PRIYANTO DAN PUNGGAWA ANISER BERSAMA PANITIA INDONESIA KERJA

FESTIVAL INDONESIA KERJA 2 DESEMBER

Anis Merah Mania Siap Dukung Penuh

Komunitas Anis Merah yang tergabung dalam Aniser Jogja siap memberikan dukungan penuh untuk gelaran Festival Indonesia Kerja, yang akan digelar di kawasan Embung Klitren, Yogyakarta. Hal ini sudah ditegaskan oleh para punggawanya.

Ketua Aniser Priyanto yang didampingi sejumlah punggawanya sudah mengkonfirmasikan dukungannya saat bertatap muka dengan panitia pada Rabu malam, 14 November 2018. Panitia antara lain diwakili oleh Febri, Kaka, dan kawan-kawan.

 

 

 

Pada prinsipnya, Aniser siap mendukung even ini, tentu dengan beberapa catatan. “Pertama, kami berharap panitia dalam hal ini yang secara resmi menggunakan bendera Jogja 86 bisa melayani peserta dengan baik. Bisa ‘nguwongke’ lah. Kedua, kita juga ingin team juri benar-benar bisa bekerja dengan baik, profesional, dan menunjukkan independensinya. Kedepankan hati nurani. Kalau itu bisa, kami tak hanya akan mendatangkan peserta anis yang tergabung di Aniser, tetapi juga mengundang rekan-rekan anis merah mania dari komunitas lainnya, termasuk dari luar daerah,” ujar Priyanto.

 

PANITIA INDONESIA KERJA BERSAMA CAK PARNO DAN HANDAYANI TEAM

 

Sebelumnya, pihak panitia sebelumnya juga sudah mendapatkan kepastian bila yang akan bertindak menjadi salah satu korlap adalah Cak Parno, juri independen senior dari Wonosari, Gunung Kidul.

“Kenapa kami pilih cak Parno, tak semata karena beliau cakap dan senior, tapi juga dikenal sebagai juri yang berintegritas, jujur, dan mengedepankan hati nurani. Dan kami sudah mendapatkan konfirmasi cak Parno juga bersedia mengemban tugas ini,” ujar Kaka, kepada burungnews

 

BARU... ini yang sudah lama Anda tunggu-tunggu, segera dapatkan dengan menghubungi nomor-nomor di bawah.

 

Mewakili panitia, Kaka mengucapkan terima kasih yang sangat mendalam baik kepada Cak Parno maupun kepada Aniser. “Sebagai EO yang masih muda, kami ingin membuktikan independensi kami, sekaligus juga profesionalisme. Kami ingin membawa kembali nilai-nilai fairplay yang sesungguhnya. Dengan segala kekurangan yang melekat sebagai manusia biasa, kami menjanjikan usaha terbaik dalam melayani seluruh peserta, sponsor, dan stakeholder lainnya.”

Dukungan komunitas anis merah Aniser tidak hanya ditujukan untuk even Festival Indonesia Kerja, tetapi juga untuk gelaran Bupati Cup Sleman sepekan kemudian, 9 Desember. Setelah itu, gantian Aniser yang berhadap dukungan yang sama untuk gelaran mereka pada 16 Desember.

 

BROSUR FESTIVAL INDONESIA KERJA, KLIK DI SINI

BROSUR BUPATI CUP SLEMAN, KLIK DI SINI

 

SANGKAR KOTAK RADJA, BARU! Perhatikan KUALITAS dan STYLE-nya, BINTANG LIMA. Harga? KAKI LIMA. Segera miliki, karena akan jadi standar dan trenseter di banyak lomba. Hubungi Hotline 0821.2959.4199.

KATA KUNCI: festival indonesia kerja aniser jogja

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp