MBAK DIANA SASA (TENGAH BERTOPI) BERSAMA PARA JURI YANG AKAN BERTUGAS

DATA JUARA DIANA SASA CUP #1 MAGETAN

Awal bulan Ramadan tak menyurutkan ratusan kicaumania asal berbagai kota di karesidenan Madiun untuk tetap hadir di lomba burung berkicau besutan Mr. Novi Hariyanto atau lebih dikenal sebagai Mr. Plolong, yang kali ini mengambil tajuk Diana Sasa Cup #1.

Gelaran ini dibuka langsung oleh Mbak Diana Sasa (DS), demikian wanita muda bernama lengkap Diana Amaliyah Verawatiningsih ini biasa disapa yang merupakan anggota Komisi A DPRD Jatim asal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

CENDET RADIO YANG DIKAWAL LANGSUNG SANG BOSS MR. BAYU HDN (KANAN) SUKSES MENCETAK DOUBLE WINNER DI DUA KELAS BERBEDA.

 

 

Berlangsung cukup meriah, even yang dihelat di gantangan kawasan Ndoyo, Kota Magetan pada Minggu (3/4/2022) ini terbilang sukses meski hanya mematok 24 slot gantangan untuk tiap-tiap kelas yang dilombakan. Beberapa kelas juga nampak padat oleh peserta seperti di kelas Murai Batu, Cucak Hijau, Kacer, Love Bird hingga Cendet.

Menggelar 28 kelas lomba yang dimulai pada pukul 11.00 WIB dan sempat diguyur hujan deras ini berhasil dituntaskan saat hari menjelang gelap atau sekitar pukul 17.00 WIB.

Beberapa burung sukses menjadi yang terbaik di masing-masing kelas yang mereka ikuti, dan ada dua tim yang berhasil meraih juara umum, baik Bird Club (BC) maupun Single Fighter (SF).

Keduanya adalah KMBF BC sebagai peraih tropi juara umum BC dan Bloko Suto SF asal kota Reog Ponorogo yang berhasil memboyong pulang tropi juara umum SF.

Mr. Novi, selaku ketua panitia mengaku cukup puas dengan gelaran kali. "Selain karena animo yang cukup besar, juga karena teman-teman kicaumania tetap bersemangat mengikuti lomba hingga akhir meski separoh gelarannya diguyur hujan," ucap Mr. Novi.

BLOKO SUTO BOYONG PULANG TROPI JUARA UMUM SF DIANA SASA CUP #1 MAGETAN

 

Selain sangat mengapresiasi hal itu, mewakili Mbak Sasa, Mr. Novi juga mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua yang sudah hadir. "Dan mewakili Mbak Sasa pula saya meminta maaf jika selama gelaran ada kekurangan. Yang tentunya akan kita jadikan bahan evaluasi untuk gelaran-gelaran ke depan yang lebih baik," pungkas Mr. Novi.

Data Juara Diana Sasa Cup #1 Simak di bawah, mohon maaf jika tidak lengkap karena hujan sempat mengguyur meja panitia membuat sebagian form data juara rusak.

KMBF BC SEBAGAI PERAIH TROPI JUARA UMUM BC EVENT DIANA SASA CUP #1 MAGETAN

 

 

KATA KUNCI: diana sasa cup 1 magetanlomba burung magetanjalaratu

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp