DUTA PAKDE KARWO BERSAMA PAK BAGIYA KETUA PBI PUSAT. SABET JUARA UMUM BC PIALA RAJA 2017.

Duta Pakde Karwo Sabet Juara Umum BC Piala Raja

 

 

Pagelaran akbar Piala Raja, 24 September di Taman Candi Prambanan Jogjakarta menjadi milik Duta Pakde Karwo. Selain sukses menguningkan arena lomba yang disesaki sekitar 4.827an peserta juga mampu menjadi juara umum BC.

Berangkat hari Jumat, 22 September di Hotel Singgasana, Duta Pakde Karwo total membawa 250an peserta dari BC dan SF di Surabaya dan sekitarnya. “Kami berangkat ke Piala Raja dengan Target menjadi juara umum,” buka Handono, Ketua Panitia Pakde Karwo Cup VII.

 

 

Support penuh dari cabang PBI di Jawa Timur seperti PBI Cabang Madura, Bojonegoro, Mojokerto, Madiun, Jember serta PBI non Jatim seperti dari Semarang, Jakarta, dan Bali. Rombongan besar Duta Pakde Karwo juga didukunjg beberapa komunitas dan juga single fighter.

“Target yang diamanatkan ketua PBI Pengda Jatim, Hery Soegihono, SH, MH, tidak membuat kami keder karena teman-teman yang menjadi duta Pakde Karwo membawa gaco terbaiknya,” tambah Handono kepada burungnews.

CLBK, 911 SF, KKS, Paskar, GKS BC, BKM, CIAS, Pelet Biru, Jatim Raya, Tempoe Doelo, 279 Team, Jayakarta, Sapta Kambing Hitam, dan juga Billy Kebumen membuatnya yakin bisa merebut predikat juara umum BC pada Piala Raja yang ke-18.

 

HERY SOEGIHONO (KANAN) BERSAMA KETUA PBI PUSAT DAN GUSTI YUDHO.

 

Kemenangan Duta Pakde Karwo disumbangkan oleh beberapa burung terbaik seperti Pendekar, Petir, dan Anak Lanang serta BMT pada kelas murai batu. Gaco lainnya Takur dan Ajeb-Ajeb moncer di kelas cucak hijau. Prestasi apik terlihat pada kelas anis merah Maharaja yang mendominasi posisi ke tiga hingga Sembilan.

Amara mampu meraih hasil maksimal dan menjadi yang terbaik pada kelas anis merah dengan merebut juara 1 sebanyak dua kali kelas anis merah A dan B Pariwisata. Valium juga menyumbang poin berkat juara pada kelas Jogja Istimewa. Gaco lainnya pada kelas love bird di sumbang oleh Sapian dan Sibad.

“Terimakasih kepada seluruh pendukung Duta Pakde Karwo yang sukses membuat pelataran Candi Prambanan menjadi kuning dan juga merebut juara umum BC. Kami juga ucapkan selamat dan sukses kepada panitia Piala Raja dan juga ketua PBI Pusat atas terselenggaranya Piala Raja yang ke-18 serta semua peserta seperti Parahyangan Team, Sien Ronny serta Robert Pemburu dll,” terang Hery Soegihono.

 

HANDONO M. MENERIMA PIAGAM PENGHARGAAN DARI KETUA PBI PUSAT.

 

Ketua PBI Pengda Jatim dan PBI Cabang Surabaya, mengundang seluruh kicau mania seluruh nusantara untuk bisa hadir dan berpartisipasi pada even Pakde Karwo Cup VII pada 22 Oktober 2017 di Lapangan Parkir Ubaya Surabaya.

“Mari kita jadikan even Pakde Karwo Cup VII sebagai ajang silaturahmi dan juga mempererat hubungan sesama kicau mania se Indonesia. Kami siap memberikan yang terbaik dalam segala hal. Dan kami menghimbau kepada seluruh peserta Pakde Karwo Cup VII untuk tidak memakai tanda apapun atau stiker karena sangsinya bisa di diskualifikasi,” tambah Handono yang diamine oleh Yohanes, Sekertaris Lomba.

 

DATA JUARA LOVE BIRD PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

DATA JUARA MURAI BATU PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

DATA JUARA CUCAK HIJAU, JENGGOT, ROWO, KAPAS TEMBAK, PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

DATA JUARA KENARI PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

DATA JUARA ANIS MERAH, KEMBANG, DAN CENDET PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

DATA JUARA KACER, TLEDEKAN, JALAK SUREN, CAMPURAN /SILANG IMPORT  PIALA RAJA 2017, KLIK DI SINI

 

BROSUR PAKDE KARWO CUP VII, KLIK DI SINI

 

 

 

 

DUTA PAKDE KARWO MENERIMA PIALA JUARA UMUM BC PIALA RAJA.

 

KATA KUNCI: piala raja jogjakarta piala raja

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp