KELAS MURAI BATU SELALU RAMAI PESERTA

DATA JUARA HKS AWARD FEAT SATELIT BC MOJOKERTO

MB Gading Emas, Superman, Scoopy, dan Angkara Naik Podium, CH President Double Winner

Naik sebanyak dua sesi, Superman dari Team 76 meraih juara 1 di sesi Murai Batu A, sedang Gading Emas milik RDP juara 1 di sesi VIP. Scoopy dari Ronin Genk juga berhasil juara 1 di sesi Murai Batu C. Sedang Angkara milik H Gimbul dari Bodrex Community naik podium di sesi Murai Batu B. 

Gelaran bertajuk HKS Award yang diadakan di Satelit BC, Sabtu, 5 November 2022, berjalan lancar dan sukses. Lomba burung yang berlokasi di Pertigaan Pacing, Kecamatan Bangsal, Mojokerto ini bahkan didatangi beberapa pemain SMM. Beberapa kicaumania dari Kediri dan Malang juga terlihat hadir di lomba burung yang menerapkan penjurian terbuka tersebut.

 

 

GADING EMAS MILIK RDP JUARA 1 TIKET UTAMA

 

Di kelas Murai Batu VIP tiket 550K, ada Gading Emas milik RDP yang tampil apik dan menawan. Murai batu yang hari-harinya dirawat sang istri ini terlihat hanya main satu sesi di Murai Batu VIP saja.

“Gading Emas hanya main satu sesi, Om Rudi buru-buru pulang karena ada tamu yang menunggu di rumahnya,” ucap Yus, salah seorang yang biasa menjoki burung.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Dua Minggu sebelumnya, di Piala Dandim Feat MMM, Gading Emas yang pernah juara 1 di SMM dan Piala Raja juga berhasil juara 1 di tiket utama dan juara 2 di tiket MMM. Gading Emas menurut beberapa orang special bermain di tiket-tiket besar dan selalu meraih hasil yang bagus.

Murai batu lain yang tampil bagus adalah Superman milik Team 76. Main sebanyak dua sesi, Superman berhasil juara 1 di sesi Murai Batu A. Superman diduga baru saja selesai mabung dan sedang manasi untuk main lagi di event yang lebih besar lagi.

 

SCOOPY MILIK RONIN GENK BAWA PULANG JUARA 1

 

Seolah tidak mau kalah, Scoopy milik Ronin Genk dari Kopi Pahit BC juga ingin unjuk gigi. Burung milik Wahyu Widodo yang dikenal sebagai pemain cendet, yaitu Dewa Kanza ini berhasil juara 1 di sesi Murai Batu C. Murai batu ini menurut catatan Burungnews.com juga pernah meraih hasil bagus di Soft Launching SKMM Mojokerto beberapa minggu yang lalu.

Lagi-lagi yang bikin heboh adalah Angkara milik H Gimbul dari Bodrex Community. Burung yang menurut pemiliknya bakal dilepas jika ada yang menukarnya dengan Vespa ini naik podium juara 2 di sesi Murai Batu B. Menempati posisi pinggir, Angkara yang pernah dikejar Herry Buser Surabaya dan Rambo Garudo ini punya tembakan yang pedas dan panjang-panjang.

 

MURAI BATU ANGKARA MILIK H GIMBUL DIKEJAR PEMBELI

 

“Hanya juara 2, tapi tidak tahu kok tadi banyak yang suka terhadap burung ini. Mungkin sudah ada yang tahu jika ini murai batu saya,” ucap H Gimbul sambil tertawa.

Di kelas cucak hijau, ada, President Rizky KLB team yang baru saja selesai mabung dab meraih hasil maksimal, yaitu juara 1 sebanyak dua kali. “Cucak hijau President bulu-bulunya belum tumbuh sempurna, tapi alhamdulillah sudah mulai tampil bagus,” ucap Harahap, joki dan perawat cucak hijau President.

Siapa saja para jawara kelas demi kelasnya. Berikut ini data lengkapnya. [wawa-ranto]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

AMBON HKS DAN JUARA DI KELAS MURAI BATU

 

CUCAK HIJAU PRESIDENT PASCA MABUNG LANGSUNG DOUBLE WINNER

 

 

GACO MILIK JOKER JUARA 1

 

RAIH JUARA 1 DI EVENT BERGENGSI

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

 

 

KATA KUNCI: hks award feat satelit bc mojokerto mb gading emas superman scoopy angkara ch president

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp