utama, yakni MB Hokky yang berhadiah paling besar, senilai 30 juta di even itu juaranya diraih Killer milik H Hendy Carton. Hendy berhasil mengantarkan 2 gelar juara pertama salah satunya di sesi MB 12 Shio.

Dua burung dari Jawa Timur lainnya juga tampil gemilang. Anis merah Proklamator milik Cahya Matrix mengulang sukses di Kli PvJ, dengaan merebut juara 1 kelas 12 Shio dan juara 2 kelas Imlek.

KRU MARTIN ROSA. KARIN NYERI LAGI, SIAP GOYANG SOEHARTO

 

Koleganya H. Mario dari Surabaya juga meraih juara 1 dan 2 di kelas anis kembang. Warrior, anis kembang milik H. Mario memang sudah langganan juara di berbagai even akbar.

Jalannya lomba yang diketuai Ahiung Bangka ini menggunakan 2 lapangan. Menurutnya, tidak kurang 1.600 tiket yang terjual di even tersebut. Doorprise utama sepeda motor diraih oleh kicaumania dari Cikarang.

 

RMA BIRD SHOP. SUKSES BERSAMA CUCAK HIJAU THEBE 21

 

Sebagian besar peserta hendak turun di Soeharto Cup III Yogyakarta, Minggu 27 Maret besuk. Hari-hari ini bahkan sudah mulai ada yang berangkat. Demikian pula peserta dari Sumatera seperti Lampung, hari Rabu ini juga mulai berangkat menuju Yogyakarta.

LIHAT DATA JUARA:

LOVE BIRD, KACER, & KENARI

MURAI BATU & CUCAK HIJAU

CENDET, ANIS MERAH, ANIS KEMBANG,

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp