MR. SUPRI SATE (KANAN), MB BANGKIT JUARA 1, 2 DAN 2

DATA JUARA SABTU CHAMPIONS FEAT BLITAR THE LAND OF KING’S

Bangkit Puncaki Murai Utama, CH Lek To dan Premix Berbagi Podium

Sabtu Champion feat Blitar The Land Of King’s di gantangan KRS Enterprise, Ds. Karangsono, Kanigoro – Kab. Blitar, Sabtu 20 Juli 2024, berlangsung seru, lancar dan kondusif. Kali ini dikuti banyak murai dan cucak hijau kondisi habis mabung, dapat dikatakan sebagai ajang uji coba pasca mabung.

Murai batu Bangkit milik Supri Sate dari Plosorejo Kademangan Blitar tampil ciamik, roll tembak dengan volume keras mampu menyita perhatian juri, yang akhirnya gaco ini dinobatkan senagai juara pertama melibas Gandhiwa milik Mr. Wahyu dari Jula Juli SF.

 

MR. IMAM S DARI SRS TEAM, JOKER KAMPIUN MURAI B

 

Saat tampil di sesi B, Bangkit juga tampil ciamik bersaing ketat dengan Joker milik Imam S dari SRS Team. Keduagaco ini akhirnya sama-sama mendapat 4 ajuan juri, namun saat pengonceran Bangkit mendapat koncer A1, dan B3. Sedangkan Joker mendapat A3 dan B1. Dengan demikian, disesi B juara pertamanya diraih Joker, sedangkan Bangkit harus pas sebagai runner upnya.

Diakui oleh Mr. Imam sang pemilik murai Joker, kalau Joker kerjanya bagus namun volumenya kurang maksimal. “Kondisinya masih 80%  dari pasca mabung. Kalau prestasinya sering juara di gantangan KRS Enterprise. Istimewanya, burung ini memiliki mental bagus. Tembakan sering keluar, seperti kastem, cucak cungkok, cikgun, dan kenari. Masih nunggu kondisi fit sebelum ke kontes besar, ini masih ngetes saja,” tandasnya.

 

 

Saat di helat murai sesi C, Bangkit juga ambil bagian, namun sayang kali ini gaco istimewa ini harus tunduk pada Siliwangi milik Mr. Guntur dari Aura SF. Murai Siliwangi sendiri merupakan murai handal yang sudah sering mengukir prestasi di gantangan mewah ini seperti pada Sabtu sebelumnya (13/7) Siliwangi juga meraih juara 1 di sesi pamungkas.

Mr. Supri Sate sang pemilik murai Bangkit sang peraih juara 1 di sesi A atau tiket utama, juara 2 di sesi B dan C, mengungkapkan kalau gaconya ini sudah sering juara di Kicau Alam dan di KRS Enterprise. “Murai Bangkit kerja durasi, roll tembak dengan dominasi tembakan kapas tembak, kenari, cililin, dan cungkok. Persiapan ke Spesial Kemerdekaan di gantangan Putra Candi BC (4/8/2024),” ungkapnya.

 

MR. GUNTUR (KANAN), MB SILIWANGI MERETAS PERSTASI PUNCAK SESI C

 

Kelas cucak hijau juga seru, Lek To milik Mr. Fajar dari Blitar, berhasil podium satu di sesi A, burung yang habis mabung ini saat di coba di Joko Kandung berhasil meraih juara satu, lalu lanjut di Sabtu Champions juga meraih juara 1.

“Lek To Bawaan lagunya panjang-panjang seperti kenari dan tengkek. Burung ini barusan saya beli, lalu mabung, dan saya coba di Joko Kandung dan di sini meraih juara 1,” ungkap Fajar pada burungnews.com.  

 

MR. FAJAR, CH LEK TO JUARA 1 SESI A

 

Cucak hijau sesi B akhirnya dipuncaki Premix milik Mr. Dedik Dewan dari kota Blitar, dikawal oleh Mr. Andik. Premix pernah juara di PB Dimoro dan di Tulungagung. “Saya rawat masih 5 bulan. Premix kerjanya hyper, roll tembak dengan dominasi tembakan: kapas tembak, cililin, dan kuntilanak. Persiapan lomba di Malang,” terangnya.  

Mr. Bylod selaku ketua penyelenggara lomba mengucapkan banyak terimaksih pada kicaumania yang telah hadir, “Terimaksih atas dukungan dan supportnya. Kami selalu berbenah dan selalu menyuguhkan yang terbaik bagi peserta. Kami mohon kritik dan saran yang membangun untuk kemajuan Blitar The Land Of King’s,” pungkasnya.  [Ferry]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

MR. ANDIK HANTARKAN CH PREMIX MILIK MR. DEDIK DEWAN JUARA 1 SESI B

 

MR. BYLOD (TENGAH) DAN TEAM TIKETING, LARIS MANIS

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

 

MR. COKRO MEREKAP AJUAN JURI SECARA TERBUKA

 

PESERTA LESEHAN SANTAI, MENIKMATI JALANNYA LOMBA NON TERIAK

 

 

 

 

[adop_konten]

 

KATA KUNCI: data juara sabtu champions blitar the land of king s bangkit ch lek to premix

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp