PANITIA DAN JURI DEPOK CUP II

DATA JUARA DEPOK CUP II

MB Raja Tembak Menangi Kelas Tantangan, Saridin Double Winner, Sambo Borong Juara

Meski terhenti karena hujan deras, Depok Cup II yang digelar pada Rabu, 25 Januari 2023 di Pasar Depok Solo berlangsung ramai dan kondusif. Di kelas Murai Batu Tantangan 16-G, Raja Tembak milik Arya ARBS Gemolong keluar sebagai pemenang.

Tampil maksimal di kelas Murai Batu A&W dan Ki Ageng Pemanahan, Saridin milik One HD - Arif berhasil meraih dua kali podium pertama alias double winner. Tampil gahar dengan memuntahkan semua materi isiannya, murai batu ekor putih ini tampil spartan dengan gaya berdiri tegak dengan bukaan paruh lebar.

 

 

ARYA ARBS. MB RAJA TEMBAK JUARA KELAS MURAI BATU TANTANGAN

 

Sambo, amunisi milik Sigit KM yang dikawal oleh Bayek berhasil merebut podium pertama di kelas Murai Batu Depok setelah bersaing sengit dengan Brantas (Abim) dan Jacky (Yafi Putra Tegal). Tampil konsisten di kelas lain, Sambo menduduki podium kedua di kelas Murai Batu Tantangan dan podium ketiga di kelas Murai Batu A&W.

Di kelas cucak hijau, jamtrokmania dipaksa untuk berfikir keras untuk memaksimalkan gacoannya karena perubahan cuaca yang tiba-tiba diguyur hujan di pertengahan lomba. Gaco yang berhasil meraih podium pertama di kelas cucak hijau adalah 1001, Badai, Mr. Donal, dan Jiraiya.

 

BALONG SF. CH JIRAIYA JUARA 1, 2, DAN 3

 

Selain menjadi juara pertama di kelas Cucak Hijau Ki Ageng Pemanahan, Jiraiya juga berhasil menduduki peringkat kedua di kelas Cucak Hijau Ra Kendak dan peringkat ketiga di kelas Cucak Hijau Depok. Jordan, amunisi milik Bagus Solo Sepatu Second juga berhasil meraih juara 2 dan 3 di gelaran kali ini.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Penampilan impresif yang ditunjukkan oleh cendet Ra Tuwek berhasil mengantarkan amunisi baru milik Tenggar Tenggo ini meraih juara pertama dan ketiga. Membawakan materi lagu ngerol nembak dengan speed rapat, cendet yang baru ditakeover dari Seng Seng SF ini tampil apik dan menghibur.

 

TENGGAR TENGGO. CENDET RA TUWEK JUARA 1 DAN 3

 

Mataram, amunisi milik Wawan Rentcar Jogja keluar sebagai pemenang di kelas Kenari Standar Bebas Ki Ageng Pemanahan. Selain mempunyai materi lagu panjang dalam sekali bunyi, kinerja kenari bon kuning ini juga tampak rajin dengan buka tutup rapat.

Secara keseluruhan, Depok Cup II berlangsung sukses meski sempat terhenti karena diguyur hujan deras terbukti dengan tetap bertahannya peserta sampai akhir lomba. Berikut ini data pemenang Depok Cup II selengkapnya!

 

 

MARDI. SUKSES GELAR DEPOK CUP II

 

ITOK SOLO, TOTOK, BAH LILIK

 

DANANG SOLO

 

ONE HD - ARIF. MB SARIDIN CETAK DOUBLE WINNER

 

KEDUNG MULYO SF. MB SAMBO JUARA 1, 2, DAN 3

 

CATUR TRAH RADJA SF. CH BADAI JUARA KELAS CUCAK HIJAU DEPOK

 

BAGUS SOLO. CH JORDAN JUARA 2 DAN 3

 

WAWAN JOGJA. NAIK PODIUM, KENARI MATARAM LANJUT KE SKJ CUP 2

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: depok cup raja tembak saridin sambo jiraiya ra tuwek mataram

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp